8 Aktor dan Aktris Korea Berjuluk Chungmuro, Ada Ryu Seung-Ryong

Kamis, 05 Oktober 2023 - 12:05 WIB
loading...
A A A
Kim Hye-soo adalah aktris paling populer pada tahun 1980-an dan 1990-an. Namun namanya masih tetap berjaya sampai sekarang. Ia juga jadi salah satu aktris chungmuro yang paling dikenal oleh pencinta drakor.

Kim Hye-soo terkenal akan peran perempuan kuat, seperti dalam film Tazza : The High Rollers yang membuatnya memenangkan piala Best Actress Blue Dragon Film Awardsuntuk yang ketiga kalinya. Walaupun dia lebih banyak bermain film, Kim Hye-soo juga pernah bermain drama seperti Signal, Juvenile Justice, dan Under the Queen’s Umbrella.

6. Bae Doo-Na

8 Aktor dan Aktris Korea Berjuluk Chungmuro, Ada Ryu Seung-Ryong

Foto: Netflix

Bae Doo-na adalah aktris terkenal yang populer melalui perannya sebagai aktivis politik dalam film Sympathy for Mr. Vengeance, pemanah Park Nam-joo dalam The Host, dan boneka di Air Doll. Film larisnya yang terbaru adalah Smugglers yang tayang pada tahun ini.

Tidak hanya film, Bae Doo-na juga terkenal karena serial yang dia bintangi, seperti Kingdom dan Kingdom 2, Stranger, dan The Silent Sea bersama Gong Yoo.

7. Jeon Do-Yeon

8 Aktor dan Aktris Korea Berjuluk Chungmuro, Ada Ryu Seung-Ryong

Foto: tvN

Jeon Do-yeon adalah aktris Korea Selatan pertama yang memenangkan Best Actress dalam 60th Cannes Film Festival, dan Best Performance by an Actress dalam1st Asia Pacific Screen Awards berkat perannya untuk film Secret Sunshine.

Walau sudah memasuki umur 50 tahun, Jeon Do-yeon masih bisa bersinar dengan kemampuan aktingnya sebagai pemain utama. Dia menjadi pemeran utama dalam drama Crash Course in Romance. Dia juga menjadi bintang utama film Netflix berjudul Kill Boksoon.


8. Han Hyo-Joo

8 Aktor dan Aktris Korea Berjuluk Chungmuro, Ada Ryu Seung-Ryong

Foto: Disney+

Han Hyo-joo dikenal melalui perannya dalam serial Spring Waltz, Dong Yi, dan W. Ia juga populer berkat film Cold Eyes yang membawanya memenangkan penghargaan Best Actress Blue Dragon Film Award, dan film romantis The Beauty Inside.

Karya terbarunya yang membuat Han Hyo-joo semakin bersinar adalah film The Pirates: Goblin Flag sertadrama Happiness dan Moving.

Nah, dari delapan aktris dan aktor chungmuro ini, yang mana favoritmu?

M/G Afnaan Hadid
(ita)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2171 seconds (0.1#10.140)