6 Drama Korea Bertema Sihir hingga Ilmu Hitam, Ada yang Romantis!

Selasa, 23 Agustus 2022 - 12:26 WIB
loading...
6 Drama Korea Bertema...
Drama Korea bertema sihir dan ilmu hitam salah satunya adalah Alchemy of Souls yang ratingnya tinggi. Foto/tvN
A A A
JAKARTA - Drama Korea bertema sihir hingga ilmu hitam cukup banyak diproduksi, mulai dari yang bergenre fantasi, thriller, hingga komedi romantis.

Drama-drama dengan tema tersebut umumnya beratmosfer kelam, kecuali yang bertema komedi romantis tetap mampu tampil tak biasa dengan konsep ilmu sihir. Berikut ini enam drama Korea bertema sihir hingga ilmu hitam yang bisa kamu tonton.

1. The Cursed (2020)

6 Drama Korea Bertema Sihir hingga Ilmu Hitam, Ada yang Romantis!

Foto: tvN

Drama ini melibatkan kisah seorang anak SMA yang bisa membawa kematian pada seseorang hanya dengan menggunakan nama, foto, atau barang-barang yang dimiliki orang tersebut. Ceritanya ini akan dikaitkan dengan seorang reporter yang sedang menyelidiki kasus yang melibatkan perusahaan IT terbesar di Korea Selatan.

The Cursed tayang di TvN dengan rating yang cukup memuaskan untuk penayangan di televisi kabel, yaitu rata-rata nasionalnya 4,2%. Drama yang dibintangi Um Ji-won, Jung Ji-soo, Sung Dong-il, dan Jo Min-su ini juga bisa ditonton di Netflix dan Viu.

2. Alchemy of Souls (2022)

6 Drama Korea Bertema Sihir hingga Ilmu Hitam, Ada yang Romantis!

Foto: tvN

Drama ini berlatar sebuah negeri fiksi dengan ilmu sihir yang jamak dipakai oleh para penduduknya. Di sana hidup seorang pejuang elite bernama Nak-su (Jung So-min) yang memakai kekuatan sihirnya untuk hidup di tubuh seorang pelayan lemah bernama Mu-deok (juga diperankan So-min).

Alchemy of Souls saat ini masih berjalan dengan rating yang cukup memuaskan. Adapun season keduanya juga sudah disiapkan. Kamu bisa menonton drama ini di tvN dan Netflix.

3. The Guest (2018)

6 Drama Korea Bertema Sihir hingga Ilmu Hitam, Ada yang Romantis!

Foto: OCN

Drama Korea tentang sihir dan ilmu hitam lainnya adalah The Guest, yang bercerita tentang Yoon Hwa-pyung (Kim Dong-wook), seorang anak laki-laki dari keluarga dukun yang bisa melihat hantu. Ia lalu kemasukan roh bernama Park Il-do.

Dalam masa itu, terjadi berbagai peristiwa mengerikan. Ibu Hwa-pyung terbunuh secara misterius sedangkan neneknya bunuh diri. Seorang pendeta lantas diminta untuk menyembuhkan Hwa-pyoung. Sementara itu, ada pula seorang detektif yang tidak percaya pada hal-hal supranatural yang terlibat dalam kasus ini.

The Guest tayang di OCN dengan rating yang juga lumayan baik untuk stasiun televisi berbayar, yaitu rata-rata nasionalnya 3%. Kamu bisa menonton drama ini di Netflix dan Viu.

Baca Juga: 8 Drama Korea 2020-2022 Rating Tertinggi di Mydramalist, Nomor 1 Tak Ada Saingan

4. Bride of the Century (2014)

6 Drama Korea Bertema Sihir hingga Ilmu Hitam, Ada yang Romantis!

Foto: TV Chosun

Drama Korea ini punya judul alternatif Hundred Year Bride. Ceritanya tentang keluarga chaebol yang selama ribuan tahun berada dalam kutukan. Kutukan itu membuat pengantin pertama dari anak lelaki tertua akan mati.

Lalu, saat Kang-joo (Lee Hong-gi) akan menikah, calon istrinya yaitu Yi-kyung (Yang Jin-sung) menghilang. Posisinya lantas digantikan dengan orang yang mirip, yaitu Doo-rim (Yan Jin-sung), yang baik hati dan malah membuat Kang-joo jatuh cinta padanya. Sementara itu, ibu Kang-joo dan ibu Yi-kyung diam-diam menyusun sebuah rencana.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4583 seconds (0.1#10.140)