8 Film Marvel yang Dibangun Doctor Strange 2, Nomor 7 Paling Ditunggu

Minggu, 15 Mei 2022 - 12:03 WIB
loading...
8 Film Marvel yang Dibangun...
Doctor Strange in the Multiverse of Madness telah menempatkan fondasi untuk setidaknya 8 film di semesta Marvel. Dari 8 film itu, salah satunya sangat ditunggu. (Foto: CinemaBlend)
A A A
Doctor Strange in the Multiverse of Madness menampilkan sejumlah karakter baru dan lama yang cukup menarik. Film ini memperkenalkan Xochitl Gomez sebagai America Chavez. Selain itu, sekuel Doctor Strange ini juga membawa kembali sejumlah karakter dari franchise lawas Marvel yang belum masuk Marvel Cinematic Universe (MCU).

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler Doctor Strange in the Multiverse of Madness! Kalian sudah diperingatkan!

Doctor Strange in the Multiverse of Madness memberikan penampakann situasi MCU saat ini. Selain itu, film ini juga membangun film masa depan untuk franchise yang terus berkembang ini. Multiverse of Madness menempatkan fondasi bagi sejumlah film yang sebelumnya telah diumumkan dan meninggalkan spekulasi tentang spinoff karakter lain.

Film ini memperkenalkan sejumlah karaker dari komik ke MCU setelah Strange pergi melintasi multiverse. Selain America Chavez, film ini juga menampilkan wajah baru dan wajah lama dalam balutan peran baru di dunia baru di film tersebut. Film Marvel apa saja yang dibangun di Doctor Strange in the Multiverse of Madness? Mengutip Screen Rant, berikut ulasannya!

Baca Juga: 7 Adegan di Trailer Doctor Strange 2 yang Tidak Ada di Film

1. Young Avengers
8 Film Marvel yang Dibangun Doctor Strange 2, Nomor 7 Paling Ditunggu

Meski film Young Avengers belum diumumkan, perkenalan sejumlah pahlawan baru di Fase 4 MCU menunjukkan kemungkinan hadirnya tim ini di masa depan. Debut America Chavez di Doctor Strange in the Multiverse of Madness adalah petunjuk besar. Apalagi, Billy dan Tommy juga ikut muncul.

Billy dan Tommy adalah anak Wanda Maximoff yang diperkenalkan di WandaVision. Di serial itu, keduanya sempat memamerkan kekuatan mereka. Di komik, keduanya tumbuh menjadi superhero muda dengan nama Speed dan Wiccan. Sebelumnya, MCU telah memperkenalkan Kate Bishop yang juga anggota Young Avengers di komik. Jadi, masuknya America ke MCU secara logis telah menunjukkan pembangunan tim superhero muda di MCU. Di akhir Doctor Strange 2, America baru mulai memahami kekuatannya.

2. Avengers 5
8 Film Marvel yang Dibangun Doctor Strange 2, Nomor 7 Paling Ditunggu

Selain membangun film solo potensial, atau film yang berpusat pada kelompok superhero baru, Doctor Strange in the Multiverse of Madness juga membangun elemen film baru Avengers. Karena banyak anggota Avengers sudah mati atau melatih pahlawan muda untuk menggantikan mereka, ada banyak spekulasi bagaimana grup itu akan berjalan. Seperti film lain setelah Avengers: Endgame, yang ini akan menghadapi kondisi setelah jentikan jari Thanos dan Hulk.

Stephen Strange sepertinya akan berjuang menghadapi kenyataan bagaimana dia akhirnya menyerahkan Batu Waktu kepada Thanos, bukannya melawannya dengan cara lain. Ini akan membawa ke eksplorasi karkater yang melihatnya menjadi lebih dewasa dan rendah hati. Kualitas ini akan membantunya melangkah ke posisi pemimpin di Avengers baru yang akan menjembatani anggota lama seperti Ant-Man dan anggota baru seperti Shang-Chi.

3. The Marvels
8 Film Marvel yang Dibangun Doctor Strange 2, Nomor 7 Paling Ditunggu

Salah satu karakter yang dijumpai Doctor Strange di Earth-838 adalah versi alternatif Captain Marvel. Di semesta itu, Maria Rambeau punya kekuatan kosmik seperti yang dimiliki Carol Danvers di semesta utama MCU, yaitu Earth-616. Meskipun MCU belum akan membuat film yang berpusat pada Captain Marvel versi Maria, tapi penampilannya di Doctor Strange 2 adalah pengingat sekuel Captain Marvel, The Marvels.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Daftar Pemain Avengers:...
Daftar Pemain Avengers: Doomsday, Kehadiran Bintang X-Men Jadi Kejutan
Benarkah Spider-Man...
Benarkah Spider-Man atau Hulk Tak Ada di Avengers: Doomsday?
Robert Downey Jr Ditolak...
Robert Downey Jr Ditolak Jadi Dokter Doom, Sempat Bujuk Russo Brothers
Keren! Begini Penampakan...
Keren! Begini Penampakan Kostum Baru Ironheart
Marvel Bikin Fantastic...
Marvel Bikin Fantastic Four Tersesat dalam Waktu
Penyebab Daredevil Buta,...
Penyebab Daredevil Buta, Kecelakaan Mobil Membuat Indranya ke Titik Manusia Super
Mengenal Doctor Doom,...
Mengenal Doctor Doom, Musuh Kuat Avengers yang akan Hadir di MCU
Nostalgia Film Ghost...
Nostalgia Film Ghost Rider, Ini Deretan Moge Harley-Davidson Ikonik
7+ Antihero Film MCU...
7+ Antihero Film MCU Thunderbolts, Nama Pemain, dan Kekuatannya
Rekomendasi
2 Saksi Kasus Dugaan...
2 Saksi Kasus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi Tak Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya
Desak Program Siswa...
Desak Program Siswa Nakal di Barak Militer Dicabut, LBH Pendidikan: Tidak Humanis
AS dan China Melunak,...
AS dan China Melunak, Tarif Impor Kendaraan Diprediksi Bakal Turun
Berita Terkini
5 Gejala Asam Urat di...
5 Gejala Asam Urat di Pagi Hari yang Sering Diabaikan
7 Fakta Maxime Bouttier,...
7 Fakta Maxime Bouttier, Aktor Blasteran Prancis-Indonesia yang Jadi Suami Luna Maya
Olla Ramlan Mendadak...
Olla Ramlan Mendadak Hapus Postingan Instagram: Beri Aku Waktu
10 Aktor Terkaya di...
10 Aktor Terkaya di Dunia, Arnold Schwarzenegger Duduki Puncak
Weak Hero Class 3 Belum...
Weak Hero Class 3 Belum Dipastikan Tayang, Sutradara Minta Penggemar Bersabar
Pangeran Harry Desak...
Pangeran Harry Desak Meghan Markle Berdamai dengan Kate Middleton
Infografis
7 Film Indonesia Terlaris,...
7 Film Indonesia Terlaris, Salah Satunya Film Jumbo
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved