4 Teori Jika Pyramid Game Season 2 Dibuat, Makin Seru Penuh Intrik

Jum'at, 22 Maret 2024 - 11:20 WIB
loading...
4 Teori Jika Pyramid...
Jika Pyramid Game season 2 dibuat, akan seru jika Ha-rin dipertemukan dengan si kembar Miryo yang menjadi antagonis baru. Foto/TVING, Viu
A A A
JAKARTA - Drama Korea Pyramid Game telah usai dengan 10 episode. Namun ending-nya membuka peluang diteruskannya kisah bullying di sekolah putri tersebut.

Dalam ending versi serial, diperlihatkan bahwa pengelolaan Sekolah Putri Baekyeon berpindah ke Grup Miryo. Lalu datang murid baru yang merupakan putri kembar dari pemilik perusahaan konglomerasi itu.

Karakter si kembar dimainkan oleh satu orang, yaitu aktris Jang Gyuri yang juga adalah mantan idolK-pop dari fromis_9. Penonton juga diberitahu bahwa salah satu dari mereka bernama Lee Soo-min.



Si kembar berniat memainkan pyramid game di kelas mereka yang baru. Dari sini, premis yang menarik untuk Pyramid Game season 2 sudah terbentuk.

Mereka juga tampaknya akan masuk ke kelas 3-5, yang artinya akan sekelas dengan Su-ji (Bona), Ja-eun (Ryu Da-in), Im Ye-lim (Kang Na-eon), Seon-ju (Do Ji-woo), dan Hae-jun (Son Ji-yeoung).

Nah, berikut ini empat teori yang bisa bikin Pyramid Game season 2 jadi makin seru, jika memang akan dibuat.

1. Antagonis Baru yang Lebih Banyak dan Kuat

4 Teori Jika Pyramid Game Season 2 Dibuat, Makin Seru Penuh Intrik

Foto: Viu

Dalam Pyramid Game, Baek Ha-rin (Jang Da-a) memang punya banyak sekutu yang sama jahatnya dengan dirinya, misalnya saja Da-yeon (Hwang Hyun-jung). Namun tetap saja, antagonis utamanya hanya Ha-rin.

Jika Pyramid Game season 2 dibuat, maka antagonis utamanya akan ada dua, yaitu si kembar anak pemilik Grup Miryo. Level kejahatannya tentu bisa lebih banyak dan berat dibanding Ha-rin yang berpikir seorang diri sebagai otak dari permainan ini.

Dengan dua orang yang penampilan fisiknya mirip, mereka bisa melakukan banyak hal untuk menipu dan merancang kejahatan. Mereka juga bisa bertukar pikiran untuk menciptakan permainan dan aturan yang lebih mengerikan.

Selain itu, mereka juga bisa belajar dari kesalahan dan kecerobohan Ha-rin dalam mengelola pyramid game. Su-ji (Bona) saja sudah kewalahan dan membutuhkan waktu lama hanya untuk menumbangkan dominasi Ha-rin seorang, jadi bayangkan berapa lama pikiran dan waktu yang dibutuhkan untuk menumbangkan 'dua Ha-rin'.

2. Jo Seung-Hwa Pergi Wamil, Sekutu Berkurang

4 Teori Jika Pyramid Game Season 2 Dibuat, Makin Seru Penuh Intrik

Foto: TVING

Situasi akan semakin sulit karena karyawan toserba Seung-hwa (Cho Dong-in) segera menjalani wajib militer selama dua tahun. Padahal, ia adalah sekutu Su-ji yang paling kuat dan paling banyak berperan membantunya dalam meruntuhkan kekuasaan Ha-rin.

Dengan musuh yang lebih banyak dan kuat, sementara sekutu malah berkurang, Su-ji akan makin kesulitan menangani si kembar. Dari sini, adegan-adegan yang lebih dramatis dan menegangkan sangat mungkin terjadi.

Posisi Seung-hwa bisa jadi akan digantikan oleh guru perempuan Yoon Na-hee (Ahn So-yo). Ia diceritakan memang kembali ke sekolah, dan sebelumnya cukup banyak membantu Su-ji dan kawan-kawan dalam melawan Ha-rin.

3. Ha-Rin Bergabung dengan si Kembar

4 Teori Jika Pyramid Game Season 2 Dibuat, Makin Seru Penuh Intrik

Foto: TVING

Teori yang paling mengerikan adalah jika Ha-rin memilih bergabung dengan si kembar dari Grup Miryo, demi membalaskan dendamnya pada seluruh mantan teman sekelasnya.

Seperti diketahui, Ha-rin berakhir di rumah sakit, tanpa identitas dan keluarga setelah dirinya dibuang dari daftar keluarga Baekyon. Ini membuat nasibnya kembali seperti saat ia kecil, yang akhirnya membuatnya jadi korban perisakan.

Dengan hidup yang kembali tragis, Ha-rin sangat mungkin menyimpan amarah besar. Ia bisa saja membantu kejahatan si kembar dari luar sekolah.

Selain itu, ia juga bisa membalas dendam tak hanya kepada Su-ji dan kawan-kawannya, tapi juga pada keluarga Baekyon yang membuangnya begitu saja demi 'cuci tangan' dari skandal.


4. Intrik Baekyon vs Miryo

4 Teori Jika Pyramid Game Season 2 Dibuat, Makin Seru Penuh Intrik

Foto: TVING

Jika Ha-rin kembali muncul dan membalas dendam pada keluarga Baekyon, bisa jadi keluarga Miryo akan ikut dilibatkan. Akan makin menarik jika dua perusahaan konglomerasi ini memiliki persaingan bisnis.

Ha-rin bisa menghancurkan Baekyon lewat tangan Miryo. Tentu saja, jika teori ini dipakai, Pyramid Game season 2 tak hanya soal perisakan di sekolah yang didukung oleh sistem, tapi juga berkembang menjadi konflik persaingan bisnis yang penuh intrik.

Jangan lupakan juga, ayah Su-ji yang menjadi pejabat di militer bisa juga menambah bumbu konflik ke level yang lebih tinggi lagi.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1114 seconds (0.1#10.140)