12 Drama Korea dan Film Kwon Yul Rating Tertinggi, Terbaru My Sweet Mobster

Kamis, 18 Juli 2024 - 16:51 WIB
loading...
A A A
Ceritanya tentang seorang anak angkat bernama Mark yang dulunya adalah atlet panco. Kemudian ia pergi ke Korea Selatan untuk mengikuti kompetisi sekaligus mencari ibunya yang telah menyerahkan dirinya diadopsi.

Kwon Yul menjadi teman dekat Mark dan ikut membantu untuk mencarikan ibunya.

10. Let's Eat Season 2 (2015)

12 Drama Korea dan Film Kwon Yul Rating Tertinggi, Terbaru My Sweet Mobster

Foto: tvN

Kwon Yul terlibat bermain dalam serialkomedi romantis berjudul Let's Eat yang memiliki rating 7,9/10 dengan total 18 episode. Sutradaranya adalah Park Joon-hwa dan Choi Kyu-shik.

Serial ini menceritakan tentang Goo Dae-young (Yoon Doo-joon), seorang penjual asuransi yang pindah ke kota kecil di Sejong. Ia bertemu Baek Soo-ji (Seo Hyun-jin) yang ternyata adalah tetangga sebelah rumahnya.

Kwon Yul berperan sebagai Lee Sang-woo, seorang pejabat pemerintah yang dikagumi oleh banyak wanita. Soo-ji yang melihat Sang-woo langsung jatuh cinta dan mengejar cintanya itu.

11. Mental Coach Jegal (2022)

12 Drama Korea dan Film Kwon Yul Rating Tertinggi, Terbaru My Sweet Mobster

Foto: tvN

Mental Coach Jegal adalah drama komedi romantis 16 episode dengan rating 7,8/10. Diarahkan oleh Son Jung-hyun dan Kim Tae-yub serta penulis Kim Ban-di, ceritanya tentang seorang mantan atlet taekwondo bernama Jung Woo.

Jung Woo dilarang secara permanen untuk kembali menjadi pelatih kesehatan mental karena terlibat skandal yang cukup berat.

Kwon Yul bermain sebagai Gu Tae-man, seorang kepala Pusat HAM Dewan Olahraga sekaligus mantan peraih medali emas di olimpiade taekwondo.


12. Longing for You (2023)

12 Drama Korea dan Film Kwon Yul Rating Tertinggi, Terbaru My Sweet Mobster

Foto: ENA

Berikutnya datang dari drama berjumlah 14 episode yang bergenre thriller misteri dengan rating 7,7/10. Han Cheol-soo berkolaborasi dengan Kim Yong-min untuk mengarahkan dramanya.

Ditulis oleh Kwon Min-soo, Longing for You mengisahkan sebuah kasus pembunuhan yang terjadi di Woojin, sebuah kota yang diberkati tanpa kejahatan.

Kemudian seorang detektif Oh Jin-seong (Na In-woo) ditugaskan dalam tim investigasi karena adik laki - lakinya, Jin Woo (Ren) menjadi tersangka kasus pembunuhan.

Kwon Yul menjadi seorang jaksa elite bernama Go Young-joo, yang turut menyelidiki kasus berlanjutan dari Jin Woo. Ia juga merupakan kolega Young-joo di Kantor Kejaksaan Distrik Pusat. Serialnya tayang di Vidio.

MG/Theresa Grace Nadia
(ita)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1914 seconds (0.1#10.140)