5 Drakor Baru dan Populer yang Sebut Nama BTS dalam Adegannya

Kamis, 18 Januari 2024 - 11:48 WIB
loading...
5 Drakor Baru dan Populer...
Drama Korea Marry My Husband menggunakan lagu-lagu BTS untuk mengungkap salah satu plot penting dalam ceritanya. Foto/tvN
A A A
JAKARTA - Beberapa drama Korea populer yang tayang pada 2022-2024 menyebutkan nama BTS dalam adegan atau dialognya.

Nama BTS memang sangat sering muncul dalam drakor, terutama dimulai saat grupdari BigHit Music tersebut mulai mencuat hingga ke luar Korea pada 2017-2018. Judul-judul drakor hit seperti Goblin (2016), Hotel Del Luna (2018), Crash Landing on You (2019), Penthouse (2020) hanya beberapa dari sederet serial yang menyebut BTS atau menampilkan album BTS atau nama member dalam adegannya.

Pada era 2020-an, tren ini terus berlanjut. Pada 2022-2024, sedikitnya ada lima drama Korea hit yang terang-terangan menyebut nama BTS atau memutar lagu grup tersebut dalam adegannya. Berikut ini daftarnya.


1. Marry My Husband (2024)

5 Drakor Baru dan Populer yang Sebut Nama BTS dalam Adegannya

Foto: tvN

Di ujung episode 6 drakor Marry My Husband, nama BTS disebut dan lagu-lagunya diputar dalam scene antara Ji-won (Park Min-young) dan Ji-hyuk (Na In-woo). Tak cuma sekadar disebut, kemunculan diskografi BTS itu memegang peranan penting dalam jalan ceritanya.

Dikisahkan, Ji-won melakukan perjalanan waktu mundur hingga 10 tahun ke belakang, yaitu ke tahun 2013. Sementara itu, Ji-hyuk yang merupakan bosnya ternyata juga mengalami hal yang sama dengan Ji-won. Namun keduanya sama-sama tidak tahu bahwa masing-masing pihak melakukan time travel.

Ji-won baru tahu bahwa Ji-hyuk juga mengalami perjalanan waktu, begitu juga sebaliknya, setelah mereka menyebut judul lagu BTS yang saat itu (tahun 2013), belum dirilis. Awalnya, Ji-won mendengarkan lagu debut BTS, No More Dream.

Lalu, Ji-hyuk mengatakan bahwa ia juga menyukai BTS. Ji-won lantas tanpa sadar mengatakan bahwa ia sebenarnya ingin mendengarkan lagu Dynamite, tapi tidak bisa menemukannya. Ji-hyuk lalu menyahutdengan mengatakan,"Dynamite bagus, tapi aku suka Spring Day".

Spring Day adalah lagu BTS yang dirilis pada 2017, sedangkan Dynamite pada 2020. Dengan menyebut lagu-lagu BTS yang saat 2013 belum dirilis, membuktikan bahwa keduanya berasal dari masa depan.

2. Twinkling Watermelon (2023)

5 Drakor Baru dan Populer yang Sebut Nama BTS dalam Adegannya

Foto: tvN

Mirip seperti Marry My Husband, drama Korea coming of age romantis ini juga mengisahkan perjalanan waktu yang dilakukan dua karakter utamanya, Eun-gyeol (Ryeoun) dan Se-kyung (Sol In-ah). Dari tahun 2023, mereka mundur ke tahun 1995.

Dalam salah satu adegan kocak dalam episode 14, band yang diikuti Eun-gyeol harus membuat lagu untuk dinyanyikan dalam sebuah festival. Se-kyung lantas membuat komposisi beberapa lagu yang langsung dipuji oleh anggota band lainnya.

Padahal, lagu-lagu yang dibuat Se-kyung adalah lagu-lagu populer milik BTS, yaitu Fire, Dynamite, dan Not Today. Pada 1995, bukan hanya BTS belum terbentuk, tapi Jung Kook pun bahkan belum lahir.

Lebih kocak lagi saat Se-kyung hendak menyanyikan lagu populer BTS lainnya,Blood, Sweat & Tears, tapi mulutnya langsung dibungkam oleh Eun-gyeol.

3. Crash Course in Romance (2023)

5 Drakor Baru dan Populer yang Sebut Nama BTS dalam Adegannya

Foto: tvN

Baru saja memulai durasi episode pertamanya, karakter utama Haeng-seon (Jeon Do-yeon) dalam Crash Course in Romance langsung menyebut nama BTS. Dalam adegan yang berlangsung di dapur itu, Haeng-seon bersama sahabatnya, Young-joo (Lee Bong-ryun) membahas tentang guru bintang Chi-yeol (Jung Kyung-ho), yaitu guru terpopuler dalam pelajaran matematika.

"Jadi mereka itu seperti BTS dalam pendidikan kursus, paham, kan?," ujar Haeng-seon. Dalam dialog ini ia menganalogikan Chi-yeol sebagai BTS-nya dunia lembaga pendidikan, yaitu yang terbaik dan terpopuler.

4. Money Heist: Korea (2022)

5 Drakor Baru dan Populer yang Sebut Nama BTS dalam Adegannya

Foto: Netflix

Mirip seperti Crash Course in Romance, Money Heist: Korea juga langsung 'menampilkan' BTS dalam adegan pembuka episode perdananya. Saat itu, Hong-dan alias Tokyo (Jeon Jong-seo), seorang pembelot Korea Utara mendengarkan lagu DNA dari BTS lewat headphone-nya.

Saat itu,Hong-dan masih ada di Korea Utara. Sambil mendengarkan lagu DNA, ia menari di anak tangga, dengan warga lainnya memandang aneh perilaku Hong-dan. Dalam monolognya, gadis itu juga menyebut ARMY dan popularitas BTS di seluruh dunia, yang sekaligus juga menggambarkan bahwa popularitasnya juga sampai ke Korea Utara yang melarang diputarnya lagu K-pop.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1672 seconds (0.1#10.140)