Ini Perbedaan 'My Roommate Is A Gumiho' versi Drama dan Webtoon-nya
Senin, 12 Juli 2021 - 17:32 WIB
Baca Juga: 15 Pertanyaan Seru 'Truth or Dare' untuk Kamu Mainkan Secara Daring Bareng Teman
6. PENOKOHAN DAN GAYA PENGEMBANGAN CERITANYA
Foto: iQIYI
Perbedaan yang cukup signifikan terlihat pula pada penokohan dan gaya pengembangan cerita. Ini bisa dilihat dari karakteristik penokohan Shin Wooyeo yang sangat jelas berbeda versi drama dan Webtoon.
Pada webtoon, Shin Wooyeo punya sifat arogan dan sedikit angkuh. Hal tersebut membuat Shin Wooyeo kerap kali meyakinkan Lee Dam bahwa ia adalah gadis yang cukup beruntung bisa tinggal dan menelan kelereng gumiho.
Berbanding terbalik dengan versi dramanya, karakteristik Shin Wooyeo jauh lebih kalem, sopan, dingin, dan sedikit pendiam. Tak pernah sekalipun Shin Wooyeo bersifat angkuh kepada Lee Dam. Justru Shin Wooyeo lebih terkesan ramah dan penurut dengan Lee Dam.
Gaya bicara antara Lee Dam dan Shin Wooyeo juga menunjukkan hal yang berbeda. Dalam webtoon keduanya sering terlibat dalam perbincangan kasual, bebas, dan sering mengolok-olok satu sama lain. Sedangkan pada versi drama, Shin Wooyeo tak terlalu banyak berbicara, sehingga membuat Lee Dam dan Shin Wooyeo terlibat dalam situasi canggung.
Vanessa Ashriana
Kontributor GenSINDO
Universitas Indonesia
Instagram: @vanessaashriana
6. PENOKOHAN DAN GAYA PENGEMBANGAN CERITANYA
Foto: iQIYI
Perbedaan yang cukup signifikan terlihat pula pada penokohan dan gaya pengembangan cerita. Ini bisa dilihat dari karakteristik penokohan Shin Wooyeo yang sangat jelas berbeda versi drama dan Webtoon.
Pada webtoon, Shin Wooyeo punya sifat arogan dan sedikit angkuh. Hal tersebut membuat Shin Wooyeo kerap kali meyakinkan Lee Dam bahwa ia adalah gadis yang cukup beruntung bisa tinggal dan menelan kelereng gumiho.
Berbanding terbalik dengan versi dramanya, karakteristik Shin Wooyeo jauh lebih kalem, sopan, dingin, dan sedikit pendiam. Tak pernah sekalipun Shin Wooyeo bersifat angkuh kepada Lee Dam. Justru Shin Wooyeo lebih terkesan ramah dan penurut dengan Lee Dam.
Gaya bicara antara Lee Dam dan Shin Wooyeo juga menunjukkan hal yang berbeda. Dalam webtoon keduanya sering terlibat dalam perbincangan kasual, bebas, dan sering mengolok-olok satu sama lain. Sedangkan pada versi drama, Shin Wooyeo tak terlalu banyak berbicara, sehingga membuat Lee Dam dan Shin Wooyeo terlibat dalam situasi canggung.
Vanessa Ashriana
Kontributor GenSINDO
Universitas Indonesia
Instagram: @vanessaashriana
(ita)
Lihat Juga :
tulis komentar anda