Tanggal Rilis Dr Romantic 3 dan Tempat Menontonnya, Tak Harus Nonton Season Sebelumnya

Jum'at, 28 April 2023 - 11:17 WIB
loading...
Tanggal Rilis Dr Romantic...
Dr Romantic 3 akan kembali menyajikan kisah medis dan romantis para dokter di Doldam Hospital. Foto/SBS
A A A
JAKARTA - Dr Romantic 3 akan tayang malam ini atau mulai 28 April 2023. Kamu bisa menonton serial ini di Disney+ Hotstar.

Dr Romantic 3 jadi drama Korea paling ditunggu pada akhir April ini karena dua season sebelumnya sukses memikat pencinta drama. Serial SBS ini pada musim pertamanya yang tayang pada 2016 mencatat rating tertinggi 27,6%.

Adapun musim keduanya yang dirilis pada 2020 mencatat rating tertinggi sebesar 27,1%. Dua drama ini bisa kamu tonton di Viu dan Vidio.



Pada musim ketiganya, Dr Romantic akan tayang sebanyak 16 episode. Episode baru dirilis tiap Jumat dan Sabtu. Adapun episode finalnya direncanakan tayang pada 17 Juni 2023.

Buat kamu yang ingin menonton Dr Romantic 3, berikut beberapa hal yang perlu kamu ketahui.

1. Menonton Dr Romantic 3 Tak Harus Menonton Season 1 dan 2 Terlebih Dahulu

Tanggal Rilis Dr Romantic 3 dan Tempat Menontonnya, Tak Harus Nonton Season Sebelumnya

Foto: SBS

Buat kamu yang ingin menonton Dr Romantic 3 tapi belum menonton dua musim sebelumnya, kamu tak perlu khawatir. Soalnya, tiap episode dalam serial ini memiliki kasus medis yang berbeda-beda. Konsepnya mirip dengan drama Korea Taxi Driver dan Juvenile Justice.

Meski begitu, kalau kamu ingin mengenal karakter-karakter utamanya lebih dalam, memang ada baiknya menonton dua season sebelumnya terlebih dahulu.

2. Latar Belakang Para Karakter Utama Dr Romantic 3

Tanggal Rilis Dr Romantic 3 dan Tempat Menontonnya, Tak Harus Nonton Season Sebelumnya

Foto: SBS

Ada empat karakter utama dalam Dr Romantic 2 yang akan kembali muncul dalam season 3. Mereka yaitu Teacher Kim alias Kim Sabu (Han Suk-kyu), Seo Woo-jin (Ahn Hyo-seop), Cha Eun-jae (Lee Sung-kyung), dan Park Min-guk (Kim Joo-hun).

Kim Sabu aslinya bernama Boo Yong-joo. Dulunya, dia adalah dokter bedah yang sangat terkenal dan jadi satu-satunya di Korea yang memiliki tiga sertifikasi penting.

Namun saat juniornya meninggal di Geosan University Hospital, ia memutuskan mengisolasi diri dan pindah ke rumah sakit kecil di Doldam Hospital. Di sana, ia menjadi kepala dokter bedah dan membimbing para dokter baru.

Karakter utama kedua adalah dokter muda Woo-jin, yang keluarganya melakukan bunuh diri massal, dan dia satu-satunya yang hidup. Meski punya kemampuan yang luar biasa, tapi teman-teman koleganya tak menyukai Woo-jin karena dia dianggap melawan seniornya.

Ia juga dituduh melakukan pekerjaan sampingan untuk membayar utang kuliahnya. Belakangan, ia ditawari Kim Sabu bekerja di Doldam Hospital. Awalnya, Woo-jin menerima tawaran itu karena butuh uang, tapi akhirnya ia menyadari bahwa Kim Sabu adalah dokter yang menghargai kemampuannya dan bisa menjadi mentornya. Woo-jin sudah lama jatuh cinta pada rekan kerjanya sesama dokter, Eun-jae.

Eun-jae adalah dokter di Doldam Hospital yang merupakan mahasiswa top saat masih kuliah dulu. Sayangnya, karena punya masalah kesehatan mental, ia kerap muntah saat melakukan operasi. Ia juga kerap harus minum obat agar bisa tidur nyenyak.

Karena hal tersebut, tak ada dokter yang mau menjadi mentornya, sampai akhirnya Kim Sabu membawanya ke Doldam Hospital. Setelah para dokter mengakui kemampuan Eun-jae, ia lalu dipanggil kembali ke rumah sakit asalnya.

Namun Eun-jae sadar bahwa hanya Kim Sabu yang bisa membimbing dan menghargainya. Ini membuatnya akhirnya tetap tinggal di Doldam Hospital. Eun-jae punya hubungan cinta yang rumit dengan Woo-jin.

Terakhir, ada Min-guk yang merupakan seorang profesor yang menjadi Direktur Doldam Hospital. Tadinya, ia merasa tertandingi oleh reputasi Kim Sabu, tapi belakangan mendukung sang dokter untuk ikut bersama-sama memperjuangkan rumah sakit yang layak dan bermoral bagi para dokter dan pasiennya.

Tentu saja, selain keempat karakter ini, ada para staf rumah sakit dengan segala perilakunya yang kadang mengundang tawa.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3796 seconds (0.1#10.140)