5 Drama Korea Terbaru Paling Ditunggu tapi Malah Mengecewakan, Ada Hierarchy

Selasa, 11 Juni 2024 - 12:42 WIB
loading...
A A A
Dari berbagai teaser yang dihadirkan juga drama ini dianggap sangat menghibur dan mampu menghadirkan gelak tawa. Hal itulah yang membuat drama ini sangat dinanti oleh para pencinta drama Korea.

Namun drama ini justru sangat mengecewakan. Berbeda dengan Queen of Tears yang masih memiliki rating tinggi, Frankly Speakinghanya meraih rating 1,1% dengan penayangan di JTBC.

Frankly Speaking dianggap mengecewakan, terlebih lagi ketika mendekati ending. Pada tahap yang seharusnya menjadi tahap penyelesaian masalah, tapi nyatanya drama ini justru menghadirkan masalah baru yang lebih berbelit-belit.

Apalagi, Song Ki-baek (Kyung-pyo) justru tiba-tiba kembali normal tanpa melibatkan On Woo-ju (Ha-na).

4. Goodbye Earth (2024)

5 Drama Korea Terbaru Paling Ditunggu tapi Malah Mengecewakan, Ada Hierarchy

Foto: Netflix

Serial adaptasi dari novelis Jepang Kotaro Isaka yang berjudul The Fool at the End of the World ini menjadi salah satu drama thriller yang paling ditunggu pada tahun ini. Pasalnya, drama ini dibintangi oleh nama-nama populer seperti Yoon Ah-in, Jeon Sung-woo, Ahn Eun-jin, dan Kim Yoon-hye.

Selain itu drama ini juga dianggap akan membahas tentang aspek realitas sosial dengan lebih mendalam, serta menghadirkan banyak adegan aksi yang menegangkan dan mendebarkan.

Namun selain kasus hukum yang menimpa Yoo Ah-in, drama ini justru gagal membuat penonton terhibur karena ternyata porsi utamanya bukan pada adegan laga.

Dramanya berjalan cukup lambat, juga memiliki banyak plot yang bahkan tidak berhubungan sama sekali. Timeline yang melompat-lompat juga membuat penonton semakin dibuat bingung.

Selain itu faktor lainnya adalah karena banyaknya scene dari Yoon Ah-in yang dipotong yang membuat ketersambungan cerita juga agak terganggu.


5. Strong Girl Nam Soon (2023)

5 Drama Korea Terbaru Paling Ditunggu tapi Malah Mengecewakan, Ada Hierarchy

Foto: JTBC

Strong Girl Nam Soon merupakan drama yang masih satu semesta dengan drama hit 2017 Strong Woman Do Bong Soon. Dengan melihat kesuksesan drama tersebut, tentu Strong Girl Nam Soon sangat ditunggu para penggemar seri sebelumnya.

Apalagi, nama-nama pemainnya juga sedang naik daun, yaitu Lee Yoo-mi, Byeon Woo-seok, dan Ong Seong-wu. Ini membuat dramanya semakin ditunggu perilisannya.

Sayangnya, setelah ditayangkan drama ini justru membuat penonton merasa kecewa karena banyak kasus yang tidak terselesaikan. Selain itu Ryu Shi-o (Byeon Woo-seok) yang merupakan sosok antagonis utama justru mati tanpa melawan Nam Soon (Lee Yoo-mi) terlebih dahulu.

Kisah romantis antara Nam Soon dan Kang Hee-sik (Ong Seong-wu) juga dinilai terlalu terburu-buru sehingga terkesan dipaksakan.

Nah itulah beberapa drama Korea terbaru yang paling ditunggu tetapi hasilnya malah mengecewakan.

MG/Akbar Nugroho
(ita)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2005 seconds (0.1#10.140)