Sinopsis Dear Mr. Recluse dan Daftar Pemainnya, Dracin Petapa yang Jatuh Cinta
Sabtu, 30 September 2023 - 11:40 WIB
JAKARTA - Dear Mr. Recluse atau Tuan Pertapa Tercinta menjadi salah satu drama China yang tengah mencuri perhatian saat ini, sebab mengangkat kisah cinta yang tidak biasa antara orang biasa dengan seorang petapa.
Drama yang memiliki 24 episode ini disutradarai oleh Chen Shi Yi. Ia telah berpengalaman dalam membuat kisah-kisah romantis seperti Lucky's First LovedanLive Your Life.
Serial Dear Mr. Recluse" juga didukung oleh beberapa aktor dan aktris populer. Sebut saja nama seperti Chen Jing Ke, Tang Min, Jerron Wu, dan Wang Si Je.
Foto: Youku
Kisah bermula ketika seorang blogger kuliner bernama Su Shin Yu (Tang Min) harus kehilangan peluang bisnisnya usai mitranya terlibat kasus. Ini membuat perjuangan Su Shin Yu selama berbulan-bulan harus kandas.
Sampai akhirnya perempuan yang memiliki sifat ceria dan pantang menyerah ini mendapatkan tugas baru. Dia diminta oleh pemilik kedai kopi bernama Lin Xiao Jian (Guo Zhen) untuk membujuk putranya meneruskan usaha keluarga.
Putra Lin Xiao Jian yang bernama Lin Wei (Cheng Jin Ke) ini adalah seorang petapa yang kerap melakukan meditasi di gunung. Awalnya Su Shin Yu mengira bahwa ini adalah tugas yang mudah karena hanya tinggal membujuk saja.
Namun nyatanya Lin Wei adalah sosok yang gigih pada pendiriannya hingga membuat Su Shin Yu kehabisan cara untuk membujuknya. Seiring berjalannya waktu, Su Shin Yu justru mulai terbiasa dengan sikap Lin Wei dan mulai menikmati tugasnya itu. Dari situ juga Su Shin Yu mulai belajar tentang kemandirian.
Hingga sampai pada tahap Su Shin Yu mulai mendekati dan tertarik dengan cara hidup Lin Wei. Dari sinilah, dua individu ini mulai merasa saling tertarik satu sama lain.
Ketika kedua karakter ini sudah mulai dekat, Lin Wei justru mengalami keraguan terhadap hal yang telah dilakukannya itu. Bahkan dia berpikiran bahwa dirinya tidak layak untuk mendapatkan kebahagiaan.
Jika penasaran dengan kisah romantis dari Dear Mr. Recluse, kelanjutannya dapat disaksikan di layanan streaming Youku Indonesia.
Pemeran Utama
- Cheng Jin Ke sebagai Lin Wei
- Tang Min sebagai Su Shin Yu
Drama yang memiliki 24 episode ini disutradarai oleh Chen Shi Yi. Ia telah berpengalaman dalam membuat kisah-kisah romantis seperti Lucky's First LovedanLive Your Life.
Serial Dear Mr. Recluse" juga didukung oleh beberapa aktor dan aktris populer. Sebut saja nama seperti Chen Jing Ke, Tang Min, Jerron Wu, dan Wang Si Je.
Sinopsis Dear Mr. Recluse
Foto: Youku
Kisah bermula ketika seorang blogger kuliner bernama Su Shin Yu (Tang Min) harus kehilangan peluang bisnisnya usai mitranya terlibat kasus. Ini membuat perjuangan Su Shin Yu selama berbulan-bulan harus kandas.
Sampai akhirnya perempuan yang memiliki sifat ceria dan pantang menyerah ini mendapatkan tugas baru. Dia diminta oleh pemilik kedai kopi bernama Lin Xiao Jian (Guo Zhen) untuk membujuk putranya meneruskan usaha keluarga.
Putra Lin Xiao Jian yang bernama Lin Wei (Cheng Jin Ke) ini adalah seorang petapa yang kerap melakukan meditasi di gunung. Awalnya Su Shin Yu mengira bahwa ini adalah tugas yang mudah karena hanya tinggal membujuk saja.
Namun nyatanya Lin Wei adalah sosok yang gigih pada pendiriannya hingga membuat Su Shin Yu kehabisan cara untuk membujuknya. Seiring berjalannya waktu, Su Shin Yu justru mulai terbiasa dengan sikap Lin Wei dan mulai menikmati tugasnya itu. Dari situ juga Su Shin Yu mulai belajar tentang kemandirian.
Hingga sampai pada tahap Su Shin Yu mulai mendekati dan tertarik dengan cara hidup Lin Wei. Dari sinilah, dua individu ini mulai merasa saling tertarik satu sama lain.
Ketika kedua karakter ini sudah mulai dekat, Lin Wei justru mengalami keraguan terhadap hal yang telah dilakukannya itu. Bahkan dia berpikiran bahwa dirinya tidak layak untuk mendapatkan kebahagiaan.
Jika penasaran dengan kisah romantis dari Dear Mr. Recluse, kelanjutannya dapat disaksikan di layanan streaming Youku Indonesia.
Daftar Pemain Dear Mr. Recluse
Pemeran Utama
- Cheng Jin Ke sebagai Lin Wei
- Tang Min sebagai Su Shin Yu
tulis komentar anda