Ini Beda Jamsil Arena dan Jamsil Stadium yang Dipakai Konser Grup K-Pop
Jum'at, 20 Januari 2023 - 19:23 WIB
JAKARTA - Nama Jamsil Arena dan Jamsil Stadium yang berada di Seoul, Korea Selatan, memang mirip, tapi sesungguhnya berbeda terutama dari segi kapasitas tempat duduk.
Jamsil Arena dan Jamsil Stadium jadi lokasi yang belakangan akrab didengar para pencinta K-pop . Pasalnya, belum lama ini segelintir grup dan solois menggelar konser di sana.
Meski namanya sama, tapi sesungguhnya ini adalah dua tempat yang berbeda. Kesamaannya adalah kedua tempat ini berada di dalam kompleks Jamsil Sports Complex di Distrik Songpa, Seoul.
Selain Jamsil Stadium dan Jamsil Arena, di kompleks ini juga antara lain ada Auxiliary Stadium, Jamsil Baseball Stadium, Jamsil Students' Gymnasium, dan Jamsil Indoor Swimming Pool.
Jamsil Stadium
Foto: via Allkpop
Jamsil Stadium yang juga disebut Seoul Olympic Stadium atau Jamsil Olympic Stadium adalah stadion terbesar di Korea Selatan. Stadion outdoor ini berdiri pada 1984 dan dibangun untuk menyambut Olimpiade 1988 dan 10th Asian Games ke-10 tahun 1986.
Kapasitas Jamsil Stadium adalah 69.950 tempat duduk, dan umumnya digunakan untuk pertandingan sepak bola. Sebagai perbandingan, Stadion Utama GBK di Jakarta memiliki kapasitas 77.193 tempat duduk.
Selain untuk pertandingan sepak bola akbar, Jamsil Stadium juga menjadi lokasi konser musik paling bergengsi di Korea, tak hanya bagi musisi lokal, tapi juga internasional. Alasannya tentu saja karena daya tampungnya yang besar, lokasi yang strategis karena dekat dengan Sungai Han, dan sejarahnya.
Baca Juga: Makna Lirik Lagu Moonlight Sunrise, TWICE Makin Seksi!
Yang menarik, tak banyak musisi Korea juga internasional yang sanggup menggelar konser di sana. Karena kapasitasnya sangat besar, artinya sang musisi dan penyelenggara acara harus yakin betul bahwa mereka bisa mengisi penuh atau setidaknya lebih dari separuh kapasitas stadion tersebut.
Ini artinya, sang musisi harus punya cukup banyak masyarakat umum yang tertarik untuk menonton sang artis. Atau punya penggemar dengan basis fandom yang kuat agar tempat duduk atau kapasitas stadion yang puluhan ribu itu bisa terisi.
Berikut ini daftar musisi Korea dan internasional yang pernah menggelar konser di Jamsil Stadium.
Daftar Artis Internasional yang Pernah Konser Tunggal di Jamsil Stadium per 20 Januari 2023
1. Michael Jackson (1996)
2. Ricky Martin (2000)
3. The Three Tenors (2001)
4. Roger Waters (2002)
Jamsil Arena dan Jamsil Stadium jadi lokasi yang belakangan akrab didengar para pencinta K-pop . Pasalnya, belum lama ini segelintir grup dan solois menggelar konser di sana.
Meski namanya sama, tapi sesungguhnya ini adalah dua tempat yang berbeda. Kesamaannya adalah kedua tempat ini berada di dalam kompleks Jamsil Sports Complex di Distrik Songpa, Seoul.
Selain Jamsil Stadium dan Jamsil Arena, di kompleks ini juga antara lain ada Auxiliary Stadium, Jamsil Baseball Stadium, Jamsil Students' Gymnasium, dan Jamsil Indoor Swimming Pool.
Jamsil Stadium
Foto: via Allkpop
Jamsil Stadium yang juga disebut Seoul Olympic Stadium atau Jamsil Olympic Stadium adalah stadion terbesar di Korea Selatan. Stadion outdoor ini berdiri pada 1984 dan dibangun untuk menyambut Olimpiade 1988 dan 10th Asian Games ke-10 tahun 1986.
Kapasitas Jamsil Stadium adalah 69.950 tempat duduk, dan umumnya digunakan untuk pertandingan sepak bola. Sebagai perbandingan, Stadion Utama GBK di Jakarta memiliki kapasitas 77.193 tempat duduk.
Selain untuk pertandingan sepak bola akbar, Jamsil Stadium juga menjadi lokasi konser musik paling bergengsi di Korea, tak hanya bagi musisi lokal, tapi juga internasional. Alasannya tentu saja karena daya tampungnya yang besar, lokasi yang strategis karena dekat dengan Sungai Han, dan sejarahnya.
Baca Juga: Makna Lirik Lagu Moonlight Sunrise, TWICE Makin Seksi!
Yang menarik, tak banyak musisi Korea juga internasional yang sanggup menggelar konser di sana. Karena kapasitasnya sangat besar, artinya sang musisi dan penyelenggara acara harus yakin betul bahwa mereka bisa mengisi penuh atau setidaknya lebih dari separuh kapasitas stadion tersebut.
Ini artinya, sang musisi harus punya cukup banyak masyarakat umum yang tertarik untuk menonton sang artis. Atau punya penggemar dengan basis fandom yang kuat agar tempat duduk atau kapasitas stadion yang puluhan ribu itu bisa terisi.
Berikut ini daftar musisi Korea dan internasional yang pernah menggelar konser di Jamsil Stadium.
Daftar Artis Internasional yang Pernah Konser Tunggal di Jamsil Stadium per 20 Januari 2023
1. Michael Jackson (1996)
2. Ricky Martin (2000)
3. The Three Tenors (2001)
4. Roger Waters (2002)
Lihat Juga :
tulis komentar anda