Sinopsis Drakor Finland Papa, Kisah Romantis Kim Bo-Ra dan Kim Woo-Seok

Rabu, 19 April 2023 - 12:00 WIB
Sinopsis drama Korea Finland Papa adalah tentang perjalanan hubungan persahabatan dan percintaan. Foto/Viki
JAKARTA - Setelah sukses membintangi drama Korea Her Private Life dan Love Scene Number, aktris Kim Bo-ra akan menjadi pemeran utama serial Finland Papa.

Finland Papa merupakan sebuah drama romantis yang dibintangi oleh Bo-ra, Kim Woo-seok, Hwang Seok-jeong, Jung Min-sung, dan Jang Do-yoon. Drama berjumlah enam episode ini bakal tayang mulai 29 April 2023 di Viki.



Sinopsis Finland Papa

Drama Finland Papa akan berkisah tentang sebuah kafe bernama Finland Papa. Kafe tersebut dijadikan tempat berkumpulnya orang-orang yang membutuhkan penyembuhan emosional.





Foto: Viki

Kim Bo-ra dalam drama ini akan memainkan peran sebagai seorang perempuan muda bernama Lee Yu-ri. setelah cinta pertamanya hilang dan neneknya meninggal, Yu-ri memutuskan untuk bekerja di kafe Finland Papa untuk mengobati luka batinnya itu.

Sesampainya di kafe, Yu Ri dibuat bingung lantaran semua staf kafe tersebut menyajikan makanan yang tampak lezat untuknya.Namun ternyata, penyajian makanan tersebut merupakan tradisi bagi setiap orang yang akan melakukan wawancara kerja di kafe Finland Papa.

Anggota kafe tersebut terdiri dari Marie (Hwang Seok-jeong), Kaka (Jung Min-sung), dan Toto (Jang Do-yoon). Ketiganya tahu soal kedatangan Yu-ri karena mereka menerima surat dari Papa, sang pemilik kafe yang belum diketahui identitasnya.

Yu-ri akhirnya mulai beradaptasi dalam kehidupan barunya bersama Marie, Kaka, dan Toto. Dirinya menganggap jika mereka adalah sama seperti keluarganya yang terdiri dari ibu, ayah, serta anak laki-laki dan anak perempuannya.



Foto: Viki

Finland Papa adalah kafe yang tergolong unik karena memiliki aturan untuk menjaga keharmonisan keluarga tersebut. Salah satu peraturan yang harus selalu ditaati oleh Yu-ri dan anggota lainnya adalah selalu melakukan makan bersama.



Sementara itu, Kim Woo-seok dalam drama ini akan berperan sebagai Baek Woo-hyun yang merupakan cinta pertama sekaligus sahabat bagi Yu-ri. Dalam kisahnya Yu-ri curiga terhadap Papa yang mengenal baik Woo-hyun.

Woo-hyun berjanji akan selalu melindungi Yu-ri dan tidak akan membiarkan dia sendirian. Namun, suatu hari ia menghilang usai kejadian yang memilukan yang terjadi di antara mereka.
(ita)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More