HBO Siap Luncurkan The Head, Serial Thriller Pembunuhan Berlatar Kutub Utara

Jum'at, 24 April 2020 - 20:01 WIB
The Head adalah serial thriller pembunuhan berlatar kutub utara yang gelap, dan segera tayang di HBO. Foto/HBO
JAKARTA - Film ini merupakan hasil kolaborasi WarnerMedia Entertainment Networks, Hulu Japan, THE MEDIAPRO STUDIO, dan HBO.

"The Head" adalah serial tentang semangat bertahan hidup dengan latar stasiun kutub Polaris VI di Antartika yang gelap selama berbulan-bulan. Saat menontonnya, kita akan merasakan atmosfer hawa dingin, angin, serta hamparan es yang luas.





Foto: HBO

Diceritakan, sekelompok ilmuwan, yang dikenal dengan Winterers, akan menetap di Polaris VI Antarctic Research Station untuk melanjutkan riset tentang penanggulangan perubahan iklim.

Namun tiba-tiba, sebagian anggota tim meninggal, ada juga yang hilang. Seorang pembunuh diduga tengah berkeliaran dan menebar teror di sana. Apa motifnya? Apakah ada ilmuwan yang selamat?

Cerita menegangkan ini mulai bisa ditonton pada 12 Juni pukul 20.00 WIB di HBO Go dan HBO. Memakai dialog berbahasa Inggris dan Denmark, serial ini terdiri dari enam episode, dengan tiap episode berdurasi satu jam.



Foto: HBO

"The Head" disutradarai Jorge Dorado (“The Pier”, “Mindscape”). Sementara bintang-bintang internasionalnya ada Tomohisa Yamashita (“Code Blue”), John Lynch (“The Terror”), Katherine O'Donnelly (“Mary Queen of Scots”), Alexandre Willaume (“Below the Surface”, “Tomb Raider”), Laura Bach (“Sprinter Galore”), Sandra Andreis (“The Girl With The Dragon Tattoo”), Amelia Hoy (“Killing Eve”), Chris Reilly (“Allied”, “Everest”), Richard Sammel (“Inglorious Bastards”), dan Tom Lawrence (“The King”, “The Crown”).

Dikutip dari siaran pers yang diterima GenSINDO, pengambilan gambar serial ini dilakukan di studio seluas dua ribu meter persegi di Tenerife, Spanyol. Perangkat stasiun penelitian Polaris VI dibangun khusus dandireproduksi dengan skala sebenarnya. Sebagian adegan juga dilakukan di sana.

Kru produksi juga melakukan perjalanan menelusuri Islandia untuk mengambil beberapa eksterior dalam serial ini. Meski begitu, sebagian besar adegan dilakukan di dalam stasiun kutub.
(it)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More