EXO-SC Galau Di-ghosting dalam Video Musik Terbaru Telephone

Rabu, 08 Juli 2020 - 12:38 WIB
EXO-SC yang terdiri dari Sehun dan Chanyeol merilis video musik untuk single Telephone. Foto/Twitter @weareoneEXO
SEOUL - Sub-unit boyband EXO, EXO-SC, beri kejutan manis kepada para penggemar dengan merilis video musik untuk lagu pre-release mereka, “Telephone”.

“Telephone” adalah lagu bergenre hip-hop dengan sentuhan bright piano riff dan heavy bass, berkolaborasi dengan band musikal asal Korea Selatan, 10cm. Lagu ini juga turut ditulis dan dikomposeri oleh Gaeko dari duo hip-hop Dynamic Duo.

Mengutip Soompi, lagu ini bercerita tentang cinta bertepuk sebelah tangan yang merugikan. Selain itu, lirik “Telephone” juga berbicara tentang ghosting, yaitu istilah untuk tindakan orang yang mendadak hilang begitu aja, layaknya hantu, dari orang yang mereka kencani, tanpa peringatan sebelumnya.

Dalam video musik “Telephone”, EXO-L—sebutan para penggemar EXO, disuguhkan visual Sehun dan Chanyeol dengan penampilan mereka yang cerah dan terlihat aesthetic banget.





Foto: Twitter @weareoneEXO


Dalam video tersebut, terlihat dua rapper itu muram karena kelamaan menunggu teks dari seseorang. Mereka juga memberikan gambaran seseorang yang ditolak cintanya, seperti tenggelam dalam pikiran mereka.

Juga ada adegan Sehun menempelkan lem ke sikat gigi, sereal Chanyeol yang meluap-luap, sementara mereka dengan galau menunggu teks dari orang yang mereka sukai.

Mengutip hellokpop.com, gaya tersebut mengingatkan pada video musik pada awal tahun 2000-an dengan sinematografinya dan properti yang digunakan seperti ponsel flip dan Blackberry.

“Telephone” menjadi lagu ke-empat dalam album pertama mereka yang bertajuk “1 Billion Views”. Dalam album ini, juga ada delapan lagu lainnya, seperti "1 Billion Views", "Say It", "Rodeo Station", "Jet Lag", "Fly Away", "Nothin’", "On Me", dan "1 Billion Views Inst".

Sementara itu, EXO-SC akan comeback dengan album pertama mereka pada 13 Juli 2020, pukul 6 sore waktu Korea atau pukul 16.00 WIB.

Anisyah Hani Safitri

Kontributor GenSINDO

Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta

Instagram: @anisyahhani
(it)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More