8 Drama Korea 2023 dari Platform Streaming dengan Rating Tertinggi di MyDramaList
loading...
A
A
A
6. Duty After School
Foto: TVING
Drama Korea laga thriller ini juga mendapat skor 8,6 dari 8.973 pengguna. Duty After School jadi satu-satunya serial TVING yang masuk dalam daftar ini, dan penonton di Indonesia bisa menyaksikannya di Viu.
Duty After School mengisahkan anak-anak SMA yang seharusnya akan menghadapi ujian, tapi malah harus bertarung melawan alien. Agar tergiur menjadi tentara, mereka pun diiming-imingi mendapatkan nilai tambahan untuk masuk universitas pilihan. Drama adaptasi webtoon ini antara lain dibintangi oleh Shin Hyun-soo, Lee Soon-won, Im Se-mi, Kwon Eun-bin, Kim Ki-hae, dan Kim Min-chul.
7. Celebrity
Foto: Netflix
Celebrity yang tayang di Netflix meraih skor 8,4 dari 13.680 pengguna. Meski genrenya misteri thriller, tapi dikemas dengan atmosfer yang relatif ceria dengan visual penuh warna serta selipan bumbu romantis.
Celebrity bercerita tentang Seo Ah-ri (Park Gyu-young), penjual kosmetik yang berhasil masuk ke lingkaran selebgram tingkat atas di Korea. Ia akhirnya juga menjadi selebgram yang popularitasnya mengalahkan para seniornya itu. Ini menimbulkan konflik panas di antara mereka.
8. Call It Love
Foto: Disney+
Call It Love jadi drama romantis kedua yang masuk dalam daftar ini. Skornya adalah 8,3 dari 7.119 pengguna.
Drama Korea dari Disney+ Hotstar yang termasuk berating tertinggi di MyDramaList ini mengisahkan tentang Sim Woo-joo (Lee Sung-kyung) yang hidupnya menderita gara-gara ayah dan pacar ayahnya. Setelah ayahnya meninggal, Woo-joo pun diusir oleh perempuan itu, dan ia berniat membalas dendam dengan melibatkan anak dari pacar ayahnya, bernama Han Dong-jin (Kim Young-kwang). Namun keduanya malah saling jatuh cinta.
Lihat Juga: Dukung Timnas Sambil Nonton Drakor Family by Choice, Catat Tanggal Nobar Bareng Vision+ & Viu!
(ita)