10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

Minggu, 26 Desember 2021 - 11:11 WIB
loading...
10 Serial Anime Favorit...
Di sepanjang 2021, banyak serial anime baru bermunculan dan jadi fenomena. Salah satunya bahkan langsung mendapatkan tempat di hati para penggemar media ini. (Foto: Facebook/Just Anime Network)
A A A
Sepanjang 2021, banyak serial anime yang menangkap perhatian komunitas pencintanya. Anime-anime ini membuat penontonnya tertawa, menangis dan bahkan jatuh cinta. Ada anime yang baru dirilis dan kembali dengan season baru yang telah diantisipasi penontonnya.

Meski banyak serial anime baru, ada juga anime yang sudah tidak ada lagi season atau episode baru yang masih disukai penggemar. Ada juga anime yang dibahas penggemar selama berhari-hari sampai berbulan-bulan. Ada juga yang bahkan menyatukan para penggemar.

Dari banyaknya anime yang tayang selama 2021, beberapa di antaranya masuk daftar paling favorit di Ranker. Apa saja? Berikut ulasannya!



1. Jujutsu Kaisen
10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

Sebagai pendatang baru di dunia anime, Jujutsu Kaisen tampil dengan sangat baik. Sejak dirilis pada Oktober 2020, Jujutsu Kaisen diterima dengan hangat di antara komunitas pencinta anime. Hingga serialnya selesai pada Maret tahun ini, orang masih terus membahas anime ini.

Banyak yang berharap kalau MAPPA segera mengumumkan season 2 serial ini. Namun, sembari menunggu, penggemar bisa menikmati film Jujutsu Kaisen 0 yang telah dirilis di Jepang pada Jumat (24/12). Film ini adalah prekuel Jujutsu Kaisen dan diharapkan dirilis ke luar Jepang dalam waktu dekat.

2. Attack on Titan
10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

Attack on Titan memasuki babak akhir kisahnya. Tahun ini, season 4 part 1-nya sudah membuka pintu untuk menutup kisah Eren dan kawan-kawannya itu. Part 2-nya akan dirilis tahun depan dan telah menjadi anime yangpaling diantisipasi para penggemar anime. Mereka semua menanti seperti apa akhir pertarungan antara manusia dan titan ini.

Attack on Titan diangkat dari manga karya Hajime Isayama. Anime ini terus meningkat popularitasnya hingga ke luar Jepang. Anime ini berkisah tentang Eren Yeager yang berjanji akan memberantas seluruh Titan yang telah menyerang kampung halaman dan membunuh ibunya. Dia tidak tahu kalau dia adalah Titan. Popularitas Attack on Titan telah membuat serial ini masuk ke sejumlah pop cultures lewat iklan seperti Snickers dan Subaru.

3. Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba
10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

Tahun ini, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba merilis dua busur cerita untuk season 2-nya. Busur pertama adalah Mugen Train. Berjalan sepanjang 7 episode, busur cerita ini diangkat dari film Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba the Movie: Mugen Train yang dirilis tahun lalu di Jepang atau awal tahun ini di Indonesia. Sayang, busur cerita ini sedikit membuat penonton kecewa karena tidak menawarkan banyak insight baru.

Namun, di awal bulan ini, Demon Slayer merilis busur cerita kedua mereka di season 2, yaitu Distrik Hiburan. Busur cerita ini lebih menghibur dan mengandung banyak adegan lucu. Busur ini dijadwalkan berjalan sepanjang 11 episode. Malam ini, Minggu (26/12), episode 4 akan ditayangkan.

4. My Hero Academia
10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

Sejak tayang sebagai anime pada 2016, popularitas My Hero Academia terus meningkat. Tahun ini, anime ini telah memasuki season ke-5 dan season berikutnya telah diumumkan akan tayang tahun depan. Sejumlah situs hiburan menahbiskan My Hero Academia sebagai bagian dari 40 anime terbaik sepanjang masa. My Hero Academia mengisahkan tentang Izuku Midoriya alias Deku. Dia lahir tanpa kekuatan. Dia kemudian dipandu All Might, pahlawan nomor 1 Jepang.

