10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan

Senin, 28 Februari 2022 - 03:03 WIB
loading...
10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan
Anime mecha mungkin menjadi genre yang perkembangannya tak sepesat shounen atau isekai. Tapi, genre ini telah melahirkan sejumlah anime terbaik dan terikonik. (Foto: Game Rant)
A A A
Genre mecha di anime sudah ada sejak 1960-an. Meski perkembangannya tak sepesat shounen atau genre lain di anime, tapi, genre ini tetap ada peminatnya. Dan, bahkan sudah seperti menjadi kultus tersendiri di antara para penggemarnya.

Anime mecha adalah anime yang menampilkan robot-robot raksasa sebagai petarungnya dengan manusia yang menjadi pilot mereka. Selama puluhan tahun, mereka menyajikan adegan tarung dan juga cerita yang menarik. Hingga saat ini, orang pun masih suka menonton pertarungan antarrobot ini di layar kaca atau layar lebar.

Sayangnya, anime genre ini sepertinya harus bergelut untuk menemukan inovasi dan cerita yang lebih menarik. Meski terlihat jalan di tempat, anime mecha belum berakhir. Selalu ada cerita dan plot baru yang menarik di genre ini meski kepopulerannya hanya besifat sementara. Apa saja anime mecha terbaik yang pernah ada? Mengutip Game Rant, berikut ulasannya!



10. Full Metal Panic!
10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan

Popularitas serial ini tidak konsisten selama bertahun-tahun. Serial asli dan The Second Raid dianggap sebagai anime mecha terbaik pada 2000-an. Tapi, filmnya pada 2017 dan serial Invisible Victory-nya pada 2018 nyaris tidak terdengar.

Secara keseluruhan, serial ini adalah anime mecha action level entri yang menyenangkan. Serial ini menampilkan dua karakter kuat, yaitu Sousuke Sagara dan Kaname Chidori. Sementara tema politik dan sosialnya biasa-biasa saja, departemen action-nya yang mendapatkan perhatian. Serial ini menjadi cukup kocak, terutama di episode pembuka season pertamanya dan di spinoff Full Metal Panic? Fumoffu.

9. Magic Knight Rayearth
10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan

Mecha bukan hanya dimonopoli cowok di anime. Di Magic Knight Rayearth, jagoannya adalah para cewek. Jadi bayangkan saja betapa serunya ketika cewek-cewek cantik ini berubah, tapi berubahnya menjadi mecha, bukan sosok jagoan berpakaian putri-putrian!

Serial ini setia kepada materi sumbernya meskipun menambahi karakter khusus anime bernama Inouva. Serial ini mengisahkan tiga cewek yang dikirim ke Cephiro untuk menyelamatkan putri yang dipenjara dan menyelamatkan tempat itu. Anime ini telah memenangkan penghargaan lagu tema terbaik di Animation Kobe Awards pertama.

8. Armored Trooper Votoms
10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan

Tidak banyak anime mecha yang membentang menjadi serial yang berjalan lama. Tapi, Ryousuke Takahashi berhasil melakukannya dengan Armored Trooper Votoms. Serial ini aslinya dirilis pada 1983. Serial ini adalah yang pertama menyelami subgenre anime mecha realistik. Plotnya lebih berfokus pada karakternya ketimbang perang yang terjadi. Ini memberi fokus berbeda dibanding anime mecha lainnya.

7. Macross
10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan

Ada alasan mengapa Macross terus mendapatkan sekuel hingga 2016. Padahal, serial aslinya sudah dirilis lebih dari 30 tahun lalu. Cerita Bumi yang tahu kalau merekak tidak sendirian dan petualangan yang terjadi setelah kru kapal itu memulai perang galaktik tidak lekang dimakan waktu.

Seri aslinya dirilis pada 1982, hanya dua tahun setelah Mobile Suit Gundam asli dirilis. Melihat sebuah serial yang menentukan genre keluar begitu cepat setelah anime yang memulainya dirilis itu benar-benar mengagumkan. Para sutradara Macross seharusnya dipuji atas kerja mereka di serial ini.

6. Eureka Seven
10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan

Serial ini agak kontroversial dengan menampilkan bocah berusia 14 tahun yang ingin bergabung dengan sekelompok tentara bayaran. Tapi, itulah premis Eureka Seven. Seperti sebuah keberuntungan, bocah itu pergi ke pameran mekanik kakeknya dan bertemu bentuk robot bernama Operasi Penemuan Ringan yang dipiloti gadis muda bernama Eureka.

Serial ini telah memenangkan 6 penghargaan ketika selesai pada 2006. Penghargaan itu termasuk karakter wanita terbaik, desain karakter terbaik, dan screenplay terbaik. Eureka Seven adalah salah satu anime mecha berkualitas tinggi.

5. 86
10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan

Anime ini tergolong masih baru. Dirilis pada musim panas 2021, 86 langsung memikat para penggemar. Serial ini dirilis bertepatan dengan ketegangan baru di Jalur Gaza. Ceritanya pun nyaris mirip dengan setting peperangan di antara dua negara.

Serial ini melihat seperti apa mempertimbangkan kelompok lain sebagai berandalan dibandingkan kaum elite yang lebih tinggi. Ini membuat serial ini terasa dekat. Serial ini begitu sukses sampai season 2-nya dikonfirmasi sebelum season perdananya selesai. Serial ini sepertinya akan menjadi salah satu anime mecha modern yang paling terkenal.

4. Mobile Suit Gundam – Serial
10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan

Siapa tidak kenal dengan yang satu ini? Mobile Suit Gundam adalah salah satu serial anime besar sepanjang masa. Sulit dipercaya kalau serial populer ini dulunya payah ketika awalnya dirilis. Serial ini nyaris dibatalkan setelah tayang hanya sebanyak 39 episode.

Namun, pada akhirnya, serial ini merevolusi industri. Serial ini juga menginspirasi tiap anime mecha yang muncul setelahnya. Kamu bisa membandingkan serial aslinya dari 1979 dengan serial modern untuk melihat sejauh apa genre ini. Mobile Suit Gundam telah dianggap sebagai anime yang memulai genre mecha.

3. Neon Genesis Evangelion
10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan

Neon Genesis Evangelion adalah salah satu serial anime paling ikonik sepanjang masa. Anime ini telah menginspirasi banyak film, permainan N64 dan banyak versi/spinoff alternatif. Serial ini juga punya fanbase tersendiri.

Serial ini tidak hanya menyajikan pertempuran antara robot raksasa. Cerita Shinji Ikari yang mengemban beban dunia di pundaknya adalah draam psikologis fantastik yang masih punya kaitan dengan pengemarnya sampai sekarang. Lagu soundtracknya, Cruel Angel Thesis, juga masih menjadi favorit penggemarnya.

2. Gurren Lagann
10 Serial Anime Mecha Terbaik yang Sulit Dilewatkan

Anime ini punya ucapan yang ikonik: “Bormulah yang akan membolongi surga.” Mustahil kalau belum pernah nonton serial ini tanpa pernah mendengar ucapan tersebut. Anime ini memenangkan banyak penghargaan dan salah satu karakternya bahkan pernah tampil di sebuah video musik.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2176 seconds (0.1#10.140)