10 Drama Korea Terbaik Bertema Detektif, Ceritanya Bikin Penasaran!

Sabtu, 29 Oktober 2022 - 10:34 WIB
loading...
A A A
Han Tae-joo (Jung Kyoung-ho) adalah seorang investigator kriminal andal yang sangat mempercayai data ketimbang manusia. Namun sebuah kecelakaan membuatnya masuk dalam mesin waktu yang membawanya ke tahun 1988.

Pada masa itu, ia adalah seorang detektif di kota kecil yang harus menangani sebuah kasus pembunuhan misterius. Satu-satunya jalan agar ia bisa kembali pulang adalah dengan menyelesaikan kasus tersebut. Drama OCN ini bisa ditonton di Viu.

Baca Juga: 5 Drama Korea Kerajaan Terbaik Sepanjang Masa

5. Signal (2016)

10 Drama Korea Terbaik Bertema Detektif, Ceritanya Bikin Penasaran!

Foto: tvN

Yang satu ini tak perlu dipertanyakan lagi. Signal punya penggemar fanatik yang sangat memuja drama ini, karena memang kualitas ceritanya yang jempolan.

Signal bercerita tentang Hae-ye (Lee Je-hoon) dan Soo-hyun (Kim Hye-soo), dua detektif kasus pembunuhan yang secara tiba-tiba bisa berkomunikasi dengan detektif pada masa lalu bernama Jae-han (Cho Jin-woong).

Ternyata, kasus yang mereka tangani saling terkait. Ketiganya pun bekerja sama untuk menuntaskan kasus misterius tersebut. Signal bisa ditonton di tvN dan Netflix.

6. Voice (2017-2021)

10 Drama Korea Terbaik Bertema Detektif, Ceritanya Bikin Penasaran!

Foto: tvN

Voice adalah kisah menarik para petugas telepon darurat dan detektif yang berusaha memecahkan kasus berdasarkan suara yang mereka dengar di telepon. Drama Korea ini sangat disukai penonton sampai dibuat hingga empat season.

Serial ini dibintangi antara lain oleh Lee Ha-na, Jang Hyuk, Kim Jae-wook, Lee Jin-wook, dan Song Seung-heon. Drama OCN (season 1-3) dan tvN (season 4) ini bisa ditonton di iQIYI dan Viki.

7. Less than Evil (2018)

10 Drama Korea Terbaik Bertema Detektif, Ceritanya Bikin Penasaran!

Foto: MBC

Less than Evil diadaptasi dari serial Inggris berjudul Luther yang dibintangi Idris Elba. Serial MBC ini bisa ditonton di Viu.

Less than Evil atau juga disebut Bad Detective adalah cerita tentang detektif veteran yang kesepian bernama Woo Tae-seok (Shin Ha-kyun). Ia sangat bernafsu menangkap seorang perempuan psikopat bernama Eun Sun-jae (Lee Seol), sayangnya ia tidak punya bukti kuat. Yang menarik, perempuan itu justru membantunya memecahkan kasus lain.

8. Trap (2019)


10 Drama Korea Terbaik Bertema Detektif, Ceritanya Bikin Penasaran!

Foto: OCN

Drama OCN ini bercerita tentang detektif Go Dong-kook (Sung Dol-il), yang menangani kasus yang melibatkan seorang anchor populer Kang Woo-hyun (Lee Seo-jin). Sang penyiar tersebut secara misterius terjebak dalam situasi tragis saat liburan bersama keluarganya.

9. Tunnel (2017)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1298 seconds (0.1#10.140)