Identitas dan Sejarah Soul King, Sosok Tuhan dalam Anime Bleach yang Mengejutkan!

Selasa, 08 Oktober 2024 - 18:09 WIB
Identitas dan sejarah Soul King dalam anime Bleach diungkap secara perlahan-lahan kepada para penonton. Foto/Pierrot
JAKARTA - Soul King dalam serial anime Bleach adalah sosok dewa yang dikenal sebagai sang pencipta. Keberadaannya sangat penting dan terikat erat dengan tiga dunia utama yaitu Soul Society, Dunia Manusia, dan Hueco Mundo.

Sebagai dewa, Soul King memainkan peran krusial dalam menjaga keseimbangan di antara ketiga dunia tersebut. Ia tinggal di istana raja roh dengan penjagaan ketat oleh Shinigami terkuat yang disebut Divisi-0.

Banyak Shinigami yang tinggal di Soul Society tidak mengetahui wujud Soul King, sehingga menambah misteri dan keagungan sosok tersebut.





Sejarah Soul King



Foto: Pierrot


Kemunculan dan detail tentang sosok Soul King pada zaman dahulu masih menjadi misteri. Informasi yang minim mengenai asal-usul Soul King menjadi perhatian penggemar, tapi misteri mengenai Soul King telah dijelaskan dalam novel Can’t Fear Your Own World karya Tite Kubo, tepatnya di chapter 22.

Sebelum dunia terbentuk, muncul Soul King di dunia yang kacau balau dan dipenuhi oleh Hollow, dapat dikatakan sebagai dunia tunggal tempat kehidupan dan kematian masih menjadi ambigu. Soul King membunuh seluruh Hollow tersebut untuk melindungi penghuni asli dunia tersebut. Tindakan ini menyebabkan dunia tunggal ini menjadi tidak stabil dan runtuh.

Akibat dari dunia yang tidak stabil tersebut, lima bangsawan kuno memutuskan untuk membagi dunia menjadi tiga bagian, yaitu Soul Society, Dunia Manusia, dan Hueco Mundo.

Mereka melakukannya dengan cara mengorbankan tubuh Soul King, menyegel, serta membagi bagian-bagian tubuhnya. Pembagian ini dilakukan untuk menjaga keseimbangan antara ketiga dunia dan mencegah kekacauan yang pernah terjadi sebelumnya.

Soul King yang tidak memberikan perlawanan menjadi perhatian khusus bagi para bangsawan yang takut sosok ini akan balas dendam pada kemudian hari. Karena hal ini pula, akhirnya Soul King disegel dengan sebuah cangkang dan bagian tubuhnya dibagi menjadi beberapa bagian untuk mengurangi kekuatannya.

Dengan pengorbanan ini, setiap bagian tubuh Soul King menjadi fondasi untuk dunia yang baru. Masing-masing bagian tubuhnya menciptakan elemen yang berbeda: Soul Society sebagai tempat bagi jiwa yang damai, Dunia Manusia sebagai tempat bagi kehidupan yang beragam, dan Hueco Mundo sebagai tempat bagi Hollow dan jiwa yang tersesat.

Soul King, yang sudah tidak memiliki tangan, kaki, bahkan jantung, menjadi sosok yang tidak bisa bertindak dan bersuara, serta hanya hidup di dalam cangkang selama jutaan tahun. Keberadaannya yang terkurung dan tidak aktif menambah kompleksitas karakternya, menjadikannya sosok yang sangat misterius.

Tubuh Soul King yang Memiliki Kesadarannya Sendiri



1. Lengan Kanan - Mimihagi



Foto:Pierrot

Mimihagi adalah bayangan hidup yang tinggal di dalam Seireitei atau Soul Society dan memiliki kemampuan untuk menghentikan perkembangan, perubahan, atau kemajuan. Ia juga dapat melihat ke masa depan, dan karena itu mampu mengakhiri rangkaian kejadian yang tidak diinginkan bahkan sebelum peristiwanya terjadi.

2. Lengan Kiri - Pernida Parnkgjas

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More