20 Drama Korea Terbaik Rating Tertinggi Sepanjang Masa, Terkecil di Atas 30%

Senin, 17 Juli 2023 - 11:40 WIB
loading...
A A A
Drama komedi romantis ini menjadi salah satu pelopor hallyu. Rating tertingginya sangat fantastis, yaitu mencapai 42% dengan rating rata-rata nasional hingga 37,8%.

Full House menceritakan kisah benci jadi cinta antara seorang perempuan yang terpaksa menjalani kawin kontrak dengan seorang aktor populer. Serial 16 episode ini dibintangi Rain dan Song Hye-kyo. Drama ini bisa ditonton di berbagai platform streaming.

14. Moon Embracing the Sun (2012)

20 Drama Korea Terbaik Rating Tertinggi Sepanjang Masa, Terkecil di Atas 30%

Foto: MBC

Drama sageuk romantis ini meraih predikat Best Drama Baeksang Arts Awards 2012. Dibintangi Kim Soo-hyun, Han Ga-in, Jung Il-woo, dan Kim Min-seo, rating tertinggi drama ini adalah 42,2%. Adapun angka rata-rata nasionalnya mencapai 33%.

Moon Embracing the Sun mengisahkan tentang seorang raja yang hidupnya bersinggungan dengan seorang perempuan dari keluarga terhormat, tapi berusaha dibunuh karena masalah perebutan kekuasaan. Serial 20 episode ini tayang di berbagai platform streaming video.

13. Stairway to Heaven (2003)

20 Drama Korea Terbaik Rating Tertinggi Sepanjang Masa, Terkecil di Atas 30%

Foto: SBS

Drama romantis ini meraih rating tertinggi hingga 45,3%. Untuk rating rata-rata nasionalnya mencapai 38,8%.

Stairway to Heaven dibintangi oleh Choi Ji-woo, Kwon Sang-woo, Kim Tae-hee, dan Shin Hyun-joon. Ceritanya tentang kisah cinta dua manusia yang mengalami banyak tantangan, termasuk kejahatan yang dibuat oleh keluarga mereka. Drama 10 episode ini tayang di Viki.

12. My Lovely Sam Soon (2004)

20 Drama Korea Terbaik Rating Tertinggi Sepanjang Masa, Terkecil di Atas 30%

Foto: MBC

Drakor komedi romantis ini meraih rating tertingginya hingga 49,1%. Sementara rating rata-rata nasionalnya mencapai 36,9%.

My Lovely Sam Soon berkisah tentang seorang perempuan yang tidak cantik dan tidak kaya. Ia berusaha keras memenuhi standar kecantikan sambil mengatasi hidupnya setelah diselingkuhi sang pacar. Pemainnya ada Kim Sun-a dan Hyun Bin. Drama 16 episode ini bisa ditonton di WeTV.

11. Bread, Love and Dreams (2010)

20 Drama Korea Terbaik Rating Tertinggi Sepanjang Masa, Terkecil di Atas 30%

Foto: YouTube KBS World

Drama kehidupan dengan bumbu romantis ini memperoleh rating 49,3%. Rating rata-rata nasionalnya adalah 36,4%. Serialnya berjumlah 30 episode dengan pemain Yoon Shi-yoon, Eugene, Joo Won, dan Lee Young-ah.

Bread, Love and Dreams mengisahkan tentang pasangan suami istri pemilik perusahaan roti yang tak kunjung punya anak. Masing-masing lantas berselingkuh dan memiliki anak dari selingkuhannya. Dari sini, ceritanya mulai bergulir.

10. Dae Jang Geum (2003)

20 Drama Korea Terbaik Rating Tertinggi Sepanjang Masa, Terkecil di Atas 30%

Foto: MBC

Dikenal juga dengan judulJewel in the Palace, drama ini memperoleh rating tertinggi hingga 57,8%. Adapun rating rata-rata nasionalnya mencapai 45,8%. Drama ini juga meraih piala Baeksang Arts Awards 2004 untuk Lee Byung-hoon sebagai sutradara televisi terbaik.

Jewel in the Palace diangkat dari kisah nyata sosok Jang Geum, tabib kerajaan perempuan pertama pada era Dinasti Joseon. Diperankan oleh Lee Young-ae, drama ini berjalan sepanjang 54 episode. Kamu bisa menontonnya di Vidio.

9. Eyes of Dawn (1991)

20 Drama Korea Terbaik Rating Tertinggi Sepanjang Masa, Terkecil di Atas 30%

Foto: MBC

Rating tertinggi drama ini adalah 58,4%. Berjalan sepanjang 36 episode, drama romantis ini dibintangi oleh Chae Si-ra, Choi Jae-sung, Ko Hyun-jung, Oh Yun-soo, Park In-hwan, dan Park Sang-won.

Eyes of Dawn adalah drama sejarah yang diadaptasi dari novel 10 volume berjudul sama karya Kim Seong-jong. Berlatar masa pendudukan Jepang di Korea pada masa Perang Dunia II dan Perang Korea, ceritanya tentang perjuangan tiga anak muda Korea di tengah latar perang, terutama terkait jugun ianfu(perempuan yang dipaksa memuaskan nafsu para tentara Jepang).
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2481 seconds (0.1#10.140)