Miskonsepsi Terkat BTS J-Hope, Aslinya Sosok Pekerja Keras

Minggu, 13 Desember 2020 - 13:14 WIB
J-Hope memiliki kepribadian yang hangat dan penyayang. Dibalik itu dia displin dan giat mengejar mimpi. Foto/Soompi/
SEOUL - Banyakorang menyukai J-Hope , tapi sedikit yang benar-benar memahami pria ini.

Ini adalah empat hal miskonsepsi terkait member BTS ini yang acapkali terjadi dilansir dari Koreaboo.

Apa saja sih.



1.JULUKAN PENYEMANGAT



J-Hope bukanlah seorang penyemangat karena ia sosok yang ramah. Tapi dia menjadi penyemangat karena jiwanya yang peduli terhadap orang lain.

Semua orang mengetahui bahwa energi J-Hope dapat menyemangati sekaligus membuat hidup ruangan.

Tapi bukan karena hal ini ia lantas disebut sebagai sang penyemangat.

Julukan ini diberikan kepadanya karena ia memiliki hati yang penyayang dan keinginan tinggi untuk membantu orang lain di saat mereka tengah terpuruk.

J-Hope jauh dari sosok yang mementingkan diri sendiri dan tidak segan membantu temannya yang lain tanpa berpikir panjang, demi kepentingan tim bersama.

Ia suka memprioritaskan orang lain sebelum dirinya. J-Hope tak pernah ragu memberikan member lain bantuan dan dukungan.

Termasuk mendukung mereka mencapai impiannya.

"Kamu adaah penyemangat BTS, selalu membantu semua orang," kata Suga kepada J-Hope.

(Baca Juga: 10 Film Bela Diri Wajib Tonton, Dari Jackie Chan Hingga Jet Li )

2. PEKERJA KERAS DAN DISIPLIN



Foto: Allkpop



Kepribadian J-Hope bukan sebatas gemar memberikan dorongan, tapi ia juga pribadi yang pekerja keras dan disiplin.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More