5. Black Clover
10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

Black Clover adalah anime yang paling banyak ditonton pada 2020. Pada Maret 2021, anime ini menuntaskan perjalanan mereka yang telah mereka rintis sejak 2017. Anime ini berakhir dengan 170 episode. Sebuah film Black Clover telah diumumkan, tapi belum diketahui tanggal perilisannya. Black Clover mengisahkan tentang Asta, cowok yang lahir tanpa kekuatan sihir. Dia dianggap berbeda karena semua orang di dunianya punya sihir.

6. One Punch Man
10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

One Punch Man masih menjadi tontonan favorit meski tahun ini tidak merilis seri baru. Penggemarnya masih menantikan season 3 setelah season 2-nya tayang pada 2019. Anime ini adalah salah satu anime tanpa seri baru tahun ini yang masuk top 10 daftar terfavorit Ranker. Semua orang menantikan kelanjutan kisah Saitama, yang bisa mengalahan siapa saja hanya dengan satu pukulan. Dia jadi bosan dan kemudian ingin mencari musuh yang sepadan.

7. Dr. Stone
10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

Dr. Stone adalah serial anime yang paling banyak ditonton di Netflix Jepang. Tahun depan, anime ini akan memasuki season 3. Serial ini mengisahkan tentang seorang cowok jenius bernama Senku Ishigami yang ingin membangun ulang peradaban saat ini. Peradaban itu secara misterius menghilang ribuan tahun lalu.

8. Tokyo Revengers
10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

Tokyo Revengers adalah fenomena di 2021. Season pertamanya yang tayang pada April langsung menangkap perhatian para penggemar anime. Pada Juli, sebuah film live-action serial ini dirilis di Jepang. Manganya juga menorehkan prestasi tersendiri pada 2020 dengan memenangkan kategori shonen di 44th Kodansha Manga Award.

Tokyo Revengers mengisahkan tentang Takemichi Hanagaki yang kembali ke 12 tahun lalu untuk menyelamatkan mantan pacar dan adiknya. Dia kemudian menjadi anggota geng motor Tokyo Manji pimpinan Sanjiro Mano alias Mikey. Selama semester awal 2021, anime ini adalah bagian dari top 20 serial televisi paling banyak di-stream di Jepang.

9. Haikyuu
10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

Haikyuu adalah kesukaan para pencinta anime olahraga. Serial manganya selesai tahun lalu. Pada 2017, Haikyuu memenangkan kategori manga shonen terbaik di 61st Shogakakunan Manga Award. Season 4 seri anime-nya ditayangkan tahun lalu. Penggemar kini menanti season 5. Haikyuu mengisahkan tentang Hinata Shoyo, seorang pemain voli pendek yang ingin menjadi yang terbaik.



10. One Piece
10 Serial Anime Favorit Penggemar di Sepanjang 2021

One Piece adalah salah satu franchise tua yang masih mampu mempertahankan posisinya sebagai serial terfavorit penggemar. Anime ini kali pertama mengudara pada 1999 dan tahun ini memasuki episode 1.000. Manganya juga telah memasuki chapter 1.000 tahun ini.

One Piece mengisahkan tentang petualangan Monkey D Luffy yang ingin menjadi Raja Perompak. Manganya mulai diterbitkan pada 1997. Hingga saat ini, manga One Piece adalah yang terlaris di seluruh dunia dengan terjual lebih dari 490 juta eksemplar. Pada 2015, manga ini memecahkan rekor Guinness World Record sebagai manga terlaris dari serial komik yang ditulis satu orang. Di polling TV Asahi 2021, One Piece berada di posisi 1 sebagai anime paling favorit.
(alv)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2417 seconds (0.1#10.140)