10 Drama Korea yang Diadaptasi dari Webtoon Populer

Senin, 08 November 2021 - 18:18 WIB
5. Rugal



Rugal menceritakan tentang petugas polisi elit Kang Gibeom. Setelah dibutakan dan difitnah telah membunuh istrinya, Gibeom bergabung dengan satuan tugas manusia super, Rugal, yang satu-satunya tujuan mereka adalah menggulingkan Argos, salah stu organisasi kriminal terbesar di Korea Selatan. Gibeom akhirnya mendapatkan kembali penglihatannya dan berikrar untuk menemukan pembunuh asli istrinya. Rugal dirilis awal 2020 dan dibintangi Choi Jinhyuk.

4. Itaewon Class



Itaewon Class adalah salah satu webtoon dan drama Korea yang populer. Webtoon ini berkisah tentang sekelompok orang-orang yang terpinggirkan yang ingin balas dendam terhadap Jangga Group. Bersama, mereka mengelola restoran-bar di Itaewon bernama DanBam. Drama Koreanya dibintangi Park Seo-joon dan Kim Dami. Itaewon Class dirilis sepanjang 16 episode.

3. What's Wrong With Secretary Kim?



Siapa yang tak kenal judul ini? Webtoon yang diangkat dari novel ini berkisah tentang seorang pengusaha narsisistik bernama Lee Younjoon yang ingin agar sekretarisnya, Kim Miso, tetap ada di sisinya. Pada 2018, cerita ini diadaptasi menjadi serial televisi sepanjang 16 episode. Drama ini dibintangi Park Seo-joon dan Park Min-young.

2. Mystic Pop-Up Bar



Mystic Pop-Up Bar bercerita tentang bar jalanan misterius yang muncul di malam hari dan orang-orang yang mengunjunginya. Tiga orang karyawan bar itu—Weolju, Kangbae dan Chief Gwi—semuanya punya kemampuan supranatural unik yang mereka gunakan untuk membantu pengunjung yang kesulitan. Webtoon ini diadaptasi menjadi drama sepanjang 12 episode pada pertengahan 2020. Drama ini dibintangi Hwang Jungeum, Yoon Sungjae dan Choi Wonyoung.



1. True Beauty



True Beauty adalah webtoon komedi romantis yang mengisahkan tentang Lim Jugyeong, seorang gadis muda. Setelah dirundung karena dianggap “jelek”, Jugyeong berhasil menjadi seorang makeup artist (MUA) yang sangat cekatan dan bisa mendapatkan kepercayaan diri selama proses itu. Saat di SMA, dia bertemu Lee Suho yang pendiam dan tampan, serta Han Seojun yang seorang pekerja keras dan edgy. Webtoon ini diadaptasi menjadi drama sepanjang 16 episode. Drama ini dibintangi Moon Gayoung, Cha Eunwoo, dan Hwang Inyoup.
(alv)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More