Reaksi Keluarga Pemain Kingdom, Minta Spoiler Sampai Beli TV yang Bisa Putar Netflix

Jum'at, 13 Maret 2020 - 16:30 WIB
Reaksi Keluarga Pemain...
Reaksi Keluarga Pemain Kingdom, Minta Spoiler Sampai Beli TV yang Bisa Putar Netflix
A A A
Selain para penggemar, keluarga para pemain dan kru biasanya yang paling antusias untuk melihat anggota keluarga mereka muncul di layar kaca dan serial yang laris manis.

Itu juga yang dialami para pemain serial "Kingdom" musim kedua. Saat melakukan wawancara video call dengan beberapa media dari Indonesia dan Malaysia, mereka pun menceritakan hal ini. Pada sesi tersebut, Bae Doo-na yang berperan sebagai Seo-bi mengaku pernah dimintai spoiler.

Reaksi Keluarga Pemain Kingdom, Minta Spoiler Sampai Beli TV yang Bisa Putar Netflix

Foto: Netflix

“Teman-temanku dari luar negeri menghubungiku. Mereka penasaran dengan cerita selanjutnya dan minta spoiler," cerita Bae Doo-na yang berperan sebagai Seo-bi.

Sayangnya, bocoran cerita gak bisa mereka dapat, soalnya "semua kru mencoba untuk menjauhkanku dari naskah ketika sedang syuting,” katanya. “Banyak orang yang penasaran, dan aku senang mendengarnya.”

Berbeda dengan teman-teman Bae Doo-na yang kepo, orang tua Joo-Jihoon justru gak nonton serial tersebut. Padahal Ia merupakan salah satu pemain utama, yaitu sebagai Pangeran Lee Chang.

Reaksi Keluarga Pemain Kingdom, Minta Spoiler Sampai Beli TV yang Bisa Putar Netflix

Foto: Netflix

“Di rumah, ayah dan ibuku gak bisa nonton Netflix lewat televisi. Aku punya akun, mereka bisa pakai akunku kapan saja, tapi televisinya yang gak bisa. Kayaknya aku mau beli TV baru deh,” ucap Joo Ji-hoon sambil tertawa.

Walaupun tidak ditonton oleh keluarga, akting Joo Ji-hoon dalam "Kingdom" menuai banyak pujian. Kharisma sebagai pangeran yang tegas dan ingin mempertahankan negara membuat banyak penonton terpesona.

“Kalau pada musim pertama aku terlihat pasif, pada musim kedua aku akan lebih aktif dan memiliki banyak rencana,” ujarnya.

Reaksi Keluarga Pemain Kingdom, Minta Spoiler Sampai Beli TV yang Bisa Putar Netflix

Foto: Netflix

Serial Kingdom merupakan drama sejarah yang menceritakan tentang perjuangan melawan wabah zombi. Setelah sukses dengan musim pertama, musim kedua tayang pada 13 Maret 2020 di Netflix. Kamu udah nonton sampai episode ke berapa, nih?

Arneta Iftita Pramadhani
Kontributor GenSINDO
Universitas Indonesia
Instagram: @arnetaprmdhn
(her)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7898 seconds (0.1#10.140)