3 Aturan Anomali YG Entertainment, Berlaku juga untuk BLACKPINK

Rabu, 18 Mei 2022 - 11:56 WIB
YG Entertainment yang menaungi BLACKPINK menerapkan aturan yang tak biasa pada para artisnya. Foto/YG Entertainment
JAKARTA - YG Entertainment menerapkan aturan ketat yang sebelumnya tidak diberlakukan untuk para artisnya, terutama pada era 2NE1 dan BIGBANG.

Saat era 2NE1 dan BIGBANG, keduanya bisa berkomunikasi secara akrab. Inilah yang membuat para penggemar meyakini hubungan kekeluargaan dalam YG Entertainment . Namun sebenarnya sejumlah aturan ketat terkait hubungan antargrup dan aturan lainnya berlaku di agensi ini.

Berikut ini tiga aturan ketat tak biasa yang diberlakukan bagi artis YG Entertainment.

1. Tak Boleh Mengendarai Kendaraan





Foto: YouTube BLACKPINK

Dalam program Radio Star, Mino dan Jinwoo WINNER mengungkapkan bahwa agensi mereka melarang artisnya untuk mengendarai kendaraan. Bahkan membeli kendaraan pun tidak diperbolehkan. Aturan ini berlaku juga untuk BLACKPINK.

Karena tak boleh berkendara, mereka otomatis tak punya SIM. Kalau mereka mau memiliki SIM, maka hal tersebut harus didiskusikan terlebih dahulu dengan agensi.

Jisoo BLACKPINK dalam salah satu episode BLACKPINK HOUSE pernah mengatakan bahwa Rose dan Lisa tidak bisa mengendarai mobil. Ia juga mengatakan bahwa larangan tersebut demi alasan keamanan. Jadi kalau dalam video musik mereka terlihat mengendarai mobil atau motor, jelas itu hanya akting saja.

Meski begitu, Sandara Park alias Dara 2NE1 dulu sering terlihat mengendarai mobil dalam vlog pribadinya. Disebutkan, aturan ini tidak berlaku baginya karena dia telah lama berada dalam industri K-pop dan sudah cukup bijak dalam berperilaku sebagai artis.

2. Harus izin Agensi untuk Urusan Sekecil Apa pun



Foto: MBC

Dalam program Radio Star pada 2018, Bobby iKON mengatakan bahwa ia tidak boleh pergi tanpa izin manajemennya, bahkan walau itu hanya untuk pergi ke minimarket di seberang asrama.

Baca Juga: 5 Hal yang Bikin Fans Gen 2 K-Pop Iri dengan Generasi Berikutnya

"Aku tidak ada masalah dengan hal ini, tapi kadang aku merasa konyol bahwa pada usia 24 tahun aku tetap harus memberitahu seseorang bahwa aku mau pergi ke minimarket," ujarnya saat itu.

3. Tak Boleh Berkencan



Foto: via KBIZoom
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More