9 Drama Korea Terbaik tentang Detektif pada 2023, Semuanya Rating Tinggi

Senin, 13 November 2023 - 10:24 WIB
loading...
A A A
Jang-yeol baru saja dipindahtugaskan ke sebuah kota kecil. Ia lalu menemukan fakta bahwa Ye-bun punya kemampuan membaca kehidupan orang lain dan hewan dengan hanya memegang bokong orang atau hewan itu. Ia lantas mengajak Ye-bun untuk membantunya memecahkan kasus.

Serial seru nan kocak ini meraih rating tertingginya hingga 9,6 di Korea, dan 8,2 di MyDramaList dari 7.284 pengguna. Kamu bisa menonton serial ini di Netflix.

6. Strong Girl Namsoon

9 Drama Korea Terbaik tentang Detektif pada 2023, Semuanya Rating Tinggi

Foto: JTBC

Drakor ongoing ini menampilkan kerja sama antara cewek super Kang Nam-soon (Lee Yoo-mi) dan keluarganya dengan detektif khusus kasus narkoba, Kang Hee-sik (Ong Seong-wu). Misi mereka adalah menumbangkan geng narkoba pimpinan Ryu Shi-oh alias Anton (Byeon Woo-seok).

Serial ini dikemas dengan genre laga fantasi. serta kisah romantis antara kedua pemeran utamanya. Drama ini meraih rating tertingginya sejauh ini sebesar 9,7% dan 8,1 dari 3.501 pengguna MyDramaList. Strong Girl Namsoon tayang di Netflix.

7. Shadow Detective Season 2

9 Drama Korea Terbaik tentang Detektif pada 2023, Semuanya Rating Tinggi

Foto: Disney+

Nama Lee Sung-min saja sudah menjadi jaminan bahwa Shadow Detective adalah drakor yang layak ditonton. Di sini, ia menjadi tokoh utama sebagai detektif andal yang diakui bernama Kim Taek-rok.

Tae-rok sebenarnya sudah mau pensiun, tapi ia malah dituduh melakukan pembunuhan. Ia lantas berusaha mencari dalang yang membuat namanya buruk. Drama kriminal dan misteri thriller ini dipuji sangat rapi penulisan skenarionya, hingga mampu menyajikan cerita menegangkan yang bikin penasaran.

Ratingnya di MyDramaList sebesar 8,0 dari 509 pengguna. Serial sepanjang dua musim ini bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

8. Brain Works

9 Drama Korea Terbaik tentang Detektif pada 2023, Semuanya Rating Tinggi

Foto: KBS2

Drama Korea detektif yang satu ini tergolong underrated. Padahal, ceritanya lucu dan menarik karena menggabungkan genre misteri dengan komedi.

Ceritanya tentang Geum Myung-se (Cha Tae-hyun) seorang detektif yang kelihatannya menyebalkan, tapi aslinya baik. Ia harus bekerja sama dengan Shin Ha-ru (Jung Yong-hwa), dokter bedah saraf yang perilakunya jauh berbeda dengannya.

Kombinasi duo ini tentunya melahirkan banyak aksi lucu. Ratingnya di Korea sebesar 5,2% dan di MyDramaList mencapai 8,0 dari 1.705 pengguna. Serialnya tayang di Vidio.


9. Decoy

9 Drama Korea Terbaik tentang Detektif pada 2023, Semuanya Rating Tinggi

Foto:Prime Video

Decoy dibuat dalam dua bagian. Kisahnya tentang Koo Do-han (Jang Geun-suk), mantan pengacara yang menjadi detektif. Ia tengah menangani kasus yang ternyata masih terkait dengan kasus lama yang masih belum terungkap.

Drama Korea tentang detektif ini makin menarik saat ia bertemu dengan reporter Na-yeon (Lee Elijah) dan seorang penipu ulung Sang-cheon (Heo Sung-tae). Drakor underrated ini meraih rating 7,9 dari 907 pengguna MyDramaList. Cerita thriller-nya bisa disaksikan di Prime Video.
(ita)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2101 seconds (0.1#10.140)