8 Rekomendasi Drama Korea Thriller Supernatural, Dijamin Seru!

Senin, 13 November 2023 - 18:16 WIB
Drama Korea thriller supernatural yang seru bisa ditonton dalam The Guest. Foto/OCN
JAKARTA - Drama Korea thriller supernatural atau suprantural adalah serial yang ceritanya termasuk tentang dunia alam gaib, kekuatan langka atau kekuatan super, juga wabah aneh.

Jadi drama Korea jenis ini tak selalu berurusan dengan hantu. Namun bisa juga tentang peristiwa langka atau di luar akal sehat.

Berikut ini rekomendasi delapan drama Korea thriller supernatural yang bisa kamu tonton.



1. Moving (2023)





Foto: Disney+

Moving mencampurkan genre superhero, laga, dan thriller dengan kisah keluarga dan cinta yang manis dan mengharukan. Drama ini termasuk yang hit pada 2023, serta telah memenangkan Best Creative dalam ACA Awards & G.OTT Awards 2023 di Busan.

Moving bercerita tentang anak-anak remaja yang memiliki kekuatan super, serta orang tua mereka yang berusaha melindungi anaknya dari pihak yang ingin membunuh dan ingin memanfaatkannya. Serial ini bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

2. Kingdom (2019)



Foto: Netflix

Kingdom adalah drakor sageuk produksi pertama Netflix yang sangat sukses, bahkan sampai dibuat dua season dan satu film sekuel sampingan berjudul Ashin of the North. Kisahnya berlatar wabah penyakit dan zombi, tapi jadi analogi tentang rasa haus akan ambisi dan kekuasaan.

Kisahnya bermula dari Putra Mahkota Lee Chang (Ju Ji-hoon) yang ingin melakukan ivestigasi tentang wabah penyakit yang menimpa raja. Dari sini, cerita mengalir ke topik wabah zombi hingga perebutan kekuasaan.

3. Revenant (2023)



Foto: SBS

Drama Korea thriller supernatural ini juga jadi salah satu serial terbaik pada 2023. Kisahnya tentang Gu San-yeong (Kim Tae-ri) yang ketempelan roh jahat setelah menerima barang kuno milik mendiang ayahnya yang bunuh diri.

Sialnya, beberapa kasus pembunuhan yang tengah diselidiki polisi juga mengarah pada San-yeong. Untungnya, ada profesor Yeom Hae-sang (Oh Jung-se) yang membantunya untuk menelusuri asal-usul roh jahat itu. Serial ini bisa disaksikan di Disney+ Hotstar.

4. The Guest (2018)



Foto: OCN

Sebelum Revenant, sudah ada The Guest yang kisahnya juga seputar manusia yang bisa melihat penampakan hantu. Ceritanya tentang Yoon Hwa-pyung (Kim Dong-wook), seorang anak laki-laki dari keluarga dukun yang bisa melihat roh halus. Beberapa anggota keluarganya mati secara tragis.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More