Kue Gabus Keju, Camilan Enak Khas Hari Lebaran

Rabu, 20 Mei 2020 - 16:00 WIB
Kue gabus jadi pilihan kue khas Lebaran yang bisa kamu bikin sendiri di rumah. Foto-foto/Poppy Fadhilah
JAKARTA - Dinamakan kue gabus atau kue telur gabus karena bentuknya memang mirip dengan telur ikan gabus. Bentuk kue ini kecil, lonjong, dan meruncing.

Kue kering ini punya dua varian, ada yang putih dan kecokelatan. Kue gabus keju termasuk varian yang putih. Terlepas dari itu, kue gabus punya rasa gurih, renyah, dan lezat. Pokoknya enak!

Nah, kue gabus juga menjadi salah satu camilan yang biasa muncul saat hari raya. Camilan renyah ini selalu eksis berjejer bersama kue-kue khas Lebaran lainnya di meja. Kue ini enak dimakan langsung dan juga dimakan bersama teh hangat.

Membuat kue gabus keju bisa dibilang gampang, loh. Kita cuma butuh sedikit kesabaran karena memasaknya butuh bertahap-tahap.

Untuk bahannya, kue gabus keju memerlukan 500 gr tepung tapioka, 5 butir telur, 100 gr keju cheddar, dan 2 bungkus penyedap rasa ayam.





1. Pertama, kocok lima butir telur dan penyedap. Setelah kurang lebih lima menit, masukkan keju yang sudah diparut. Kocok lagi kurang lebih 10 menit.



2. Lalu, ambil wadah lain dan masukkan sedikit tepung tapioka. Masukkan juga sedikit adonan telur tadi. Aduk rata keduanya hingga mendapat tekstur adonan yang pas (gak cair maupun keras). Jangan sampai adonan terlalu cair. Kalau terlalu cair, tambahkan lagi telung tapioka.



3. Siapkan dua wajan yang berisi minyak dingin dan minyak panas. Bentuk adonan menjadi silinder panjang dan tipis. Jangan buat tebal-tebal karena nanti kuenya akan mengembang saat digoreng. Rendam adonan ke dalam minyak goreng dingin terlebih dahulu. Hal ini penting dilakukan supaya adonan gak meletus saat digoreng dan bentuknya menjadi gak sempurna.



4. Goreng di wajan dengan minyak panas dengan api kecil hingga sedang. Tunggu kue untuk mengembang baru dibalik. Angkat kue saat sudah bewarna putih keemasan. Jangan lupa tiriskan minyak setelah menggoreng.



5. Ulangi langkah 2-3-4 secara terus menerus hingga adonan telur dan tepung tapioka habis. Setelah itu masukkan kue gabus keju ke dalam toples kedap udara supaya tetap renyah.



Lumayan gampang, kan? Resep ini bisa kamu coba untuk menemani keluarga saat hari Lebaran #DiRumahAja nanti. Selamat mencoba!

Poppy Fadhilah

Kontributor GenSINDO

Politeknik Negeri Jakarta

Instagram: @poppyfad
(it)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More