Setelah Jadi Presiden Amerika, Ariana Grande Berubah jadi Frankenstein

Rabu, 18 November 2020 - 16:54 WIB
Ariana Grande menjadi ilmuwan sekaligus robot ciptaannya dalam video musik 34+35. Foto/YouTube Ariana Grande
LOS ANGELES - Ariana Grande berganti peran lagi dalam video musik terbarunya. Kali ini dia menjadi ilmuwan chic, miripDr. Frankenstein.

Sebelumnya dalam video musik "Positions", Ariana menjadi presiden Amerika Serikat. Nah, dalam video musik terbarunya, "34+35", Ariana berubah menjadi ilmuwan yang lagi mencoba menciptakan robot dirinya sendiri.

Seperti dalam video musik Ariana lainnya, penyanyi ini berpenampilan unik selama empat menit durasi video.

Dia bahkan memakai boot tinggi saat bekerja di laboratorium. Dalam scene yang lain Ariana memakai bodysuit berwarna nude, masih dilengkapi dengan boot.





Foto: YouTube Ariana Grande

Sementara gaya rambutnya ditata a la tahun 1960-1970an. Gaya rambut yang sama ia aplikasikan dalam video musik "Positions".

Penyanyi berusia 27 tahun ini juga mengadopsi cerita klasik Frankenstein pada video klip terbarunya itu. Bisa jadi ini salah satu cara Ariana untuk merayakan Halloween tahun ini yang gak bisa dimeriahkan gara-gara COVID-19.

Meski begitu, gak ada unsur yang menyeramkan dalam video musik ini, malah lebih terkesan glamor. ( )

Pada bagian akhir, robot Ariana menjadi hidup dan mengubah Ariana dan tim ilmuwannya menjadi Fembots yang terinspirasi dari sekuel film "Austin Powers" tahun 1999.



Foto: YouTube Ariana Grande

Mengutip Elle, sama dengan "Positions", lagu "34+35" adalah lagu yang bercerita tentang hubungan Ariana dengan pacarnya saat ini, Dalton Gomez.

Dalam "34+35", Ariana bukan cuma menggambarkan hubungannya yang 'panas' dengan sang pacar, tapi juga keinginan untuk membuat hubungan mereka lebih serius.

Penasaran? Tonton saja langsung video musiknya. ( )
(it)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More