BTS Siap Rilis Album Terbaru, Ini Teori Seputar Konsep Albumnya

Senin, 27 Juli 2020 - 10:25 WIB
loading...
BTS Siap Rilis Album Terbaru, Ini Teori Seputar Konsep Albumnya
BTS siap merilis single dan album terbaru pada tahun ini, dan dikabarkan dirilis pada Agustus mendatang. Foto: Twitter @bts_jo_official
A A A
SEOUL - Setelah sukses dengan “Map of The Soul: 7" pada 2020, BTS akan kembali menyapa ARMY dengan album terbarunya, tahun ini juga.

Sejak Mei 2020, BTS memang dikabarkan lagi sibuk mempersiapkan album terbarunya, dan akhirnya kemarin (26/7), Bighit resmi mengumumkan bahwa album baru BTS bakal dirilis pada pertengahan tahun 2020. Sebagai awalan, sebuah singleakan dirilis pada 21 Agustus mendatang.

Seluruh anggota berperan secara langsung dalam proses pembuatan album kali ini. Jimin mengambil posisi sebagai manajer proyek, RM sebagai produser, dan Suga menangani visual album (album jacket visual manager).

Sementara J-hope sebagai koreografer, Jungkook sebagai sutradara video, V manajer proyek foto (photo visual project manager), dan Jin sebagai manajer umum (general manager).

BTS Siap Rilis Album Terbaru, Ini Teori Seputar Konsep Albumnya

Foto:Twitter @bts_twt

Turun langsungnya semua personel BTS dalam pembuatan album ini bikin ARMY jadi antusias banget dan penasaran dengan konsep yang bakal dibawakan BTS selanjutnya.

Berbagai teori soal konsep ini pun langsung mengemuka, dan semua bermula dari unggahan blog Flower Smeraldo pada Juli 2020.

Seperti kita tahu, ini adalah blog dengan cerita fiksi dari Semesta Bangtan (Bangtan Universe). Nah, pada 10 Juli lalu, blog ini menyebutkan bahwa toko bungasmeraldo akan dibuka pada akhir Agustus 2020.

Bunga smeraldo adalah legenda dari kisah fiksi berjudul “The Emerald City of Oz”. Bunga ini pertama kali muncul dalam cerita Bangtan Universe pada 2017, yaitu pada video "LOVE YOURSELF : Highlight Reel".

BTS Siap Rilis Album Terbaru, Ini Teori Seputar Konsep Albumnya

Foto: YouTube Big Hit Labels

Bunga ini melambangkan sebuah ketulusan yang gak bisa disampaikan. Sejak toko bunga smeraldo dibuka pada 2019 lalu, BTS merilis sebuah buku berjudul "The Notes" dan webtoon dengan judul "Save Me".

Keduanya punya kaitan erat dengan konsep album "Hwayangyeonghwa" yang dirilis pada 2015 lalu.

ARMY pun berspekulasi bahwa pembukaan toko smeraldo punya kaitan dengan BTS yang akan merilis album baru.

ARMY menduga bahwa BTS akan merilis albumnya pada Agustus, bertepatan dengan dibukanya toko bunga smeraldo.

Selain itu, ARMY juga menduga bahwa pembukaan ini juga punya kaitan dengan BTS yang akan merilis video game dengan cerita Bangtan Universe.

Gak cuma sampai di situ, ARMY juga menduga bahwa BTS akan kembali pada era Hwayangyeonhwa.

BTS Siap Rilis Album Terbaru, Ini Teori Seputar Konsep Albumnya

Foto: LINE

Buktinya bisa dilihat dari unggahan media sosial RM, yang menunjukkan bahwa dia punya gaya rambut baru yang mirip dengan karakternya dalam webtoon "Save Me".

Pada tengah malam 26 Juli kemarin, BTS juga membagikan foto terbarunya dengan gaya rambut baru.

BTS Siap Rilis Album Terbaru, Ini Teori Seputar Konsep Albumnya

Foto:Twitter @bts_twt
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1658 seconds (0.1#10.140)