10 Karakter Anime yang Bisa Berubah Wujud ke Bentuk Lain

Senin, 06 Juni 2022 - 19:19 WIB
loading...
10 Karakter Anime yang Bisa Berubah Wujud ke Bentuk Lain
Karakter anime yang bisa berubah wujud ke bentuk lain mendapatkan kemampuan itu dari keturunan atau kutukan. Kemampuan ini bisa membantu atau merugikan. (Foto: AminoApps)
A A A
Tidak semua karakter anime bisa berubah wujud ke bentuk lain. Hanya karakter yang punya kemampuan pengubah bentuk yang bisa melakukannya. Mereka bisa berubah ke berbagai macam bentuk yang mereka inginkan. Dari hewan, monster, sampai iblis sekalipun, ada yang bisa melakukannya.

Karakter anime yang bisa berubah wujud ini mendapatkan kekuatannya dari berbagai macam sumber. Ada yang karena kutukan, kemampuan bawaan, sampai karena makanan. Perubahan bentuk itu pun ada yang membantu mereka, tapi juga ada yang malah bikin repot.

Bagi mereka yang berada di dunia penuh pertarungan, perubahan bentuk itu akan membantu mereka melawan musuh mereka. Tapi, bagi yang mendapatkan kemampuan itu karena kutukan, itu bisa membuat mereka dijauhi orang atau bahkan tidak bisa bergaul dengan bebas. Karakter anime mana saja yang bisa berubah wujud ke bentuk lain? Berikut ulasannya!



10. Ichigo Kurosaki — Bleach
10 Karakter Anime yang Bisa Berubah Wujud ke Bentuk Lain

Ichigo Kurosaki punya kekuatan Shinigami yang membuatnya bisa mencabut nyawa dan melawan jiwa yang tersesat berbahaya bernama Hollow. Ichigo juga punya darah Hollow di tubuhnya. Ketika bertarung melawan Ulquiorra, Ichigo menderita lubang besar di dadanya. Alih-alih sekarat, Ichigo memanggil Zankupato-nya untuk mendapatkan kekuatan lebih.

Tapi, Ichigo malah memanggil kekuatan Hollow-nya. Iblis di dalam dirinya pun mengambil alih dan mengubahnya menjadi Vasto Lorde. Saat berubah ke bentuk Hollow, penampakan Ichigo pun ikut berubah. Rambutnya jadi lebih panjang, tubuhnya jadi lebih kekar, dan dia memakai topeng bertanduk mengerikan.

9. Rimuru Tempest — That Time I Got Reincarnated as a Slime
10 Karakter Anime yang Bisa Berubah Wujud ke Bentuk Lain

Ketika berinkarnasi, Rimuru hanyalah seonggok lendir yang tidak berdaya. Tapi, berkat kemampuan predasinya, dia pun bisa berubah menjadi sosok yang kuat. Dia bahkan bisa berubah bentuk. Lendir itu pada awalnya berubah menjadi sesosok manusia berambut biru panjang.

Rimuru bisa berubah menjadi bentuk lain berkat kemampuan pengubah bentuk universal. Ini membuat Rimuru bisa mengubah apa pun di bagian tubuhnya menjadi spesies atau obyek anorganik berbeda. Kemampuan inilah yang membuat Rimuru bisa berubah menjadi manusia. Ini membuatnya bisa berbaur dengan lingkungan sekitarnya dengan lebih mudah.

8. Fushi — To Your Eternity
10 Karakter Anime yang Bisa Berubah Wujud ke Bentuk Lain

Fushi adalah entitas yang punya kemampuan pengubah bentuk tak terbatas. Bahkan, awalnya dia tidak tahu untuk menggunakannya secara sengaja. Dikirim ke bumi oleh Beholder sebagai semacam eksperimen, Fushi awalnya berbentuk batu, lalu serigala, dan akhirnya manusia yang kemudian dikenal.

Fushi bisa mengadopsi fasad makhluk hidup apa pun yang memberinnya stimuli. Tapi, itu hanya bisa terjadi kalau makhluk itu mati. Fushi tidak bisa sekarat, karena tubuhnya akan bereinkarnasi. Tapi, kian Fushi menjadi manusia, kian banyak yang hilang dari dirinya.

