5 Mitos Bebauan Pertanda Ada Makhluk Gaib di Dekat Kita

Sabtu, 21 Agustus 2021 - 14:00 WIB
Bau menyengat yang datang tiba-tiba seperti bau kemenyan atau bau wangi diyakini pertanda kehadiran makhluk gaib di dekat kita. Foto/Shutterstock
JAKARTA - Indra penciuman manusia sangatlah sensitif. Apalagi jika mencium bau-bau menyengat. Meskipun tidak memiliki kemampuan indra keenam, tetapi manusia diyakini masih bisa mencium bau-bau yang menandakan kehadiran mahluk halus.

Nah, Inilah beberapa bebauan yang diyakini sebagian masyarakat sebagai pertanda kehadiran makhluk halus di sekitarnya.

1. MENDADAK BAU WANGI





Foto:Twitter@ratupusaka212

Kalau kita mencium bau wangi-wangian tanpa sebab, ini sering kali dikaitkan dengan kehadiran makhluk gaib di sekitar kita. Bau wangi-wangian sering dikaitkan dengan kehadiran pocong. Apalagi jika semakin lama bau wangi tersebut semakin menyengat, maka diyakini dia sedang berada di dekat pocong tersebut.

2. BAU BANGKAI



Foto: Shutterstock

Baunya yang sangat menyengat bisa jadi pertanda datangnya makhluk halus. Seseorang yang mencium bau bangkai pasti mengira ada hewan yang telah lama mati. Namun kalau bau tersebut muncul tiba-tiba, diyakini masyarakat pertanda kedatangan kuntilanak.

Baca Juga: 5 Kanal YouTube tentang Kisah-Kisah Misteri di Indonesia

3. BAU MELATI



Foto: made-in-china.com

Bau melati identik dengan hantu perempuan seperti kuntilanak. Bahkan keyakinan ini juga digambarkan dalam film-film Indonesia klasik yang dibintangi Suzzanna.

4. BAU KEMENYAN



Foto: tahupedia.com

Bau kemenyan identik dengan dunia perdukunan. Banyak dukun di Indonesia yang mengunakan bau ini sebagai ritual pemanggil makhluk gaib. Jika mencium bau kemenyan, seseorang harus berhati-hati. Bisa saja itu merupakan serangan sihir dari jin. Banyak cara yang dilakukan untuk bekerja sama dengan jin. Seperti ritual santet untuk menyakiti orang lain ataupun ritual untuk mendapatkan kekayaan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More