3 Hal yang Mesti Diubah Song Hye-Kyo jika Ingin Kariernya Tetap Bagus

Kamis, 16 Desember 2021 - 10:30 WIB
Song Hye-kyo banyak dikritik perihal penampilannya dalam drama terbarunya, Now We Are Breaking Up. Foto/Instagram @kyo1122
SEOUL - Drama terbaru Song Hye-kyo yang berjudul Now We Are Breaking Up memang masih jadi pembicaraan masyarakat, tapi ratingnya di Korea tak sesuai ekspektasi.

Dengan pengalaman selama 20 tahun dalam industri hiburan di Korea sekaligus status sebagai salah satu aktris dengan honor termahal di negara tersebut, rating Now We Are Breaking Up tak sebanding dengan euforia yang muncul sebelum dramanya dirilis.

Hingga episode ke-10, rating drama yang dibintangi Song Hye-kyo dan Jang Ki-yong ini tersendat di angka 6%-an. Sementar rival head to head-nya, yaitu Red Sleeve justru sudah menembus rating 10% saat penayangan episode ke-7. Bahkan, drama ini akan diperpanjang dua episode lagi karena popularitasnya semakin naik.



Ada banyak spekulasi dan pendapat penonton tentang alasan rating drama ini tak sesuai dengan euforia yang muncul saat awal promosinya. Beberapa juga menunjuk bahwa Song Hye-kyo kurang berani keluar dari zona nyamannya, membuat drama-drama yang dibintanginya makin lama makin membosankan.

Nah, berikut ini tiga hal yang menurut penonton harus ditinggalkan Song Hye-kyo dalam proyek dramanya yang akan datang, agar karya-karyanya bisa lebih diapresiasi penonton.

1. Selalu Bermain dalam Drama Romantis



Foto: KBS

Mengutip Kbizoom, dalam delapan tahun terakhir, Hye-kyo terus bermain dalam genre romantis. Mulai dari That Winter, The Wind Blows (2013), Descendants of the Sun (2016), Encounter (2018), dan yang terbaru Now We Are Breaking Up. Intinya, dia selalu memilih cerita melodramatis, yang menurut sebagian penonton, murahan.

Pada masa lalu, genre drama romantis memang menjadi raja. Namun saat ini sudah banyak genre serial Korea yang berkembang dan mendapat rating bagus, dari laga, thriller, bahkan akan segera ada yang bergenre fiksi ilmiah.

Baca Juga: 5 Hal yang Membuat Rating Now We Are Breaking Up Tak Sesuai Harapan

Karena itulah, aktor dan aktris dituntut untuk beradaptasi dan mau keluar dari zona nyamannya dengan menjajal karakter baru. Han So-hee termasuk yang berani melakukan ini lewat drama laga My Name.

Tentu saja, Song Hye-kyo tak harus mengubah drastis perannya dengan menjadi jagoan yang pandai berkelahi. Namun setidaknya ada sedikit perubahan karakter yang dimainkannya agar penonton tidak bosan dan bisa melihat sisi lain dari akting aktris berusia 40 tahun tersebut.

2. Berulang Kali Memainkan Karakter yang Jatuh Cinta pada Laki-Laki yang Lebih Muda



Foto: tvN

Tiga drama terakhir Hye-kyo selalu menempatkannya sebagai sosok yang jatuh cinta pada pria yang lebih muda. Drama-drama tersebut yaitu saat ia dipasangkan dengan Song Joong-ki (Descendants of the Sun) yang empat tahun lebih muda darinya.

Lalu Park Bo-gum (Encounter) yang 12 tahun lebih muda, dan kini Jang Ki-yong (Now, We Are Breaking Up) yang 11 tahun lebih muda darinya.

Walaupun tak ada yang salah dengan formula ini, tapi jika dilakukan berulang kali dan berturut-turut, tentu akan membuat penonton bosan. Selain itu, chemistry-nya dengan aktor yang jauh lebih muda sering dinilai penonton tidak memuaskan. Tentu sebagai sebuah tontonan drama romantis, ini sangat mengganggu.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More