7 Serial Horor Mencekam Ini Harus Masuk Daftar Tonton Kamu

Minggu, 19 Februari 2023 - 23:08 WIB
Serial horor mencekam bakal bikin kamu betah nongkrongin layar agar tidak ketinggalan plotnya. Meski menyeramkan, tapi, cerita serial horor ini bikin ketagihan. (Foto: Business Insider)
Serial horor mencekam bakal bikin kamu betah nongkrongin layar laptop, komputer, televisi, atau smartphone. Meski cerita dan adegannya menyeramkan, tapi serial semacam ini malah jadi bikin tambah penasaran kalau berhenti di tengah jalan. Serial horor seperti punya semacam magnet yang akan mengikat penontonnya untuk terus mengikuti plotnya.

Suasana mencekam, efek suara yang kadang bikin merinding, dan pengambilan gambar yang membuat penonton seolah diajak menguak misteri membuat serial horor ini selalu menarik untuk diikuti. Meski tidak melulu menampilkan hantu, serial horor yang menampilkan makhluk jadi-jadian, monster, atau alien yang meneror karakternya juga mampu memberi aura mencekam. Belum lagi ditambah penampilan para pemerannya yang meyakinkan.

Dalam beberapa tahun terakhir, serial horor sering menjadi serial dengan rating tertinggi di sejumlah platform streaming. Bahkan, sejumlah serial lawas pun masih menjadi favorit penonton. Apalagi sekarang, banyak serial yang bukan berada di genre horor mulai memasukkan elemen horor di dalam cerita mereka. Ini membuktikan betapa kuat daya tarik horor di dunia hiburan. Apa saja serial horor paling mencekam yang layak untuk ditonton? Simak rekomendasinya berikut!





7. Lovecraft Country — HBO Go



Foto: NPR

Lovecraft Country berlatar di kedalaman Jim Crow America pada 1950-an. Serial ini berkisah tentang Atticus “Tic” Freeman yang pulang dari perang dan menemukan kalau dia adalah pewaris hak ajaib. Tic, keluarga, dan teman-temannya jadi berurusan dengan masyarakat rahasia rasis yang berusaha mencegah Tic membuka potensi sihir penuhnya.

Serial ini mengombinasikan horor rasisme dunia nyata dengan ketakutan fiktif seperti rumah hantu, mimpi buruk bertukar tubuh, dan dongeng sejarah yang menakutkan. Lovecraft Country bermain dengan banyak subgenre dan tampil gemilang di semuanya. Kalau satu episode tidak membuat orang ketakutan, berikutnya akan bikin mereka merinding.

6. True Blood — HBO Go



Foto: SyFy

True Blood masih dianggap sebagai serial vampir terbaik sampai saat ini. Judulnya adalah nama darah sintetik yang dipasarkan sebagai soft drink untuk para vampir. Sementara, darah vampir itu bikin mabuk manusia, yang memburu mereka demi kecanduan yang mereka alami.

True Blood menggunakan novel Sookie Stackhouse Southern Gothic Vampire sebagai titik awal. Serial ini menggunakan semua tata cara makhluk dunia lain sebagai alegori untuk asimilasi komunitas inklusif itu secara global. Cerita yang kuat dan karakter yang menarik membuat True Blood menjadi favorit banyak orang sampai sekarang.

5. Midnight Mass — Netflix



Foto: IMDb

Midnight Mass adalah serial yang mengeksplorasi keyakinan, duka cita, dan ampunan. Cerita ini berbobot dan ambisius yang hampir tunduk pada semua tema dan ideologi yang ingin diangkat dan dibedah. Tapi, serial ini akhirnya sukses karena karakter yang tidak bisa dilupakan, penampilan yang kuat, dan skrip kuat.

Midnight Mass mengisahkan tentang sebuah komunitas terpencil yang dipersatukan di gereja. Di sana ada seorang pastor muda misterius yang datang untuk menggantikan pastor tua sebelumnya yang tiba-tiba menghilang. Sejak saat itu, kejadian-kejadian aneh mulai terjadi di kota kecil tersebut.

4. The Haunting of Hill House — Netflix



Foto: Entertainment Weekly

Keluarga Crains, yang terdiri atas 7 orang, pindah ke sebuah mansion tua sehingga mereka bisa mengubahnya. Sementara berada di sana, sang ibu dan putri bungsu mereka, Nell, dihantui pengalaman paranormal yang berakhir dengan kematian Nell. Sekitar 26 tahun setelah kematian Nell, para saudara yang sudah dewasa itu bertemu lagi dan menghadapi masa lalu mereka.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More