6 Drama Korea Bertema Broadcasting Terpopuler, Ada Frankly Speaking

Sabtu, 11 Mei 2024 - 13:12 WIB
loading...
A A A

5. How to Be Thirty (2021)

6 Drama Korea Bertema Broadcasting Terpopuler, Ada Frankly Speaking

Foto: Viki

Serial tentang kehidupan beberapa orang berusia 30-an tahun ini juga memiliki salah satu karakter utama yang bekerja di stasiun radio. Ia adalah Lee Ran-joo (Ahn Hee-yeon), yang suatu ketika melakukan hubungan intim semalam dengan Hyeon Joon-young (Baek Sung-chul).

Gara-gara ini, Joon-young jadi suka pada Ran-joo. Lebih rumit lagi, pria ini juga kini bekerja di kafe milik teman Ran-joo, yaitu Hong Ah-young (Cha Min-ji).

Bersama kisah ini, masih ada cerita Seo Ji-won (Jung In-sun) yang bekerja sebagai penulis terkenal. Hidupnya jadi jungkir balik saat cinta pertamanya dari masa SMP, Lee Seung-yoo (Kang Min-hyuk) datang lagi ke dalam hidupnya.

Sementara sutradara yang akan mengadaptasi kisah karya Ji-won, yaitu Cha Do-hoon (Song Jae-rim) kelihatannya juga suka pada perempuan itu. Drama ini bisa ditonton di iQIYI dan Viki.


6. Love (ft. Marriage and Divorce) (2021)

6 Drama Korea Bertema Broadcasting Terpopuler, Ada Frankly Speaking

Foto: TV Chosun

Terakhir ada Love (ft. Marriage and Divorce) yang bergenre misteri dan romantis. Ceritanya tentang tiga perempuan yang sukses dalam program radio. Mereka adalah penyiar Boo Hye-rung (Lee Ga-ryeong), produser Sa Pi-young (Park Joo-mi), dan penulis Lee Si-eun (Jeon Soo-kyung).

Masing-masing menikah dengan pengacara (dan memutuskan untuk tak memiliki anak), psikiater, dan profesor di departemen akting. Di tengah rahasia pernikahan dan aib rumah tangga, ketiganya berusaha mengejar kebahagiaan dalam hidup mereka.

Drama Korea bertema broadcasting terpopuler ini bisa kamu tonton di Netflix
(ita)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3980 seconds (0.1#10.140)