7 Drama Korea dengan Pemain yang Berperan Ganda, Ji Sung sampai Dua Kali

Senin, 13 Februari 2023 - 11:34 WIB
Drama Korea dengan aktor memerankan banyak peran sekaligus bisa dilihat dalam Kill Me, Heal Me yang dimainkan Ji Sung. Foto/MBC
JAKARTA - Seorang aktor atau aktris terkadang harus memainkan lebih dari satu karakter dalam sebuah drama Korea, dan ini menuntut akting yang baik dari pemain tersebut.

Keharusan memainkan dua atau lebih peran tersebut tentunya terkait kebutuhan cerita. Misalnya yang menggambarkan sosok anak kembar. Jika pemainnya berakting dengan baik, ini tentu menghasilkan tontonan yang menarik dan menghibur karena tak mudah memainkan dua karakter yang berbeda kepribadian.

Berikut ini drama Korea dengan aktor atau aktris yang memainkan peran ganda. Cocok untuk kamu yang menyukai serial dengan kualitas akting yang baik.

1. Duel (2017)





Foto: OCN

Dalam drama fiksi ilmiah dan thriller ini, aktor Yang Se-jong memainkan dua karakter yang jauh berbeda. Yang pertama adalah Lee Sung-joon, seorang pria polos yang kehilangan ingatannya. Sedangkan yang kedua adalah Lee Sung-hoon, sosok pembunuh berdarah dingin.

Dengan kepribadian yang bertolak belakang ini, Yang Se-jong menampilkan akting perubahan ekspresi wajah yang luar biasa, yang asyik untuk ditonton. Ditambah karakter Jang Deok-cheon (Jung Jae-young), polisi yang berusaha menangani kasus pembunuhan, drama OCN ini menarik untuk disimak.

2. One The Woman (2021)



Foto: SBS

Drama misteri sekaligus komedi romantis ini menempatkan aktris Lee Hanee sebagai Kang Min-na, seorang ibu rumah tangga dari keluarga kaya yang diperlakukan sewenang-wenang oleh keluarganya maupun keluarga suaminya.

Namun saat menjadi Cho Yeon-joo, Lee Hanee berubah menjadi jaksa yang sangat jago berkelahi dan punya kemampuan fisik yang kuat. Adapun dalam ceritanya, Yeon-joo disangka sebagai Min-na setelah mengalami kecelakaan dan amnesia.

Dari sini, Yeon-joo akan membantu Min-na mendapatkan kembali harga dirinya. Drama SBS dengan rating tertingginya mencapai 17,8% ini bisa ditonton di Vidio dan Viu.

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Genre Thriller Romantis, Pas untuk Akhir Pekan

3. The King: Eternal Monarch (2020)



Foto: tvN

Drama Korea ini menceritakan kisah dunia paralel, berlatar Korea masa monarki dan Korea masa kini. Drama yang dibintangi Lee Min-ho dan Kim Go-eun ini juga menghadirkan Woo Do-hwan yang memerankan dua karakter yang jauh berbeda.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More