7 Kematian dalam Jujutsu Kaisen Paling Mengejutkan di Anime dan Manga

Kamis, 13 Juni 2024 - 12:47 WIB
loading...
7 Kematian dalam Jujutsu Kaisen Paling Mengejutkan di Anime dan Manga
Kematian dalam Jujutse Kaisen sebagiannya sangat membuat penonton dan pembaca terkejut. Foto/Toho
A A A
JAKARTA - Tujuh kematian dalamJujutsu Kaisen (JJK) ini terbilang mengejutkan karena tidak bisa diprediksi oleh para penggemar. Bahkan ada kematian karakter yang menimbulkan kontroversi di kalangan penggemar.

Kematian dalam sebuah serial anime telah jadi hal yang biasa untuk menambah keseruan seri atau demi pembangunan karakter. Dalam anime dan manga Jujutsu Kaisenpun telah banyak karakter yang menemui ajalnya.

Misalnya seperti pembantaian klan Zenin oleh Maki, hingga kematian Geto yang menjadi sosok antagonis. Namun dari banyaknya kematian dalam Jujutsu Kaisen, beberapa di antaranya tidak bisa diprediksi oleh para penggemar.


Kematian di Jujutsu Kaisen yang Paling Mengejutkan


1.Toji Fushiguro


7 Kematian dalam Jujutsu Kaisen Paling Mengejutkan di Anime dan Manga

Foto: MAPPA


Ayah dari Megumi ini harus mati sebanyak dua kali dalam seri JJK. Kematian pertamanya terjadi ketika berhadapan dengan penyihir jujutsu terkuat, Gojo Satoru. Kematian pertama ini sulit untuk diprediksi karena sebelumnya, produk gagal klan Zenin ini diperlihatkan telah sukses membunuh Gojo muda.

Sayangnya Gojo kala itu masih belum mati dan berhasil bangkit sekaligus menciptakan jurus terkuatnya yakni "purple" untuk membunuh Toji dalam satu serangan. Kematian kedua Toji terjadi pada saat Arc Shibuya ketika berhadapan dengan anaknya sendiri.

Pada saat itu Toji memilih membunuh dirinya sendiri ketimbang berhadapan dengan putranya yang membuang nama klan Zenin.

2. Riko Amanai



7 Kematian dalam Jujutsu Kaisen Paling Mengejutkan di Anime dan Manga

Foto: MAPPA

Meskipun Riko Amanai bukanlah karakter yang membawa pengaruh besar terhadap jalannya cerita, kematiannya ini tetaplah membuat penggemar merasa kecewa. Riko yang hendak menjadi tumbal untuk Tengen sempat akan menjalani kehidupan bahagia setelah Gojo dan Geto membebaskannya dari belenggu tersebut.

Belum sempat merasakan udara bebas, Riko justru harus mati dibunuh oleh Toji yang berhasli mengalahkan Gojo. Kematian Riko ini sekaligus membawa bad ending untuk Jujutsu Kaisen kala itu, sebab dari sini Geto mulai mengubah sikapnya dan tidak peduli terhadap umat manusia.

3. Masamichi Yaga

7 Kematian dalam Jujutsu Kaisen Paling Mengejutkan di Anime dan Manga

Foto: MAPPA

Selama ini Masamichi Yaga merupakan salah satu pengguna teknik terkutuk terlarang yang dilindungi oleh Gojo Satoru. Namun setelah Gojo disegel, kepala sekolah penyihir Tokyo ini harus berurusan dengan para petinggi yang menentang penggunaan teknik terlarang.

Sebenarnya, Yaga memiliki kesempatan untuk hidup jika memberi informasi tentang cara menggunakan teknik terlarangnya. Namun Yaga memilih untuk diam, dan itulah yang membuatnya dieksekusi oleh Yoshinobu Gakuganji.

4. Yuki Tsukumo

7 Kematian dalam Jujutsu Kaisen Paling Mengejutkan di Anime dan Manga

Foto: MAPPA

Yuki Tsukumo adalah salah satu dari empat penyihir kelas khusus dalam serial ini bersama Gojo, Yuta, dan Geto. Meski begitu, pertarungan Yuki sangat jarang diperlihatkan sehingga banyak penggemar yang menganggap dirinya memiliki kemampuan yang luar biasa.

Sayangnya kemampuan Yuki justru di luar ekspektasi penggemar. Yuki yang terluka parah memilih untuk mengorbankan dirinya demi mengalahkan Kenjaku.

Namun pengorbanannya ini justru sia-sia setelah Kenjaku mampu menangkal serangan terakhir Yuki. Membuat sosoknya sebagai penyihir kelas khusus ini mati cukup mengecewakan penggemar.

5. Kento Nanami

7 Kematian dalam Jujutsu Kaisen Paling Mengejutkan di Anime dan Manga

Foto:Toho Animation

Kento Nanami sempat jadi salah satu karakter yang difavoritkan karena kepribadian dan suaranya yang khas. Sayangnya penyihir tingkat satu ini harus mati di tangan antagonis paling menyebalkan dalam seri, Mahito.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1378 seconds (0.1#10.140)
pixels