Alasan Sebenarnya Drama Jaehyun NCT Tak Disetujui Penulis Skenario

Sabtu, 11 Desember 2021 - 17:17 WIB
loading...
Alasan Sebenarnya Drama...
Jaehyun NCT kembali gagal membintangi drama Korea setelah drama Bungee Jumping of Their Own dibatalkan pembuatannya. Foto/SM Entertainment
A A A
SEOUL - Jaehyun NCT gagal membintangi drama remake dari film Bungee Jumping of Their Own setelah Kakao TV resmi membatalkannya.

Seperti diberitakan sebelumnya pada Kamis (9/12), drama remake dari film yang dirilis pada 2001 itu terpaksa diberhentikan prosesnya setelah mempertimbangkan pendapat dari penulis skenario filmnya.

Menurut berita terbaru yang dilaporkan Star News, dikatakan bahwa ternyata sang penulis skenario tersebut tak setuju filmnya dibuat ulang atas alasan perubahan keyakinannya dalam beragama.

"Dia mendengar kabar bahwa filmnya akan diadaptasi menjadi drama. Ia lalu menyampaikan keberatannya dengan alasan bahwa ia kini telah menjadi umat Kristen yang taat," tulis Star News berdasarkan sumber dari dalam industri hiburan.

Alasan Sebenarnya Drama Jaehyun NCT Tak Disetujui Penulis Skenario

Foto: Cineclick Asia

Tak cuma menyampaikan keberatannya atas pembuatan ulang Bungee Jumping Of Their Own, sang penulis juga mengatakan bahwa ia akan menempuh jalur hukum jika rumah produksi nekat untuk tetap melanjutkan proses pembuatan drama ini.

"Tidak ada ruang untuk bernegosiasi karena ini menyangkut kepercayaan agama," imbuh sang sumber.

Baca Juga: 5 Drama Korea Batal Tayang, Ada yang karena Ribut dengan Rumah Produksi

Sebenarnya, hak cipta film tersebut ada di tangan rumah produksi, dalam hal ini Choice Cut, tapi mereka memutuskan untuk menghormati keputusan sang penulis dan akhirnya membatalkan sepenuhnya pembuatan drama itu.

Bungee Jumping of Their Own bercerita tentang seorang pria bernama Seo In-woo yang mesti menghadapi kenyataan pahit bahwa pacarnya tewas karena kecelakaan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sinopsis Drama Korea...
Sinopsis Drama Korea Tastefully Yours, Kisah Romansa di Balik Keajaiban Kuliner
Weak Hero Class 3 Belum...
Weak Hero Class 3 Belum Dipastikan Tayang, Sutradara Minta Penggemar Bersabar
6 Drama Korea Romantis...
6 Drama Korea Romantis dengan Akhir Tragis, Kisah Cinta Menyayat Hati
5 Drama Korea Rating...
5 Drama Korea Rating Tertinggi Mei 2025, Juaranya The Haunted Palace
Sinopsis Drama Korea...
Sinopsis Drama Korea Spring of Youth, Perjalanan Musik dan Cinta di Kampus Hanju
Netflix Rilis Teaser...
Netflix Rilis Teaser Squid Game 3, Gi-hun Hadapi Permainan yang Lebih Mematikan
10 Drama Korea Tayang...
10 Drama Korea Tayang Februari 2025, Newtopia Dibintangi Jisoo BLACKPINK
Love Scout Episode 9...
Love Scout Episode 9 Tidak Tayang, SBS Siapkan Siaran Spesial
5 Drama Korea Sepanjang...
5 Drama Korea Sepanjang Masa, Berusia 20 Tahun pada 2025
Rekomendasi
Trump Tiba di Arab Saudi,...
Trump Tiba di Arab Saudi, Disambut Putra Mahkota Mohammed bin Salman
Peduli Lingkungan, Astra...
Peduli Lingkungan, Astra Credit Companies Beri Workshop Pemilahan Sampah
Anindya Bakrie Angkat...
Anindya Bakrie Angkat Bicara soal Kadin Cilegon Minta Jatah Proyek Chandra Asri Rp15 Triliun
Berita Terkini
Kekayaan Brooklyn, Putra...
Kekayaan Brooklyn, Putra David Beckham yang Berkonflik dengan Keluarga
Sinopsis Drama Korea...
Sinopsis Drama Korea Tastefully Yours, Kisah Romansa di Balik Keajaiban Kuliner
Profil Ririe Fairus...
Profil Ririe Fairus yang Disangka Menikah Lagi, Ternyata hanya Jadi Model Rias Pengantin
Motorola Edge 60 Fusion:...
Motorola Edge 60 Fusion: Kombinasi Sempurna Antara Gaya dan Ketangguhan untuk Liburan
Kocak! Rafathar Minta...
Kocak! Rafathar Minta Dedi Mulyadi Bawa Nagita Slavina ke Barak Militer Gegara Malas Mandi
5 Potret Cantik Dearly...
5 Potret Cantik Dearly Djoshua, Wanita yang Diduga Pacar Baru Ari Lasso
Infografis
Kocak! Trump Terapkan...
Kocak! Trump Terapkan Tarif di Kepulauan Tak Dihuni Manusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved