Ariana Grande dan Timnya Me-Like Postingan Promo Single Terbaru BLACKPINK, Pertanda Kolaborasi?
loading...
A
A
A
JAKARTA - BLACKPINK baru aja menginformasikan rencana perilisan single keduanya setelah "How You Like That" lewat Instagram.
Informasi itu berupa sebuah poster dengan tulisan "New Single Release" dan "August 2020" dengan gambar para personel BLACKPINK.
Tertulis juga "Featuring" dan simbol tanda tanya, yang menandakan bahwa lagu ini akan dibawakan secara duet oleh girl group ini dan musisi yang masih misterius. Jennie juga mem-posting poster ini di akun Instagram-nya, @jennierubbyjane
Nah, yang bikin heboh para Blink, sebutan untuk para penggemar BLACKPINK, postingan ini di-like oleh Ariana Grande dan produsernya, Tommy Brown (@tbhits), dan penyanyi yang juga sahabat karib Ariana, Victoria Monet. ( )
Fakta ini makin membuat Blink yakin bahwa single kedua untuk album studio pertama BLACKPINK ini bakal jadi kolaborasi antara BLACKPINK dan Ariana Grande.
"OMFG IT'S REALLY AN ARIPINK COLLAB. Our prayers are now been answered!," tulis akun Twitter @intolalice.
Rumor soal kolaborasi BLACKPINK dan Ariana Grande sebenarnya udah merebak sejak tahun lalu. Ini gara-gara Tommy Brown datang ke Seoul dan bertemu BLACKPINK, bahkan mem-posting foto bersama girl group tersebut.
Saat melihat foto tersebut, Ariana bahkan sampai meminta foto itu diedit supaya wajahnya juga muncul dalam foto itu. ( )
Foto: Instagram @tbhits
BLACKPINK, terutama Jennie, dikabarkan emang udah lama menjadi penggemar berat Ariana. Jenny bahkan pernah datang ke konser Ariana sebagai penonton.
BLACKPINK akhirnya bisa bertemu peraih Grammy Award Pop Vocal Album untuk album "Sweeteners" ini saat Coachella 2019, dan sejak saat itu komunikasi mereka semakin erat. (Baca Juga: Lagu-lagu Kpop yang Sering Diputar Saat Acara Dugem)
Nah, apakah betul keduanya bakal berkolaborasi untuk single dua BLACKPINK? Kita tunggu bulan depan, ya!
Informasi itu berupa sebuah poster dengan tulisan "New Single Release" dan "August 2020" dengan gambar para personel BLACKPINK.
Tertulis juga "Featuring" dan simbol tanda tanya, yang menandakan bahwa lagu ini akan dibawakan secara duet oleh girl group ini dan musisi yang masih misterius. Jennie juga mem-posting poster ini di akun Instagram-nya, @jennierubbyjane
Nah, yang bikin heboh para Blink, sebutan untuk para penggemar BLACKPINK, postingan ini di-like oleh Ariana Grande dan produsernya, Tommy Brown (@tbhits), dan penyanyi yang juga sahabat karib Ariana, Victoria Monet. ( )
Fakta ini makin membuat Blink yakin bahwa single kedua untuk album studio pertama BLACKPINK ini bakal jadi kolaborasi antara BLACKPINK dan Ariana Grande.
"OMFG IT'S REALLY AN ARIPINK COLLAB. Our prayers are now been answered!," tulis akun Twitter @intolalice.
Rumor soal kolaborasi BLACKPINK dan Ariana Grande sebenarnya udah merebak sejak tahun lalu. Ini gara-gara Tommy Brown datang ke Seoul dan bertemu BLACKPINK, bahkan mem-posting foto bersama girl group tersebut.
Saat melihat foto tersebut, Ariana bahkan sampai meminta foto itu diedit supaya wajahnya juga muncul dalam foto itu. ( )
Foto: Instagram @tbhits
BLACKPINK, terutama Jennie, dikabarkan emang udah lama menjadi penggemar berat Ariana. Jenny bahkan pernah datang ke konser Ariana sebagai penonton.
BLACKPINK akhirnya bisa bertemu peraih Grammy Award Pop Vocal Album untuk album "Sweeteners" ini saat Coachella 2019, dan sejak saat itu komunikasi mereka semakin erat. (Baca Juga: Lagu-lagu Kpop yang Sering Diputar Saat Acara Dugem)
Nah, apakah betul keduanya bakal berkolaborasi untuk single dua BLACKPINK? Kita tunggu bulan depan, ya!
(it)