3 Member BTS Jual Sedikit Sahamnya di HYBE, tapi Sudah Bisa Untung Puluhan Miliar Rupiah
loading...

BTS memiliki saham sebanyak 68 ribu lembar di HYBE dan tiga member-nya melepas saham mereka dengan untung besar. Foto/BigHit Music
A
A
A
SEOUL - Tiga member BTS , yaitu Jin, RM, dan j-hope menjual sebagian kecil saham yang mereka punya di HYBE, tapi sudah bisa untung hingga puluhan miliar rupiah.
Jin (Kim Seok-jin) tercatat menjadi yang paling banyak menjual sahamnya, yaitu sebanyak 15.615 lembar saham. Diikuti RM (Kim Nam-joon) sebanyak 10 ribu lembar, dan j-hope (Jung Ho-Seok) sebesar 5.216 lembar.
Mengutip Allkpop, informasi ini dibeberkan HYBE (dulu bernama BigHit Entertainment) - perusahaan yang menangani manajemen BTS, lewat laporan publik (Public Disclosure Info) yang dipublikasikan di situs web resmi HYBE, hybecorp.com.
Dalam laporan itu, penjualan saham tersebut dilakukan ketiga member BTS pada pertengahan Oktober 2021, saat nilai saham mencapai 330 ribu won (Rp4 juta) per lembar.
![3 Member BTS Jual Sedikit Sahamnya di HYBE, tapi Sudah Bisa Untung Puluhan Miliar Rupiah]()
Foto: Dispatch
Dengan nilai tersebut, Jin diprediksi memperoleh pendapatan hingga Rp62,4 miliar. Sementara RM sebesar Rp40 miliar, dan j-hope senilai Rp20,8 miliar.
Baca Juga: Jawaban Kocak BTS saat Ditanya Peluang Menang Grammy
Sementara keempat member lainnya, yaitu Suga, Jimin, V, dan Jungkook tidak menjual sepeser pun saham mereka. Ini artinya saham keempatnya masing-masing tetap berjumlah 68 ribu lembar, dan nilainya diprediksi kurang lebih sebesar Rp272 miliar.
![3 Member BTS Jual Sedikit Sahamnya di HYBE, tapi Sudah Bisa Untung Puluhan Miliar Rupiah]()
Foto: BigHit Music
Pada September 2020, CEO HYBE Bang Si-hyuk memberi hadiah saham untuk tiap member BTS sebanyak 68 ribu saham. Sementara HYBE melantai di bursa saham Korea Composite Stock Price Index (KOSPI) pada 15 Oktober tahun lalu. Sejak itu, harga saham terus meningkat.
Jin (Kim Seok-jin) tercatat menjadi yang paling banyak menjual sahamnya, yaitu sebanyak 15.615 lembar saham. Diikuti RM (Kim Nam-joon) sebanyak 10 ribu lembar, dan j-hope (Jung Ho-Seok) sebesar 5.216 lembar.
Mengutip Allkpop, informasi ini dibeberkan HYBE (dulu bernama BigHit Entertainment) - perusahaan yang menangani manajemen BTS, lewat laporan publik (Public Disclosure Info) yang dipublikasikan di situs web resmi HYBE, hybecorp.com.
Dalam laporan itu, penjualan saham tersebut dilakukan ketiga member BTS pada pertengahan Oktober 2021, saat nilai saham mencapai 330 ribu won (Rp4 juta) per lembar.

Foto: Dispatch
Dengan nilai tersebut, Jin diprediksi memperoleh pendapatan hingga Rp62,4 miliar. Sementara RM sebesar Rp40 miliar, dan j-hope senilai Rp20,8 miliar.
Baca Juga: Jawaban Kocak BTS saat Ditanya Peluang Menang Grammy
Sementara keempat member lainnya, yaitu Suga, Jimin, V, dan Jungkook tidak menjual sepeser pun saham mereka. Ini artinya saham keempatnya masing-masing tetap berjumlah 68 ribu lembar, dan nilainya diprediksi kurang lebih sebesar Rp272 miliar.

Foto: BigHit Music
Pada September 2020, CEO HYBE Bang Si-hyuk memberi hadiah saham untuk tiap member BTS sebanyak 68 ribu saham. Sementara HYBE melantai di bursa saham Korea Composite Stock Price Index (KOSPI) pada 15 Oktober tahun lalu. Sejak itu, harga saham terus meningkat.