5 Drama Korea yang dibintangi Lee Min Ki, Mayoritas Genre Romantis

Selasa, 27 Juni 2023 - 17:50 WIB
loading...
5 Drama Korea yang dibintangi...
Drama Korea dari Lee Min-ki salah satunya ada Oh My Ladylord. Foto/MBC
A A A
JAKARTA - Nama Lee Min-ki kembali muncul belakangan ini karena ia akan segera membintangi drakor komedi Behind Your Touch bersamaHan Ji-min dan Suho EXO. Dramanya akan tayang pada 12 Agustus mendatang.

Sebelumnya, Min-ki sudah populer antara lain berkat drama My Liberation Notesyang diperankannya pada 2022. Aktingnya yang memikat membuat penonton betah menonton drama-drama yang diperankannya.

Lahir pada 16 Januari 1985 (38 tahun), Lee Min-ki memulai kariernya dalam seni peranpada 2005. Sejak saat itu ia banyak menerima tawaran untuk berakting baik dalam film maupun serial.



Berikut ini lima drama Korea yang dibintangi oleh Lee Min-ki

1. My Liberation Notes (2022)

5 Drama Korea yang dibintangi Lee Min Ki, Mayoritas Genre Romantis

Foto: JTBC


Bergenre slice of life dengan bumbu romantis, My Liberation Notes menceritakan tentang kisah tiga saudara yang memiliki pola hidup yang membosankan. Lee Min-ki berperan sebagai Yeom Chang-hee, anak tengah sekaligus putra satu-satunya dalam keluarga.

Sebagai anak lelaki satu-satunya, Chang-hee pun tidak mendapatkan perlakuan khusus. Saat ingin membeli mobil untuk memudahkannya pulang pergi bekerja pun ditanggapi sinis oleh sang ayah.

Chang Hee pun muak karena jaraknya yang terlalu jauh, sebab gara-gara masalah tersebut membuat cintanya kandas. Ia pun khawatir untuk menjalin cinta kembali. Kamu bisa menontonnya di Netflix.

2. Oh My Ladylord (2021)

5 Drama Korea yang dibintangi Lee Min Ki, Mayoritas Genre Romantis

Foto: MBC

Bergenre romantis, Oh My Ladylord memberikan peran kepada Lee Min Ki sebagai penulis skenario drama terbaik di Korea Selatan bernama Han Bi-soo. Ia merupakan seorang pria yang tidak pernah terlibat dalam hubungan romantis dengan perempuan.

Namun sejak bertemu dengan aktris populer Oh Joo-in (Nana), ketertarikannya kepada perempuan pun bangkit. Hubungan romantis keduanya pun terjadi, hingga akhirnya mereka hidup bersama. Kamu bisa menontonnya di Prime Video.

3. The Lies Within (2019)

5 Drama Korea yang dibintangi Lee Min Ki, Mayoritas Genre Romantis

Foto: OCN

Bergenre misteri, The Lies Within bercerita tentang seorang perempuan bernama Kim Seo-hee (Lee Yoo-young) yang kehilangan suaminya setelah kematian sang ayah. Merasa janggal, ia pun menghubungi detektif untuk membantu menyelesaikan permasalahannya.

Dalam drama ini Lee Min Ki berakting sebagai seorang detektif bernama Joe Tae-sik. Ia membantu Seo-hee untuk mengungkap konspirasi dan kebenaran yang disembunyikan atas kematian sang ayah dan kehilangan suami yang dianggap misterius. Berjumlah 16 episode, drama ini bisa ditonton di Netflix.

4. The Beauty Inside (2018)

5 Drama Korea yang dibintangi Lee Min Ki, Mayoritas Genre Romantis

Foto: JTBC

Drama romantis The Beauty Inside mengangkat kisah seorang aktris populer bernama Han Se-gye (See Hyun-jin) yang dikenal sering membuat onar. Suatu hari ia bertemu dengan eksekutif muda bernama Seo Do-jae (Lee Min-ki) yang selalu tampil sempurna.

Akan tetapi, masing-masing dari mereka ternyata memiliki kelainan yang mustahil untuk disatukan. Seo Do-jae mengidap prosopagnosia yang membuatnya sulit mengenali wajah seseorang, sedangkan Han Se-gye mengalami kelainan pada perubahan identitas.

Namun dengan kekuatan cinta, mereka pun berhasil menjalin asmara meski memiliki masalah kesehatan. Drama dengan 16 episode ini bisa ditonton di Netflix.


5. Because This is My First Life (2017)

5 Drama Korea yang dibintangi Lee Min Ki, Mayoritas Genre Romantis

Foto: tvN

Bergenre romantis, Because This is My First Life memberikan peran kepada Lee Min-ki sebagai pria bernama Nam Se-hee yang dituntut menikah oleh orang tuanya. Namun ia masih fokus menabung untuk membeli rumah.

Pada suatu hari, ia bertemu dengan Yoon Ji-ho (Jung So-min) yang sama-sama berstatus lajang dan masih berjuang dengan pekerjaan dan keuangan. Hingga akhirnya, mereka sepakat tinggal bersama untuk menghemat uang, dan dari sini cinta pun tumbuh.

Drama Korea dari Lee Min-ki ini juga berjumlah 16 episode. Kamu bisa menyaksikannya di Netflix.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1605 seconds (0.1#10.140)