20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Minggu, 03 Desember 2023 - 18:25 WIB
loading...
A A A

12. Iron Man 2 — 2010

20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Foto: Superhero Films Wiki – Fandom

Iron Man memulai semuanya di MCU. Sekuelnya pun dinantikan orang yang penasaran dengan petualangan baru Tony Stark. Meski tak sesuai harapan, film ini tetap diminati penonton dan menorehkan hasil lebih besar dari film pertamanya dengan meraup USD623,9 juta.

11. Thor: The Dark World — 2013

20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Foto: Empire

Thor memulai perjalanannya di MCU dengan hasil kurang baik. Beruntung seri keduanya, The Dark World, mampu menorehkan catatan box office lebih besar dari film pertamanya, yaitu USD644,7 juta. Padahal, film kedua ini dikritik karena penjahatnya yang dinilai lemah.

10. Spider-Man: Across the Spider-Verse — 2023

20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Foto: IMDb

Spider-Man: Across the Spider-Verse merupakan sekuel Spider-Man: Into the Spider-Verse. Franchise animasi layar lebar Spider-Man ini telah direncanakan untuk tiga seri. Hasil sekuel ini pun tidak mengecewakan dengan menorehkan USD690,5 juta atau hampir dua kali lipat dari seri aslinya.

9. The Amazing Spider-Man 2 — 2014

20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Foto: IMDb

The Amazing Spider-Man 2 menandai berakhirnya franchise Spider-Man di Sony. Meraup USD708,9 juta, film ini dicaci maki kritikus. Akibatnya, Sony memutuskan membatalkan rencana membuat seri ketiga franchise tersebut.

8. Captain America: The Winter Soldier — 2014

20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Foto: IMDb

Captain America: The Winter Soldier dianggap menjadi salah satu film terbaik MCU hingga saat ini. Film ini punya muatan politis yang kuat dan emosi yang juga tak kalah dalam. Menandai peningkatan dari segi cerita dan aksi franchise Captain America, The Winter Soldier meraup USD714,4 juta atau lebih besar dari film pertamanya.

7. Deadpool 2 — 2018

20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Foto: IMDb

Deadpool 2 sudah sangat diantisipasi menyusul kesuksesan film pertamanya. Jadi, tak heran kalau pendapatannya pun lebih besar dari yang pertama, meski selisihnya tipis, hanya sekitar USD3 juta. Deadpool 2 meraup USD785,8 juta.

6. Spider-Man 2 — 2004

20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Foto: IMDb

Spider-Man 2 adalah bagian dari trilogi asli Spider-Man besutan Sam Raimi dengan pendapatan paling rendah di box office. Film ini meraup USD788,9 juta dan menjadi yang terburuk dari trilogi tersebut. Padahal, film ini mendapatkan pujian atas bobot emosional dan efek visualnya.

5. Black Panther: Wakanda Forever — 2022

20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Foto: IMDb

Black Panther: Wakanda Forever berakhir dengan menorehkan USD859 juta di box office. Seperti The Marvels, sekuel ini gagal mendulang kesukesan film pertamanya yang meraup lebih dari USD1 miliar. Tapi, hasil Wakanda Forever ini masih lebih baik ketimbang sekuel Captain Marvel tersebut.

4. Guardians of the Galaxy Vol. 2 — 2017

20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Foto: IMDb

Guardians of the Galaxy Vol. 2 masih menjadi film dengan pendapatan paling tinggi dari trilogi besutan James Gunn tersebut. Film itu meraup USD863,7 juta dan punya cerita yang sangat menyentuh. Film ketiga seri ini menempel ketat hasil tersebut.

3. Doctor Strange in the Multiverse of Madness — 2022

20 Film Sekuel Marvel dari Terlaris sampai Paling Enggak Laku

Foto: IMDb

Doctor Strange in the Multiverse of Madness disambut dengan respons mixed dari kritikus. Meski begitu, film ini mendapatkan apreasi dari para penggemar. Sekuel Doctor Strange ini meraup USD955,7 juta di box office atau lebih tinggi dari film aslinya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2216 seconds (0.1#10.140)