8 Grup K-Pop yang Merilis Film Dokumenter, Bisa Bikin Fans Nangis!

Kamis, 21 April 2022 - 16:51 WIB
loading...
8 Grup K-Pop yang Merilis Film Dokumenter, Bisa Bikin Fans Nangis!
BIGBANG pernah membuat film dokumenter BIGBANG MADE The Movie yang mengisahkan tur dunia mereka. Foto/CatchPlay
A A A
JAKARTA - Beberapa grup K-pop membuat film atau serial dokumenter yang menceritakan perjalanan mereka meraih sukses, tentu saja dengan selipan kisah dramatis yang bisa membuat penggemarnya sampai menangis.

Dari BTS, BIG BANG, hingga NCT, berikut ini delapan grup K-pop yang merilis film atau serial dokumenter mereka.

1. BTS

BTS sedikitnya punya 4 film dokumenter, 2 serial dokumenter, dan 1 dokumenter yang dibuat oleh sutradara Jordan Hill. Selain yang disebut terakhir, semuanya adalah rilisan resmi dari BigHit Music/HYBE.

Empat film yang dirilis adalah Burn the Stage: The Movie (2018), Bring The Soul: The Movie (2019), Love Yourself In Seoul (2019), dan Break The Silence: The Movie PERSONA (2020).

Sementara dua serialnya adalah Bring the Soul: The Docuseries (2019) dan Break The Silence: The Docuseries (2020). Adapun satu dokumenter karya Jordan Hill bertajuk BTS: Global Takeover (2020).

Seluruh dokumenter ini memotret cerita di balik layar kesuksesan grup yang menjadi ikon budaya populer tahun 2020-an ini. Semuanya dilakukan dengan perjuangan panjang penuh darah, keringat, dan air mata.

Seluruh seri dokumenter ini bisa dibeli di Weverse Shop. Sementara film dan serial Burn the Stage juga bisa ditonton di YouTube Premium. Kamu bisa menontonnya gratis dengan memakai fitur uji coba selama sebulan. Adapun film BTS: Global Takeover bisa ditonton di Apple TV dan Prime Video.



2. BLACKPINK

BLACKPINK sudah merilis dua film dokumenter, yaitu BLACKPINK: Light Up The Sky dan BLACKPINK THE MOVIE, keduanya pada 2020. Film pertama bisa ditonton di Netflix, sementara yang kedua di Disney+.

BLACKPINK: Light Up The Sky memotret masa-masa trainee keempat member, kehidupan sehari-hari, proses rekaman, serta wawancara langsung dengan para member. Adapun BLACKPINK THE MOVIEadalah sebuah perayaan ulang tahun grup yang ke-5.



3. MAMAMOO

Pada 25 Maret lalu, MAMAMOO baru saja merilis film dokumenter mereka bertajuk MMM_Where Are We Now. Film ini menampilkan kisah masa-masa awal debut sebagai rookie underdog hingga kesuksesan mereka setelah tujuh tahun bersama. Film ini disiarkan di Wavve.



4. BIGBANG

Saat BIGBANG rehat panjang dan kembali pada April 2015, mereka memutuskan menggelar tur Made World Tour dan membuat konser tersebut ke dalam format film dokumenter. Film ini dibuat saat BIGBANG masih beranggotakan lima member.

Baca Juga: 10 Grup K-Pop dengan Posisi Leader yang Tidak Biasa

Film bertajuk BIGBANG Made: The Movie ini diambil pada masa 340 hari perjalanan konser mereka di 32 kota di 13 negara. Isi film ini adalah cerita di balik layar konser, termasuk menyajikan wawancara tiap member. Ada juga kisah saat mereka tidak di depan kamera. Kamu bisa menontonnya di CatchPlay.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2375 seconds (0.1#10.140)