10 Hal yang Kamu Mungkin Terlewat dari Video Musik TinyTAN BTS 'Dream On'

Senin, 18 Januari 2021 - 16:14 WIB
Foto: YouTube BANGTANTV

Kamar gadis itu penuh dengan hal-hal berbau musik, dan kelihatannya dia bermimpi jadi pianis. Salah satu buku yang ada di raknya berjudul "Something to Sing About". Boleh jadi, ini mengacu pada film berjudul sama yang dirilis pada 1937. Filmnya bercerita tentang seseorang yang bermimpi jadi bintang Hollywood.

4. QUAVER REST



Foto: YouTube BANGTANTV

"Quaver rest" adalah tanda dalam nyanyian (musik) yang bentuknya mirip dengan angka 7, angka yang menunjukkan jumlah member BTS. Yang menarik, tanda ini juga disebut sebagai "eighth rest", yang bisa jadi menunjukkan bahwa ARMY adalah member BTS yang ke-8.

5. AWAL YANG BARU



Foto: YouTube BANGTANTV

Jam di kamar sang gadis menunjukkan angka 12.00, yang menandakan hari yang baru telah dimulai. Ini juga mengacu pada lagu BTS "0:00 (Zero O'Clock)".

6. "HOPE RIGHT HERE"



Foto: YouTube BANGTANTV

Saat sang gadis terbang bersama TinyTAN, ada billboard di atas gedung bertuliskan kalimat "HOPE RIGHT HERE". Ini adalah kata-kata yang sering diucapkan J-Hope untuk menebarkan semangat positif. Ini juga mengacu pada video musik solonya, “Outro: EGO”.

7. "MOON" DAN "MAGIC SHOP"



Foto: YouTube BANGTANTV

Dalam sebuah poster dan dalam adegan berikutnya, ada visual bulan penuh. Ini bisa jadi referensi ke lagu solo Jin, "Moon", yang didedikasikan untuk ARMY. "Engkau adalah duniaku/ bagimu aku hanyalah bulan".

Selain itu, TinyTAN muncul lewat pintu ajaib, yang mengacu pada lagu "Magic Shop". "Mari buat sebuah pintu di hatimu/ Buka pintunya dan tunggu/ Percaya bahwa Magic Shop akan menghangatkanmu".

Baca Juga: Kota Daegu Bikin Paket Tur Jejak V dan Suga BTS, Bisa Kunjungi Sekolah Sang Idol
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More