7. Sesshomaru — InuYasha
10 Karakter Anime yang Bisa Berubah Wujud ke Bentuk Lain

Selama Era Feodal, Sesshomaru adalah Inu Yokai berdarah murni yang kuat seperti ayahnya. Inu Yokai bisa berubah bentuk dari bentuk manusia ke bentuk asli mereka, makhluk anjing raksasa. Ketika Sesshomaru berubah menjadi bentuk Yokai-nya, dia menjadi lebih kuat dan bisa menggunakan serangan kuat.

Bentuk Yokai Sesshomaru terlihat monster anjing putih besar dengan cakar besar, mata merah, dan bulu berkibar-kibar. Selain itu, dia juga mempertahankan tanda di wajahnya ketika dia berbentuk manusia. Dia sering berubah ke bentuk Yokai-nya ketika melawan adik tirinya, Inuyasha, yang separuh iblis anjing.

6. Atsushi Nakajima — Bungou Stray Dogs
10 Karakter Anime yang Bisa Berubah Wujud ke Bentuk Lain

Atsushi tidak pernah tahu kalau dia punya kemampuan berubah menjadi harimau, yaitu Beast Beneath the Moonlight. Akibat kemampuan itu, dia diusir dari panti asuhan yang selama ini ditinggalinya. Baru setelah bertemu awak Agensi Detektif Bersenjata, Atsushi menyadari kekuatannya itu.

Atsushi jarang berubah menjadi harimau secara utuh. Biasanya, hanya tangan atau kakinya yang berubah menjadi cakar dan kaki harimau untuk membantunya bertarung. Tapi, Atsushi juga bisa berubah menjadi harimau seutuhnya. Atsushi kemudian belajar mengendalikan kemampuan mengubah bentuk itu dan bisa memilih aspek mana dari dirinya yang ingin dia ubah.

5. Naruto Uzumaki — Naruto
10 Karakter Anime yang Bisa Berubah Wujud ke Bentuk Lain

Saat tumbuh, warga Konoha takut pada Naruto karena dia adalah inang Kyuubi. Naruto pun dikucilkan karena itu. Tersingkir sejak awal, Naruto berusaha mendapatkan hormat dari teman-teman sebayanya di saaat ketakutan warga desa terwujud.

Ketika Naruto kehilangan kendali atas emosinya, rubah ekor 9 di dalam dirinya mengambil alih tubuhnya. Dia kemudian menghancurkan apa pun di dekatnya. Dengan setiap ekor yang memanifestasi di tubuhnya, kekuatan Naruto pun tumbuh. Tapi, dia kehilangan dirinya kepada monster di dalam dirinya.

4. Eren Jaeger dan para pengubah Titan — Attack on Titan
10 Karakter Anime yang Bisa Berubah Wujud ke Bentuk Lain

Titan adalah makhluk humanoid pemakan manusia. Mereka ada akibat eksperimen Subyek Ymir. Manusia yang berubah menjadi Titan disuntik cairan tulang belakang Titan. Eren Jaeger tidak tahu kalau dia adalah seorang Titan. Amarah dan kebenciannya terhadap Titan sepertinya memicu transformasinya.

Ketika Eren berubah menjadi Titan, kekuatan fisik dan penampakannya berubah. Dia jadi lebih tinggi dan kuat. Eren bukan satu-satunya orang yang bisa berubah menjadi Titan di serial ini. Ada Reiner, Annie, Falco, dan lain-lain yang juga bisa berubah menjadi Titan begitu mereka mengeluarkan darah.

3. Luffy dan pemakan Buah Iblis Tipe Zoan — One Piece
10 Karakter Anime yang Bisa Berubah Wujud ke Bentuk Lain

Buah Iblis tipe Zoan memberikan kemampuan untuk berubah menjadi hewan pada sebagian besar pemakannya. Selain hewan, sejumlah buah Zoan tipe tertentu bisa mengubah pemakannya menjadi makhluk mitologi. Yang terbaru terjadi pada Luffy.

Buah Luffy yang selama ini dikenal sebagai tipe Paramecia, ternyata tipe Zoan jenis mitos. Buah itu mengubahnya menjadi Nika, dewa matahari. Perubahan itu membuat Luffy menjadi tambah kuat. Selain Luffy, salah satu karakter terkuat di serial ini, Kaido, bisa berubah menjadi naga berkat Buah Iblis tipe Zoan yang dimakannya. Hampir semua anak buah Kaido di Perompak Beast adalah pemakan buah jenis ini dan bisa berubah menjadi hewan.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.8128 seconds (0.1#10.140)