6 Drakor dan Film Terbaik Park So-Dam, Terbaru Death's Game
loading...
A
A
A
JAKARTA - Drakor dan film terbaik dari Park So-dam minimal membuatnya diganjar sebagai nomine untuk kategori akting. Adapun dramanya yang terbaru ada Death's Game.
Dibanding bermain serial, Park So-dam lebih banyak bermain film. Tercatat sejak terjun berakting pada 2013 lewat film Steel Cold Winter, aktris kelahiran 8 September 1991 telah bermain dalam 18 film.
Salah satunya yang paling terkenal dan termasuk yang terbaik adalah Parasite. Film ini menggondol gelar Best Pictures dalam Academy Awards 2020. Di sini, Park So-dam berperan sebagai anak dari keluarga miskin yang kepala keluarganya diperankan oleh Song Kang-ho.
Adapun serial baru diterjuninya pada 2015 dengan bermain dalam Because It's the First Time. Ia sejauh ini sudah membintangi lima judul serial, dan semuanya memasang So-dam sebagai pemain utama.
Berikut ini enam drakor dan film terbaik dari Park So-dam yang bisa kamu tonton.
Foto: TVING
Drama Korea ini dibagi dalam dua bagian, masing-masing langsung ditayangkan empat episode sekaligus. Setelah penayangan empat episode awal di TVING dan Prime Video pada 15 Desember, ratingnya langsung tinggi di MyDramaList, yaitu mencapai 8,6 dari 497 pengguna.
Dalam Death's Game, Park So-dam menjadi Death, sosok dari akhirat yang menghukum karakter utama Choi Yi-jae (Seo In-guk). Pasalnya, pemuda itu memutuskan untuk bunuh diri karena putus asa. Sebagai hukumannya, Yi-jae harus mengalami 13 kematian yang menyakitkan.
Foto: CJ Entertainment
Film ini yang membuat nama Park So-dam melejit. Aktingnya dianggap luar biasa hingga dirinya membawa pulang piala Best New Actress - Film dari Baeksang Arts Awards 2016 serta Best Supporting Actress dari Blue Dragon Film Awards dan Korean Film Producers Association Awards.
Dalam The Priest, Park So-dam menjadi remaja bernama Lee Young-shin yang kerasukan setan. Pastor Kim (Kim Yeon-seok) dan seminaris muda pemberontak Choi Joon-ho (Kang Dong-won) lantas berusaha menolong gadis tersebut, tapi setan yang menguasainya sangatlah kuat.
Foto: OnStyle
Drama Korea terbaik berikutnya dari Park So-dam juga masih dari tahun 2015. Berkat Because It's the First Time, So-dam juga kembali masuk sebagai nomine untuk kategori akting di televisi dalam Baeksang Arts Awards 2016.
Dalam drakor ini, Park So-dam menjadi Han Song-yi, salah satu dari enam sahabat yang rajin berkumpul di atap rumah Yoon Tae-oh (Choi Min-ho) dan saling berbagi cerita. Keduanya terlibat cinta segitiga dengan sahabat mereka, Seo Ji-an (Kim Min-jae).
Because It's the First Time bisa disaksikan di iQIYI. Sedangkan versi reboot-nya tayang di Netflix dengan judul My First First Love yang dirilis pada 2019.
Foto: Lotte Entertainment
Tahun 2015 memang tahun yang gemilang bagi Park So-dam. Pada tahun tersebut, ia juga bermain dalam film The Silenced yang membuatnya tak hanya populer secara mainstream tapi juga diganjar sebagai nomine aktris pendatang baru terbaik dari berbagai ajang penghargaan ternama, antara lain Blue Dragon Film Awards dan Busan Film Critics Awards.
The Silenced yang bergenre misteri thriller menempatkan Park So-dam sebagai Yeon Deok, rekan satu sekolah Cha Ju-ran (Park Bo-young). Berlatar tahun 1938 pada masa penjajahan Jepang, keduanya menemukan keanehan di sekolah mereka, terutama terkait sang kepala sekolah.
Foto: tvN
Drakor komedi romantis ini membawa Park So-dam meraih nominasi dalam kategori Best New Actress dalam APAN Star Awards. Di sini, ia menjadi Eun Ha-won, mahasiswa yang terpaksa bekerja di sebuah mansion yang berisi empat pria tampan kaya raya dari keluarga Kang.
Mereka adalah Kang Ji-woon (Jung Il-woo), Kang Hyun-min (Ahn Jae-hyun), Kang Seo-woo (Lee Jung-shin), dan sekretaris Lee Yoon-sung (Choi Min). Ha-won lalu berpacaran dengan Ji-woon, padahal ia sebelumnya membuat perjanjian untuk tidak boleh jatuh cinta pada keempat pria itu. Cerita selengkapnya bisa disimak di Viu dan Netflix.
Foto: Next Entertainment World
Terakhir ada film laga kriminal Special Delivery yang baru tayang tahun lalu. Film ini membuat Park So-dam masuk sebagai nomine Best Actress dalam banyak ajang penghargaan, yaitu Baeksang Arts Awards, Blue Dragon Film Awards, Grand Bell Awards, dan Chunsa Film Art Awards 2022.
Salah satu film terbaik dari Park So-dam ini menempatkannya sebagai seorang kurir bernama Jang Eun-ha yang juga pembelot dari Korea Utara. Suatu hari, ia terlibat dalam aksi kriminal setelah kliennya dikejar-kejar oleh polisi korup yang terlibat perjudian besar.
