Kang the Conqueror, Villain Marvel yang Bikin Iron Man Jadi Jahat

Senin, 25 Juli 2022 - 08:22 WIB
loading...
Kang the Conqueror,...
Kang the Conqueror akan menjadi penjahat besar utama di Fase 4–6 Marvel Cinematic Universe (MCU). Tidak banyak yang diketahui tentang latar belakangnya. (Foto: Fortress of Solitude)
A A A
Kang the Conqueror telah dibangun sebagai penjahat terbesar di Marvel Cinematic Universe (MCU). Dia telah debut di serial Loki dengan bentuk variannya, He Who Remains, yang kemudian dibunuh Sylvie. Tapi, sebuah patung raksasa seperti dirinya terlihat tinggi menjulang di markas Otoritas Variasi Waktu. Karakter ini diperankan Jonathan Majors.

Secara resmi, Kang akan diperkenalkan sebagai Kang di Ant-Man and the Wasp: Quantumania tahun depan. Dia masih diperankan aktor yang sama. Dengan penampilannya yang sedikit mengecewakan di Loki, banyak yang berharap kalau Kang akan melepaskan kekuatannya yang nyata di Quantumania.

Kang adalah salah satu penjahat tertua di komik Marvel. Dia merupakan master penjelajah ruang dan waktu, seorang penakhluk berbagai era dan dunia di multiverse. Penjelajahan waktu di genre fiksi sering kali membuat bingung dan sejarah Kang pun bukanlah pengecualian. Sejarah panjangnya rumit dan kadang membingungkan, terutama terkait kebiasaannya menciptakan varian.

Kang adalah salah satu karakter yang kompleks di semesta Marvel. Dia dianggap sebagai salah satu karakter yang kedalaman sahih dan nuansa sebagai sebuah karakter. Dengan koneksnya dengan Semesta Marvel yang lebih besar, termasuk Young Avengers, Iron Man, dan terutama Fantastic Four, karakter ini jelas pas dengan tema besar Fase 4—6 MCU, Multiversal Saga. Siapa dan apa kekuatan Kang the Conqueror? Simak ulasannya berikut ini!



1. Siapakah Kang the Conqueror?

Kang the Conqueror, Villain Marvel yang Bikin Iron Man Jadi Jahat

Foto: The Digital Fix

Menjelaskan tentang siapakah Kang mungkin adalah bagian tersulit untuk memahaminya. Awalnya, Kang adalah ilmuwan berusia 31 tahun bernama Nathaniel Richards. Dia merupakan keturunan baik Reed Richards dan Doctor Doom. Meski begitu, Nathaniel cenderung bertindak seperti Doctor Doom, tapi tidak sejelas penjahat itu. Dia kali pertama menemukan perjalanan melintasi waktu melalui kekuatan platform waktu leluhurnya, Doom.

Kang the Conqueror kali pertama tampil di komik Marvel lewat Fantastic Four #19 dengan nama Rama-Tut. Di The Avengers #8, dia secara resmi dikenal sebagai Kang the Conqueror. Dia bertempur dengan salah satu line up Avengers yang terdiri atas Thor, Wasp dan Spider-Man — semua pahlawan di Fase 4 MCU. Namun, setelah itu, memiliki banyak identitas adalah ciri Kang. Identitas lain karakter ini termasuk Immortus, versi masa depan Kang yang tinggal di Limbo dan Iron Lad. Dia awalnya adalah anggota Young Avengers.

Meskipun Nathaniel tidak punya kekuatan super tertentu, dia adalah seorang jenius yang mumpuni dalam perjalanan menembus waktu. Dia juga punya kendaraan yang membuatnya bisa mengunjungi abad apa pun. Saat melakukan kunjungan itu, dia bisa mengumpulkan berbagai senjata yang membuatnya bisa meningkatkan kemampuannya. Dia menggunakan teknologi yang sangat maju yang tidak bisa diakses atau disamai orang lain. Dia juga bisa merekrut pasukan berbeda, yang membuatnya bisa menakhlukkan periode waktu berbeda dan membuatnya bisa melawan para superhero.

Komik Marvel telah memperlihatkan pendekatan baru terhadap cerita asal usul Kang dengan serial terbatas lima edisi Kang the Conqueror. Serial ini diluncurkan setelah MCU memperkenalkan He Who Remains sebagai varian Kang di Loki. Komik itu dimulai dengan pendekatan baru terhadap awal mula Kang sebagai penjelajah waktu.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Daftar Pemain Avengers:...
Daftar Pemain Avengers: Doomsday, Kehadiran Bintang X-Men Jadi Kejutan
Benarkah Spider-Man...
Benarkah Spider-Man atau Hulk Tak Ada di Avengers: Doomsday?
Robert Downey Jr Ditolak...
Robert Downey Jr Ditolak Jadi Dokter Doom, Sempat Bujuk Russo Brothers
Keren! Begini Penampakan...
Keren! Begini Penampakan Kostum Baru Ironheart
Marvel Bikin Fantastic...
Marvel Bikin Fantastic Four Tersesat dalam Waktu
Penyebab Daredevil Buta,...
Penyebab Daredevil Buta, Kecelakaan Mobil Membuat Indranya ke Titik Manusia Super
Marvel Bunuh Pahlawan...
Marvel Bunuh Pahlawan Fantastic Four
Bocoran Tampilan Baru...
Bocoran Tampilan Baru Thunderbolts dalam Teaser Lucu, Tinggalkan Genre Superhero
5 Karakter MCU Diprediksi...
5 Karakter MCU Diprediksi Tampil di Daredevil: Born Again, Siapa Saja?
Rekomendasi
Misbakhun Yakin Tim...
Misbakhun Yakin Tim Ekonomi Prabowo Mampu Redam Guncangan Efek Tarif Masuk ala Trump
Update Arus Balik Lebaran,...
Update Arus Balik Lebaran, Jalur Pantura Cirebon Macet Parah
Manfaat Luar Biasa Membaca...
Manfaat Luar Biasa Membaca Ayat Kursi Sebelum Tidur
Berita Terkini
Rumah Tangga Kanye West...
Rumah Tangga Kanye West dan Bianca Censori Dikabarkan Retak, di Ambang Perceraian
54 menit yang lalu
Tom Holland Umumkan...
Tom Holland Umumkan Judul Resmi Spider-Man 4, Brand New Day Siap Tayang 2026
1 jam yang lalu
Dokter Richard Lee Rayakan...
Dokter Richard Lee Rayakan Lebaran Pertama sebagai Mualaf, Istri Setia Menemani
2 jam yang lalu
Salam Perpisahan Slamet...
Salam Perpisahan Slamet Rahardjo untuk Ray Sahetapy: Pulang ke Tempat Tuhan
3 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9 Eps 35: Saatnya Perang Dimulai Kembali
4 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah Eps 37: Menolong Kasih, Andra Terperosok ke Jurang
5 jam yang lalu
Infografis
BUMN Dipangkas Jadi...
BUMN Dipangkas Jadi 30, Ini Perusahaan yang Bakal Dimerger
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved