8 Film dan Drama Asia Tayang April 2023 dan Tempat Menontonnya

Selasa, 28 Maret 2023 - 15:58 WIB
loading...
8 Film dan Drama Asia Tayang April 2023 dan Tempat Menontonnya
Film Asia yang patut ditunggu pada April 2023 adalah Hunger yang berasal dari Thailand. Foto/Netflix
A A A
JAKARTA - Sejumlah film dan drama Asia baru dan menarik, mulai dari Korea, Thailand, hingga Indonesia yang tayang pada April 2023 bisa disaksikan di platform streaming legal.

Soal genre pun bervariasi, mulai dari komedi, laga, drama kehidupan, hingga horor. Kamu tinggal memilihnya sesuai selera pribadimu.

Berikut inidelapan film dan drama Asia baru yang akan tayang pada April 2023, semuanya tayang di Netflix.


1. BEEF - 6 April

8 Film dan Drama Asia Tayang April 2023 dan Tempat Menontonnya

Foto: Netflix

Serial ini sebenarnya hasil produksi studio Hollywood A21, tapi kreator dan para pemainnya mayoritas orang Asia. Misalnya aktor Korea Selatan Steven Yeun, komedian China Ali Wong, dan aktris Jepang Patti Yasutake. Kreatornya berasal dari Korea Selatan, yaituLee Sung-jin.

Drama komedi ini berawal dari adu mulut antara dua orang yang tak saling kenal. Mereka yaitu kontraktor gagal dan pengusaha yang hidupnya tak bahagia. Dari sini, mulai terungkap hasrat tergelap keduanya.

2. Hunger - 8 April

8 Film dan Drama Asia Tayang April 2023 dan Tempat Menontonnya

Foto: Netflix

Film thriller dari Thailand ini bercerita tentang seorang koki mi di restoran kaki lima yang mendapat undangan untuk masuk dalam tim Hunger. Ini adalah tim yang berlatih di bawah bimbingan seorang koki yang terkenal kejam tapi juga nomor satu di Thailand, chef Paul.

Film ini dibintangi oleh Chutimon Chuengcharoensukying, Nopachai Jayanama, dan Gunn Svasti.

3. Klub Kecanduan Mantan - April

8 Film dan Drama Asia Tayang April 2023 dan Tempat Menontonnya

Foto: Netflix

Serial komedi dari Indonesia ini bercerita tentang sekelompok orang yang membentuk support group bernama Klub Kecanduan Mantan. Komunitas ini membantu para anggotanya untuk bisa membuka lembaran baru setelah putus dengan mantan masing-masing.

Para pemainnya ada Agatha Pricilla, Rachel Amanda, dan Chicco Kurniawan.

4. Qorin - 13 April

8 Film dan Drama Asia Tayang April 2023 dan Tempat Menontonnya

Foto: IDN Pictures

Film horor ini sudah tayang di bioskop pada 2022, dan akan tayang juga di Netflix. Ceritanya tentang kehidupan di sekolah berasrama yang jadi kacau ketika seorang guru menyuruh para muridnya untuk melakukan ritual terlarang.

Ritual tersebut adalah memanggil qorin, jin yang wujudnya mirip dengan mereka. Para pemainnya ada Zulfa Maharani, Omar Daniel, dan Aghniny Haque.

5. Cek Toko Sebelah 2 - 21 April

8 Film dan Drama Asia Tayang April 2023 dan Tempat Menontonnya

Foto: Starvision Plus

Film sekuel ini juga sudah tayang di bioskop pada tahun lalu. Kisah komedi ini adalah tentang Erwin dan Natalie yang baru saja bertunangan dan langsung menghadapi banyak masalah.

Sementara itu, Koh Afuk mempertanyakan keputusan Yohan dan Ayu yang tidak mau punya anak. Para pemainnya ada Ernest Prakasa, Laura Basuki, Chew Kin Wah, Dion Wiyoko, dan Adinia Wirasti.

6. Like & Share - 27 April

8 Film dan Drama Asia Tayang April 2023 dan Tempat Menontonnya

Foto: Starvision Plus

Kembali dari film bioskop yang baru tayang pada 2022, Like & Share juga bisa segera ditonton di Netflix. Ceritanya tentang dua sahabat anak SMA yang mulai berkenalan dengan seksualitas dan pelecehan seksual.

Mereka berjuang untuk mengenali dan menemukan diri sendiri dalam berbagai situasi tersebut. Arawinda Kirana, Aurora Ribero, dan Jerome Kurnia menjadi para pemeran utamanya.

7. Queenmaker - 14 April

8 Film dan Drama Asia Tayang April 2023 dan Tempat Menontonnya

Foto: Netflix

Drama Korea ini berlatar dunia politik dan kehumasan. Ceritanya tentang seorang ahli opini publik yang pernah bekerja di perusahaan grup ternama.

Ia lantas bergabung dengan seorang aktivis hak sipil yang gemar mengkritisi perusahaan itu, yang kini mencalonkan diri menjadi Wali Kota Seoul. Tujuannya adalah menumbangkan mantan bosnya di perusahaan itu. Pemainnya ada Kim Hee-ae, Moon So-ri, dan Ryu Soo-young.


8. The Good Bad Mother - 26 April

8 Film dan Drama Asia Tayang April 2023 dan Tempat Menontonnya

Foto: Netflix

Kembali dari drama Korea, kali ini dibintangi Lee Do-hyun dan Ra Mi-ran. Ceritanya tentang kecelakaan tragis yang dialami seorang jaksa ambisius, membuat kemampuannya kembali seperti anak kecil. Sehari-harinya, ia lantas diasuh oleh ibunya.

Selain itu, ada pula film Korea lama yang akan tayang pada 17 April, yaitu The Swindlers yang dibintangi Hyun Bin dan Yoo Ji-tae serta film survival Tunnel yang dibintangi Ha Jung-woo dan Bae Doona.
(ita)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1668 seconds (0.1#10.140)