30 Idol K-Pop Pria Terpopuler Desember 2023, Cha Eun-Woo Nomor 1

Sabtu, 16 Desember 2023 - 15:29 WIB
loading...
30 Idol K-Pop Pria Terpopuler...
Cha Eun-woo jadi idol K-pop pria terpopuler pada Desember 2023. Foto/Fantagio
A A A
JAKARTA - Korean Business Research Institute merilis daftar 50 idol K-pop pria terpopuler (brand reputation tertinggi) untuk Desember 2023.

Analisis data dilakukan pada periode 16 November hingga 16 Desember 2023. Kriteria yang diukur adalah partisipasi konsumen, peliputan di media, interaksi konsumen, serta indeks komunitas.

Idol dari grup ASTRO yang kini lebih aktif sebagai aktor, Cha Eun-woo, berhasil duduk di posisi puncak dengan total indeks 3.189.855 poin. Kata kunci yang populer untuknya adalah “A Good Day to Be a Dog”, “Park Gyu-young”, dan “face genius”. Respons positif-negatifnya adalah 86,24% positif.



Tepat di bawah Cha Eun-woo, ada rekannya sesama "97 liners", yaitu Jung Kook BTS dengan 2.940.286 poin. Diikuti rekan satu grupnya, Jimin, dengan total indeks 2.748.418 poin.

Lalu di peringkat empat ada Ong Seong-wu, idol dari Wanna One yang juga lebih aktif sebagai aktor. Dramanya yang baru saja tamat adalah Strong Girl Nam-soon.

Ong Seong-wu mendapatkan 2.069.242 poin. V BTS mengikuti di belakangnya dengan total indeks 1.860.136 poin.


30 Idol K-Pop Pria Terpopuler Desember 2023


1. Cha Eun-woo ASTRO
2. Jung Kook BTS
3. Jimin BTS
4. Ong Seong-wu Wanna One
5. V BTS
6. Kang Daniel Wanna One
7. Kyuhyun Super Junior
8. Baekhyun EXO
9. Park Ji-hoon Wanna One
10. RM BTS
11. Suga BTS
12. Hwang Minhyun Wanna One/NU’EST
13. Jin BTS
14. J-Hope BTS
15. Yoon Doojoon Highlight’s
16. Mingyu SEVENTEEN
17. Juyeon THE BOYZ
18. Jeonghan SEVENTEEN
19. Kim Jae-hwan Wanna One
20. Kim Heechul Super Junior
21. Wonwoo SEVENTEEN
22. Hoshi SEVENTEEN
23. S. Coups SEVENTEEN
24. Eric THE BOYZ
25. Changsub BtoB
26. Yunho TVXQ
27. Woozi SEVENTEEN
28. Joshua SEVENTEEN
29. Jaehyun NCT
30. Onew SHINee
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1642 seconds (0.1#10.140)