Dibanding bermain serial, Park So-dam lebih banyak bermain film. Tercatat sejak terjun berakting pada 2013 lewat film Steel Cold Winter, aktris kelahiran 8 September 1991 telah bermain dalam 18 film.
Salah satunya yang paling terkenal dan termasuk yang terbaik adalah Parasite. Film ini menggondol gelar Best Pictures dalam Academy Awards 2020. Di sini, Park So-dam berperan sebagai anak dari keluarga miskin yang kepala keluarganya diperankan oleh Song Kang-ho.
Adapun serial baru diterjuninya pada 2015 dengan bermain dalam Because It's the First Time. Ia sejauh ini sudah membintangi lima judul serial, dan semuanya memasang So-dam sebagai pemain utama.
Berikut ini enam drakor dan film terbaik dari Park So-dam yang bisa kamu tonton.
1. Death's Game (2023)
Foto: TVING
Drama Korea ini dibagi dalam dua bagian, masing-masing langsung ditayangkan empat episode sekaligus. Setelah penayangan empat episode awal di TVING dan Prime Video pada 15 Desember, ratingnya langsung tinggi di MyDramaList, yaitu mencapai 8,6 dari 497 pengguna.
Dalam Death's Game, Park So-dam menjadi Death, sosok dari akhirat yang menghukum karakter utama Choi Yi-jae (Seo In-guk). Pasalnya, pemuda itu memutuskan untuk bunuh diri karena putus asa. Sebagai hukumannya, Yi-jae harus mengalami 13 kematian yang menyakitkan.
2. The Priests (2015)
Foto: CJ Entertainment
Film ini yang membuat nama Park So-dam melejit. Aktingnya dianggap luar biasa hingga dirinya membawa pulang piala Best New Actress - Film dari Baeksang Arts Awards 2016 serta Best Supporting Actress dari Blue Dragon Film Awards dan Korean Film Producers Association Awards.
Dalam The Priest, Park So-dam menjadi remaja bernama Lee Young-shin yang kerasukan setan. Pastor Kim (Kim Yeon-seok) dan seminaris muda pemberontak Choi Joon-ho (Kang Dong-won) lantas berusaha menolong gadis tersebut, tapi setan yang menguasainya sangatlah kuat.
3. Because It's the First Time (2015)
Foto: OnStyle
Drama Korea terbaik berikutnya dari Park So-dam juga masih dari tahun 2015. Berkat Because It's the First Time, So-dam juga kembali masuk sebagai nomine untuk kategori akting di televisi dalam Baeksang Arts Awards 2016.
Dalam drakor ini, Park So-dam menjadi Han Song-yi, salah satu dari enam sahabat yang rajin berkumpul di atap rumah Yoon Tae-oh (Choi Min-ho) dan saling berbagi cerita. Keduanya terlibat cinta segitiga dengan sahabat mereka, Seo Ji-an (Kim Min-jae).
Because It's the First Time bisa disaksikan di iQIYI. Sedangkan versi reboot-nya tayang di Netflix dengan judul My First First Love yang dirilis pada 2019.
4. The Silenced (2015)
Foto: Lotte Entertainment
Tahun 2015 memang tahun yang gemilang bagi Park So-dam. Pada tahun tersebut, ia juga bermain dalam film The Silenced yang membuatnya tak hanya populer secara mainstream tapi juga diganjar sebagai nomine aktris pendatang baru terbaik dari berbagai ajang penghargaan ternama, antara lain Blue Dragon Film Awards dan Busan Film Critics Awards.
The Silenced yang bergenre misteri thriller menempatkan Park So-dam sebagai Yeon Deok, rekan satu sekolah Cha Ju-ran (Park Bo-young). Berlatar tahun 1938 pada masa penjajahan Jepang, keduanya menemukan keanehan di sekolah mereka, terutama terkait sang kepala sekolah.
5. Cinderella with Four Knights (2016)
Foto: tvN
Drakor komedi romantis ini membawa Park So-dam meraih nominasi dalam kategori Best New Actress dalam APAN Star Awards. Di sini, ia menjadi Eun Ha-won, mahasiswa yang terpaksa bekerja di sebuah mansion yang berisi empat pria tampan kaya raya dari keluarga Kang.
Mereka adalah Kang Ji-woon (Jung Il-woo), Kang Hyun-min (Ahn Jae-hyun), Kang Seo-woo (Lee Jung-shin), dan sekretaris Lee Yoon-sung (Choi Min). Ha-won lalu berpacaran dengan Ji-woon, padahal ia sebelumnya membuat perjanjian untuk tidak boleh jatuh cinta pada keempat pria itu. Cerita selengkapnya bisa disimak di Viu dan Netflix.
6. Special Delivery (2022)
Foto: Next Entertainment World
Terakhir ada film laga kriminal Special Delivery yang baru tayang tahun lalu. Film ini membuat Park So-dam masuk sebagai nomine Best Actress dalam banyak ajang penghargaan, yaitu Baeksang Arts Awards, Blue Dragon Film Awards, Grand Bell Awards, dan Chunsa Film Art Awards 2022.
Salah satu film terbaik dari Park So-dam ini menempatkannya sebagai seorang kurir bernama Jang Eun-ha yang juga pembelot dari Korea Utara. Suatu hari, ia terlibat dalam aksi kriminal setelah kliennya dikejar-kejar oleh polisi korup yang terlibat perjudian besar.
(ita)