10 Karakter Cowok Anime Paling Dingin Ini Suka Bikin Gregetan

Minggu, 20 November 2022 - 22:23 WIB
loading...
10 Karakter Cowok Anime...
Karakter cowok anime berkepribadian dingin sering membuat penggemar gregetan. Meski bersikap kasar dan cuek, mereka bak misteri berjalan yang harus diungkap. (Foto: Kombinasi)
A A A
Karakter cowok anime bersikap dingin sering kali membuat penggemar gregetan. Pada umumnya, mereka selalu terlihat cuek, tidak banyak bicara, dan tidak memperlihatkan emosi di wajah mereka. Sebagian punya sikap buruk dengan cara bicara kasar dan sikap yang arogan.

Meski lebih terlihat sebagai karakter yang tidak patut dipuja, orang justru lebih mengidamkan karakter dingin seperti ini. Sikap mereka yang sedingin es tak jarang membuat orang penasaran dengan siapa diri mereka sebenarnya. Karakter dingin ini banyak yang menyimpan misteri tentang diri mereka.

Sebagian besar karakter cowok paling dingin ini adalah introvert. Mereka juga tidak melulu adalah penjahat kejam yang seharusnya dibenci. Alih-alih, ada banyak pahlawan pujaan penggemar yang merupakan karakter paling dingin di serial masing-masing. Sebagian berdiri di area abu-abu karena satu dan lain hal, terutama karena masa lalu mereka. Siapa saja karakter cowok anime paling dingin yang bikin gregetan? Simak ulasannya berikut ini!



10. Byakuya Kuchiki — Bleach

10 Karakter Cowok Anime Paling Dingin Ini Suka Bikin Gregetan

Foto: Pinterest

Byakuya diperkenalkan sebagai sosok arogan dan apatis. Kapten Divisi 6 Gotei 13 sekaligus Kepala Klan Kuchiki ke-28 itu selalu terlihat kalem dan kaku, bahkan ketika terlibat di pertarungan berisiko tinggi. Kepribadiannya dingin. Dia hanya percaya pada kekuatan perintah dan kehormatan untuk melindungi rasa bangganya. Di awal Bleach, dia adalah antagonisnya.

Sikap dingin Byakuya sempat bikin gregetan penggemar ketika dia membiarkan adik angkatnya, Rukia, nyaris dieksekusi. Rukia bahkan percaya kalau Byakuya tidak pernah mempedulikannya karena dia tidak pernah mengakuinya. Tapi, seiring berjalannya waktu, sikap Byakuya mulai berubah, terutama pada Rukia.

9. Sasuke Uchiha — Naruto

10 Karakter Cowok Anime Paling Dingin Ini Suka Bikin Gregetan

Foto: WordPress.com

Sejak diperkenalkan sebagai sosok yang kalem dan dingin, Sasuke langsung merebut hati banyak penggemar. Kepribadiannya yang kontras dengan protagonis serial ini, Naruto Uzumaki, membuatnya menjadi favorit dan populer. Bahkan, popularitas Sasuke jauh melampaui Naruto kala itu. Perkembangan karakternya pun cukup bagus dan lebih berwarna.

Sikap dingin Sasuke ini juga membuat banyak cewek seangkatannya klepek-klepek. Bahkan, Sakura sejak awal sudah langsung berusaha pedekate dengan Sasuke dan berusaha mendapatkannya. Dia beruntung karena bisa satu tim dengan Sasuke di Tim 7. Ketika Sasuke jadi jahat, penggemar pun tidak mau meninggalkannya. Sepak terjang Sasuke hanya membuatnya terlihat lebih greget.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Its Family Time! Weekend...
Its Family Time! Weekend Makin Seru Bareng Deretan Anime Favorit di GTV!
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
Eiichiro Oda Goda Penggemar...
Eiichiro Oda Goda Penggemar One Piece lewat Buah Iblis
Spoiler Boruto Two Blue...
Spoiler Boruto Two Blue Vortex Chapter 20, Rilis di Jepang 19 Maret 2025
Its Family Time! Babak...
Its Family Time! Babak Epik Perjalanan Naruto Jadi Pahlawan Konoha, Jangan Lewatkan!
Vegeta Bakal Mati di...
Vegeta Bakal Mati di Akhir Dragon Ball, Kalah Lawan Black Frieza
Film Gundam Live-Action...
Film Gundam Live-Action Rilis Poster Perdana, Ceritanya Ikuti Alur Anime Klasik 1979
Spesial untuk Anime...
Spesial untuk Anime Lovers! Full Aksi Sihir yang Epik, GTV Hadirkan Black Clover Temani Family Time!
Film Jujutsu Kaisen...
Film Jujutsu Kaisen Tayang 2025, Masa Depan Anime Menggunakan Visual Sekuel Culling Game
Rekomendasi
Aksi Humanis Polwan...
Aksi Humanis Polwan Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Bagikan Minum dan Roti saat May Day
Kebakaran Israel Berkobar...
Kebakaran Israel Berkobar Mendekati Yerusalem pada Hari Kedua, Zionis Darurat Nasional
Teks Pidato Mendikdasmen...
Teks Pidato Mendikdasmen pada Hari Pendidikan Nasional 2025 dan Naskah Doa
Berita Terkini
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 226-227: Dengar Kedekatan Noah dan Maudy, Vernie Geram
12 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 21-22: Mencari Kalung yang Dijambret, Alya Terkena Jebakan
52 menit yang lalu
Strategi ala Refa Ardhi...
Strategi ala Refa Ardhi untuk Tetap Eksis Ngonten Gaming di YouTube
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 129: Terungkapnya Kehamilan Arini dan Terguncangnya Emil
2 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Gober...
Sinopsis Sinetron Gober Parijs Van Java Eps 6: Tisna-Yuli Dijambret, Didu Kasmaran
2 jam yang lalu
Minuman Segar Elektrolit...
Minuman Segar Elektrolit Rendah Gula Teman Setia Aktivitas Padat Seharian
3 jam yang lalu
Infografis
Sistem Perang Elektronik...
Sistem Perang Elektronik Rusia Bikin Senjata NATO Jadi Rongsokan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved