5 Alasan Kamu Harus Nonton Drama China Thousand Years For You

Jum'at, 11 November 2022 - 19:00 WIB
loading...
5 Alasan Kamu Harus Nonton Drama China Thousand Years For You
Drama China Thousand Years For You adalah drama laga romantis yang kini sedang banyak diminati. Foto/iQIYI
A A A
JAKARTA - Drama China Thousand Years For You tayang pada 15 September 2022, dan menjadi salah satu serial dengan jalan cerita yang menarik untuk diikuti.

Drama ini mengisahkan tentang cinta 1000 tahun antara Lu Yuan dan Yu Deng Deng. Drama ini tidak hanya punya unsur romantis yang memikat, juga dibumbui dengan beberapa kisah fantasi dengan beberapa tokoh yang punya kekuatan mistis.

Mengusung genre action romantis, drama China ini semakin seru untuk ditonton. Tentu saja ada banyak alasan bahwa drama ini bisa menjadi rekomendasi terbaik.

Berikut lima alasan untuk kamu menonton drama China Thousand years For You.

1. Dibintangi Artis dan Digarap Sutradara Berpengalaman

5 Alasan Kamu Harus Nonton Drama China Thousand Years For You

Foto: iQIYI

Thousand Years For You dibintangi oleh Allen Ren sebagai Lu Yan dan Li Qin sebagai Yu Deng Deng. Nama mereka berdua tentu bukanlah nama baru di dataran China.

Ren Jia Lun memulai debutnya sebagai pemeran utama pada 2017 lalu dalam drama The Glory of Tang Dynasty. Sedangkan Li Qin yang lebih senior memulai debutnya pada 2010 dalam serial The Dream of Red Mansions.

Serial ini diracik oleh Steve Cheng yang telah berperan dalam beberapa drama terkenal seperti Man Wanted, The Imperial Doctress, Secret of Three Kingdoms, hingga The Untamed.

2. Punya Rating Tinggi

5 Alasan Kamu Harus Nonton Drama China Thousand Years For You

Foto: iQIYI

Thousand Years For You tayang di iQIYI, dan sejauh ini telah mendapat rating yang tinggi yakni mencapai 9,6 dari 10. Sementara di MyDramaList,drama China ini berhasil menembus angka 7,7 dari 10. Selain itu drama ini juga sukses meraih 9.000 indeks popularitas penayangan.

Baca Juga: Rekomendasi Drama China Paling Populer Tahun 2022

3. Berlatar Kisah Legenda

5 Alasan Kamu Harus Nonton Drama China Thousand Years For You

Foto: iQIYI

Dari segi kostum yang digunakan, sudah tergambar jelas bahwa drama ini masuk ke dalam kategori drama kolosal. Beberapa unsur legenda dan kepercayaan masyarakat juga turut dihadirkan di dalamnya. Misalnya saja seperti mengambil kisah seorang dewi dan juga jenderal ribuan tahun.

4. Punya Plot Twist Sulit Ditebak

5 Alasan Kamu Harus Nonton Drama China Thousand Years For You

Foto: iQIYI

Drama ini mengisahkan tentang Lu Yan, jenderal berusia ribuan tahun yang berkelana demi mencari seorang dewi yang menyelamatkan hidupnya. Namun di tengah jalan dia justru bertemu dengan Yu Deng Deng.

Serial dengan alur maju mundur ini membutuhkan cukup konsentrasi untuk menonton agar bisa mengikuti jalan ceritanya. Selain itu beberapa pesan moral tentang kehidupan juga turut muncul dalam drama ini.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2263 seconds (0.1#10.140)