Mantan Pacar Idol dari Agensi Besar Ceritakan Masa Pacarannya yang Menyiksa
loading...
A
A
A
SEOUL - Siapa bilang pacaran dengan idol K-pop menyenangkan? YouTuber Jina Kim mengungkapkan bahwa pacaran dengan orang terkenal bisa sangat menyiksa.
Jina mengungkapkan pengalamannya saat berpacaran dengan idol K-pop lewat akun YouTube itsjinakim dengan judul "Why you should NOT date K-Pop idol *SPILLING THE TEA*". Dalam video tersebut, Jina mengaku kepada temannya, KyungHa, bahwa dia pernah berpacaran cukup lama dengan seorang idol. Meski tak mengungkap nama idol tersebut, tapi dia mengatakan bahwa sang idol datang dari agensi besar.
Jina bercerita, dia bertemu dengan pria itu lewat aplikasi kencan Tinder. Sang idol memakai foto aslinya, tapi saat itu dia masih berstatus trainee. Setelah keduanya saling match dan berkenalan, mereka memutuskan untuk bertemu. Jina pun kaget waktu pertama kali melihatnya.
Foto: iStock
“Dia sangat imut saat tersenyum. Rasanya, aku jatuh cinta padanya “ kata Jina yang waktu itu tidak tahu bahwa pria yang dikencaninya adalah seorang trainee. Dia baru tahu setelah sekitar tiga minggu berkencan.
Setelah sang idol debut, Jina mengaku senang, tapi dia khawatir karena merasa nantinya akan ada begitu banyak aturan, selain fakta bahwa pacarnya itu akan dikelilingi cewek-cewek cantik sepanjang waktu.
Baca Juga: 5 Contoh Teks Terakhir yang Dikirim si Tukang Ghosting
Sebenarnya, Jina merasa hubungannya dengan sang idoltermasuk hubungan asmaranya yang paling baik. Walau begitu, setelah debut, pacarnya menjadi sibuk berat dan mereka cuma bisa bertemu setiap dua bulan sekali.
“Gila, kan? Aku tanya ke teman-teman K-pop-ku apakah ini normal, dan kata mereka ini tidak normal," tutur Jina yang akhirnya sadar bahwa setelah debut, pacarnya itu tak menjadikan hubungan mereka sebagai prioritas dalam hidupnya.
Foto: iStock
Jina bilang, pacarnya selalu mengaku sibuk, tapi dia melihat di akun Instagram pacarnya bahwa sang pacar bisa meluangkan waktu untuk bertemu teman-temannya. Saat Jina akhirnya nekat datang ke asrama pacarnya dan minta waktu untuk bertemu selama lima menit saja, sang pacar malah menjawab "tidak bisa" dengan alasan takut 'tertangkap' paparazzi atau dipergoki penggemarnya.
Meski rasanya seperti jadi pacar online saja, Jina tetap tidak sanggup putus karena dia sangat sayang dengan pacarnya. Malahan, Jina berusaha mendukung penuh sang pacar dengan datang ke semua konser dan acara pacaranya itu meski pacaranya tidak bisa melihatnya di tengah keramaian.
“Aku merasa kayak, 'Apakah aku pacarnya atau penggemarnya?' Aku bingung. Aku merasa dia tidak terlalu mencintaiku,” ucapnya.
Foto: iStock
Jina juga bercerita bahwa pacarnya pernah memberinya hadiah dompet merek mahal yang sebenarnya adalah hadiah dari penggemarnya untuk pacarnya itu. "Dia bilang, 'Aku tidak tahu ini asli atau palsu, tapi kalau kamu mau ambil aja'. Jadi para penggemar, jangan ngasih hadiah ke idol, ya, karena aku banyak dapat hadiah yang berasal dari fans-nya," ungkap JIna.
Baca Juga: Insecure dalam Hubungan dengan Pacar? Ini yang Mesti Kamu Lakukan
Pada akhirnya, Jina tak kuat dan memilih untuk putus saja. Sayangnya, pada saat mau minta putus, dia bilang sedang bersama teman-temannya dan meminta untuk menunda membicarakannya. "Tapi lalu dia bilang agensi tahu bahwa dia pacaran dan mengambil teleponnya, jadi dia bisa menelepon lagi."
Jina lalu mengatakan bahwa hal terburuk setelah putus adalah dia masih bisa melihat wajah mantannya di mana-mana, di televisi, di billboard iklan, di mana pun juga.
Munayya Aulia Rahmah
Kontributor GenSINDO
Politeknik Negeri Jakarta
Jina mengungkapkan pengalamannya saat berpacaran dengan idol K-pop lewat akun YouTube itsjinakim dengan judul "Why you should NOT date K-Pop idol *SPILLING THE TEA*". Dalam video tersebut, Jina mengaku kepada temannya, KyungHa, bahwa dia pernah berpacaran cukup lama dengan seorang idol. Meski tak mengungkap nama idol tersebut, tapi dia mengatakan bahwa sang idol datang dari agensi besar.
Jina bercerita, dia bertemu dengan pria itu lewat aplikasi kencan Tinder. Sang idol memakai foto aslinya, tapi saat itu dia masih berstatus trainee. Setelah keduanya saling match dan berkenalan, mereka memutuskan untuk bertemu. Jina pun kaget waktu pertama kali melihatnya.
Foto: iStock
“Dia sangat imut saat tersenyum. Rasanya, aku jatuh cinta padanya “ kata Jina yang waktu itu tidak tahu bahwa pria yang dikencaninya adalah seorang trainee. Dia baru tahu setelah sekitar tiga minggu berkencan.
Setelah sang idol debut, Jina mengaku senang, tapi dia khawatir karena merasa nantinya akan ada begitu banyak aturan, selain fakta bahwa pacarnya itu akan dikelilingi cewek-cewek cantik sepanjang waktu.
Baca Juga: 5 Contoh Teks Terakhir yang Dikirim si Tukang Ghosting
Sebenarnya, Jina merasa hubungannya dengan sang idoltermasuk hubungan asmaranya yang paling baik. Walau begitu, setelah debut, pacarnya menjadi sibuk berat dan mereka cuma bisa bertemu setiap dua bulan sekali.
“Gila, kan? Aku tanya ke teman-teman K-pop-ku apakah ini normal, dan kata mereka ini tidak normal," tutur Jina yang akhirnya sadar bahwa setelah debut, pacarnya itu tak menjadikan hubungan mereka sebagai prioritas dalam hidupnya.
Foto: iStock
Jina bilang, pacarnya selalu mengaku sibuk, tapi dia melihat di akun Instagram pacarnya bahwa sang pacar bisa meluangkan waktu untuk bertemu teman-temannya. Saat Jina akhirnya nekat datang ke asrama pacarnya dan minta waktu untuk bertemu selama lima menit saja, sang pacar malah menjawab "tidak bisa" dengan alasan takut 'tertangkap' paparazzi atau dipergoki penggemarnya.
Meski rasanya seperti jadi pacar online saja, Jina tetap tidak sanggup putus karena dia sangat sayang dengan pacarnya. Malahan, Jina berusaha mendukung penuh sang pacar dengan datang ke semua konser dan acara pacaranya itu meski pacaranya tidak bisa melihatnya di tengah keramaian.
“Aku merasa kayak, 'Apakah aku pacarnya atau penggemarnya?' Aku bingung. Aku merasa dia tidak terlalu mencintaiku,” ucapnya.
Foto: iStock
Jina juga bercerita bahwa pacarnya pernah memberinya hadiah dompet merek mahal yang sebenarnya adalah hadiah dari penggemarnya untuk pacarnya itu. "Dia bilang, 'Aku tidak tahu ini asli atau palsu, tapi kalau kamu mau ambil aja'. Jadi para penggemar, jangan ngasih hadiah ke idol, ya, karena aku banyak dapat hadiah yang berasal dari fans-nya," ungkap JIna.
Baca Juga: Insecure dalam Hubungan dengan Pacar? Ini yang Mesti Kamu Lakukan
Pada akhirnya, Jina tak kuat dan memilih untuk putus saja. Sayangnya, pada saat mau minta putus, dia bilang sedang bersama teman-temannya dan meminta untuk menunda membicarakannya. "Tapi lalu dia bilang agensi tahu bahwa dia pacaran dan mengambil teleponnya, jadi dia bisa menelepon lagi."
Jina lalu mengatakan bahwa hal terburuk setelah putus adalah dia masih bisa melihat wajah mantannya di mana-mana, di televisi, di billboard iklan, di mana pun juga.
Munayya Aulia Rahmah
Kontributor GenSINDO
Politeknik Negeri Jakarta
(ita)